Shopee merupakan salah satu marketplace yang memperkenalkan produk yang dijual. Apapun produk yang dibutuhkan dapat dicari di Shopee. Tingginya minat masyarakat membeli barang-barang kebutuhan secara online, membuat semakin banyak persaingan pasar yang ketat. Tapi, Anda bisa mendapatkan penjualan pertama di Shopee meski baru memulai bisnis online, lho.
Selain itu, Shopee juga menawarkan berbagai manfaat bagi penjual yang bergabung di seller Shopee, termasuk diantaranya gratis ongkir untuk pembayaran Shopee pay, jenis asuransi yang diberikan untuk penjual dan pembeli, program promo di tanggal tertentu, pemberian voucher koin sehingga banyak seller berlomba-lomba berjualan di Shopee. Tapi kok belum mendapatkan penjualan pertama?
Padahal susah pecah telur saat berjualan di marketplace, terkhusus Shopee sulit untuk mendapatkan penjualan pertama di Shopee sangat penting dalam bisnis online manapun. Masalahnya tidak semudah itu, toko yang nihil atau tidak memiliki riwayat transaksi dibandingkan dengan toko yang banyak melakukan transaksi tapi memiliki review yang buruk sudah menjadi pertimbangan pembeli.
Jika cukup beruntung, mungkin bisa langsung pecah telur dalam hitungan hari, mingguan atau bulanan. Apa penyebabnya tidak mendapatkan penjualan pertama? Jawabannya kepercayaan.
Penyebab Tidak Mendapatkan Penjualan Pertama di Shopee
Memang mayoritas transaksi online terjadi kebanyakan didorong kepercayaan antara penjual dan pembeli, faktor promosi dan harga dan beberapa faktor yang diduga menjadi penyebab tidak mendapatkan penjualan pertama di Shopee yaitu:
- Koneksi internet yang kurang stabil sehingga upload foto yang tidak jelas.
- Akun toko diatur sedang libur, sehingga pembeli mengira toko kita libur pada fitur toko Shopee.
- Produk yang diupload di Shopee deskripsinya kosong .
- Ukuran atau size yang ada tidak sesuai dengan yang ada di Shopee.
Solusi untuk Mendapatkan Penjualan Pertama di Shopee
Tidak perlu khawatir, berikut cara meningkatkan penjualan di Shopee dan tips jualan di Shopee yaitu dengan:
Buatlah Produk Semenarik Mungkin
Salah satu tips dagangan laris yaitu melihat minat dari pembeli karena seorang calon pembeli akan melihat dahulu barang yang dibeli, dengan melihat gambar yang ada di marketplace Shopee karena tidak seperti toko offline produk dapat disentuh, oleh karena itu penjual harus membuat deskripsi yang jelas beserta foto yang indah sehingga calon pembeli yang melihatnya tertarik untuk membeli.
Berikan Harga Kompetitif
Harga merupakan hal paling mendasar dalam bersaing secara offline maupun online. Pembeli akan memilih toko yang paling murah. Untuk itu sebelum menentukan harga jual sebaiknya melakukan aktivitas pemantauan dilakukan pada harga-harga toko yang di jual di Shopee.
Harga yang tepat dapat menjadi solusi pecah telur di Shopee. Banyak pedagang online yang membuat kesalahan dengan memberikan harga yang paling murah dengan kompetitor produk yang sama. Yang ada akan terkesan bagi pembeli produk yang dijual di toko adalah produk barang KW, barang yang mendekati tanggal kadaluarsa, atau barang ilegal, dll.
Oleh karena itu, harga yang diberikan harus wajar atau mengikuti hukum dagang yang mana walaupun hanya selisih 1 rupiah pembeli akan mencari toko yang lebih murah dengan mengetahui keadaan marketplace penjual bisa memberikan penawaran dan permintaan yang seimbang. Pastikan harga yang diberikan toko tidak membuat rugi dan memberikan kepuasan kepada pembeli dan penjual.
Perbanyak Variasi Produk
Cara sukses jualan di Shopee yaitu dengan menambah variasi produk. Variasi produk adalah jenis produk yang sama dengan membantu pembeli memilih dalam jenis, ukuran dan warna yang berbeda. Dikarenakan setiap kebutuhan dari calon pembeli bervariasi.
Dimana variasi produk yang banyak dapat menjangkau berbagai kalangan pembeli. Selain itu, juga dapat meningkatkan loyalitas pembeli. Hal ini dapat terjadi karena produk yang banyak dan bervariasi akan membuat pembeli memiliki banyak pilihan, yang memungkinkan tingginya minat pembeli untuk membeli produk.
Naikkan Produk Shopee
Shopee memiliki fitur “Naikkan Produk” yang dapat diaktifkan hingga 5 produk dengan durasi setiap 4 jam sekali. Dengan sering menggunakan fitur ini maka kesempatan produk dapat muncul di pencarian teratas pembeli.
Produk yang laris penjualan akan berada di urutan teratas halaman dan pencairan. Sedangkan produk yang tidak mendapatkan penjualan akan berada di halaman terakhir.
Review Kembali Produk yang Dijual
Jika sudah berbulan-bulan produk yang dijual tidak dibeli, maka sudah saatnya review kembali produk yang dijual. Bisa saja harganya terlalu mahal dengan kualitas yang sama dengan toko lainnya, atau stock produk yang terlalu sedikit sehingga calon pembeli mengira apakah toko tersebut serius atau main-main, maka itulah cara agar olshop laris di Shopee.
Produk yang memiliki bentuk dan ukuran yang besar juga dapat menjadi pertimbangan dengan sistem pengiriman dari luar kota atau dalam kota. Karena banyak pembeli dari luar kota yang akan berpikir dengan harga yang sama dari kompetitor lain lebih baik memilih produk dalam kota dikarenakan hal ongkos pengiriman produk yang lebih mahal sehingga pembeli lebih memilih produk dalam kota.
Apabila toko menggunakan produk yang harganya diatas harga pasar juga tidak akan laku. Sehingga sering membuat review toko juga dapat menjadi solusi pecah telur di Shopee maupun marketplace yang lain.
Buat Voucher Toko
Shopee call center menyediakan fitur voucher yang dapat membuat penjual mengisi semua informasi di formulir informasi voucher, lalu centang semua kotak dan simpan. Otomatis pembeli akan memburu voucher dari toko yang memberikan voucher potongan harga atau diskonan.
Shopee juga menyediakan fitur gratis ongkir dengan minimal belanja Rp 0, Rp 30.000, Rp 90.000 dan Rp 200.000. Gratis ongkir merupakan salah satu minat bagi pembeli untuk membeli produk. Apabila pembeli menggunakan fitur gratis ongkir, penjual tak perlu membayar ongkir kepada perusahaan jasa pengiriman.
Sebarkan di Media Sosial
Buat akun media sosial khusus bisnis seperti Instagram, Line, WhatsApp dan Telegram, ceritakan tentang deskripsikan produk yang dijual seperti ukuran, harga dan nilai yang ada di dalam produk tersebut. Buat produk semenarik mungkin agar pembeli tertarik.
Sertakan link produk di situs jual beli online pada setiap postingan. Jika akun kita memiliki banyak pengikut maka, tidak butuh lama untuk pecah telur di Shopee.itulah cara dagang biar laris di Shopee.
Perbanyak jumlah follower toko
Shopee menyediakan fitur follower dan following seperti instagram. Hal ini dapat mempengaruhi performa penjualan toko. Semakin banyak pengikut, kemungkinan toko akan laku lebih besar.
Toko yang memiliki pengikut lebih banyak akan memudahkan untuk mendapatkan kepercayaan dari calon pembeli ketika melihat review dari produk sehingga disarankan untuk menambah followers ketika pertama kali membuat akun toko Shopee. Dapat dimulai dengan menyebarkan kepada keluarga dan teman-teman. Otomatis followers dari toko juga dapat bertambah.
Dikarenakan ada beberapa calon pembeli yang terlebih dahulu mengecek jumlah follower toko Shopee. Apakah performa dari penjualan toko bagus atau tidaknya. Yang membuat pertimbangan bagi pembeli untuk membeli produk di toko online Shopee. Oleh karena itu, pentingnya jumlah followers bagi penjual toko online disertai penilaian dari followers.
Pilih Produk yang Banyak Dicari Pembeli
Untuk berjualan di Shopee harus pandai membaca trend yang sedang terjadi saat ini maka penjualan akan naik secara pesat. Dengan mengetahui trend masa sekarang dan masa lalu.
Ikuti Program Khusus Shopee
Shopee menyediakan banyak program khusus penjual seperti flash sale. Flash sale adalah produk yang dijual dalam waktu singkat dengan harga yang telah di diskon. Dengan mengikuti program flash sale dapat mendatangkan pembeli. Itulah tips jualan di Shopee dan rahasia jualan laris di Shopee beserta cara menjual barang di Shopee agar laku di toko dan dapat meningkatkan penjualan Shopee dengan cepat.
Ginee Omnichannel
Jualan di Shopee makin lancar jika Anda menggunakan jasa Ginee Omnichannel untuk mengelola banyak toko online di Shopee atau marketplace lain sekaligus hanya dalam satu dashboard Ginee saja. Kenapa harus pilih Ginee Indonesia?
Sebab, Ginee punya fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Ads, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Cobain semua fitur Ginee secara gratis hanya dengan daftar melalui website resmi Ginee dan klaim free trial selama 7 hari full!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan