Bisnis dapat dikatakan baik apabila mampu mempromosikan produk melalui berbagai saluran ritel yang terintegrasi. Nah, hal tersebut berkaitan erat dengan strategi Omnichannel. Sudah tahu tentang Omnichannel atau belum? Manfaat Omnichannel untuk kelangsungan bisnis online sangatlah besar, lho. Simak selengkapnya pada tulisan berikut, ya!
Omnichannel Adalah
Sebuah sistem bisnis yang memiliki tujuan untuk menyediakan pengalaman jual beli yang terbaik baik ketika berkegiatan di toko online atau offline. Berdasarkan riset, terdapat lebih dari 70% masyarakat memilih untuk belanja melalui berbagai jenis saluran belanja sebelum benar-benar memutuskan pilihan untuk membeli suatu produk.
Omnichannel ERP atau Omnichannel adalah suatu konsep yang tak hanya membantu pembeli dalam bertransaksi. Melainkan, memudahkan pengelola bisnis juga untuk memanfaatkan sumber daya secara maksimal, mengintegrasikan toko online miliknya ke berbagai channel yang tersedia, dan menjalin hubungan yang lebih baik dengan konsumen mereka.
Ambillah contoh dari industri ritel. Kompleksitas yang terjadi pada bisnis jenis ritel terbilang efektif jika pada akhirnya bisnis ini menggunakan aplikasi berbasis Omnichannel. Variasi fitur yang ada pada konsep aplikasi tersebut pun bergabung dan dapat diakses dengan mudah melalui sebuah dashboard.
Salah satu Omnichannel Indonesia yang dapat membantu Anda dalam mengelola bisnis yaitu Ginee! Ginee pun turut mengembangkan konsep Omnichannel marketing funnel yang dapat mempermudah Anda dalam menentukan rencana bisnis ritel online agar hasil yang ditunjukkan pada konsumen pun maksimal. Seperti integrasi dengan marketplace dan e-commerce ternama di Indonesia, dan menyediakan fitur lengkap untuk bantu Anda kelola banyak toko online!
Manfaat Omnichannel
Katanya, Omnichannel itu bisa bantu jalannya bisnis. Tapi sebenarnya, apa manfaat dari penggunaan konsep bisnis Omnichannel untuk bisnis ritel online?
Evaluasi Data
Dengan Omnichannel, Anda bisa mendapatkan data konsumen yang lebih lengkap, yaitu berdasarkan ID perangkat, keranjang belanja, media sosial, pola belanja, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, data pelanggan dapat dijadikan patokan terhadap penggunaan strategi beriklan selanjutnya yang sesuai dengan kebiasaan belanja mereka dan interest.
Pengelompokkan Konsumen
Ingin tahu gimana caranya membuat konsumen menjadi lebih tertarik dengan produk dan toko online Anda? Gampang, dengan Omnichannel, semuanya bisa dilakukan! Terutama, pengelompokkan minat konsumen jadi lebih tertata. Hal ini pun turut membantu Anda untuk menentukan iklan campaign supaya tetap sejalur dengan kesukaan konsumen Anda.
Misalnya, Anda jualan produk fashion dan konsumen Anda telah membeli kaos. Ketimbang memberikan iklan kaos, lebih baik suguhkan saja penawaran produk yang masih berkaitan dengan produk tersebut, seperti celana sebagai pasangan kaos tersebut, atau aksesoris lainnya yang Anda jual. Dengan begitu, mereka akan lebih tertarik sehingga dapat meningkatkan konversi untuk toko online Anda.
Brand Awareness
Kenapa Omnichannel mampu meningkatkan brand awareness juga? Nih, bayangkan kalau Anda jualan di berbagai marketplace atau e-commerce, otomatis calon pembeli yang membuka saluran channel berbeda-beda akan melihat produk atau toko online Anda. Brand Anda akan terpampang di mana-mana dan hal tersebut punya potensi untuk membuat konsumen lebih aware terhadap bisnis online Anda.
Soal Biaya? Aman!
Guess what? Pakai strategi bisnis Omnichannel itu hemat biaya, lho. Daripada repot-repot cari cara untuk beriklan di channel A atau B, lebih baik cek data dari penggunaan Omnichannel, supaya Anda bisa lebih fokus untuk menggencarkan pemasaran. Gak buang-buang duit, kan?
Selain itu, jika Anda punya toko online yang lebih dari satu di channel berbeda, mungkin Anda butuh admin per toko, yang pastinya membutuhkan biaya lagi. Tapi, dengan aplikasi Omnichannel, Anda cuma butuh satu platform saja, kok, untuk mengurus semuanya!
ROI yang Tinggi
ROI adalah singkatan dari Return of Investment. Omnichannel berhubungan dengan ROI. Adanya partisipasi dari konsumen pun dapat menambahkan ROI Anda. Logikanya, ketika Anda berinvestasi di bisnis online yang terintegrasi dengan bermacam-macam channel untuk membantu proses jual beli online, maka keuntungan yang didapat akan lebih cepat kembali pada Anda.
Kelebihan Omnichannel untuk Bisnis Ritel
- Bisnis dapat meningkatkan persepsi dan kepuasan bagi konsumen
- Anda dapat banyak data yang bisa dianalisis untuk lebih memahami konsumen
- Menentukan harga promosi transparan di berbagai channel
- Mengelola dan memantau penjualan di berbagai platform lewat satu saluran
- Mengelompokkan konsumen untuk memudahkan beriklan
- Memudahkan konsumen untuk membeli produk di manapun mereka berada dengan nyaman
Gimana Cara Memulai Menggunakan Konsep Omnichannel dalam Bisnis?
Setelah memahami pengertian, manfaat, dan kelebihan Omnichannel, saatnya Anda menerapkan konsep Omnichannel pada bisnis online Anda. Caranya ada di bawah ini, ya!
Pahami Pola Belanja Konsumen
Pertama, Anda perlu tahu siapa target pasar Anda yang sekiranya akan membeli produk jualan Anda. Setelahnya, barulah Anda bisa melihat pola belanja mereka dan menganalisisnya untuk membantu dalam promosi produk. Sebaiknya Anda juga paham waktu mereka online, mencari produk, hingga memutuskan untuk memesan produk tersebut secara online.
Kalau Anda sudah tahu perilaku belanja mereka, saatnya melancarkan aksi untuk beriklan. Jadi, Anda bisa menayangkan iklan sesuai dengan jam online mereka. Dengan begitu, kemungkinan besar mereka akan melihat iklan tersebut dan tertarik untuk mengunjungi toko online Anda!
Menyesuaikan Platform Jualan dengan Kebutuhan Konsumen
Misalnya, jangan hanya jualan di suatu marketplace karena banyak juga pebisnis lain yang berjualan lewat platform tersebut. Sebaiknya, gunakan platform berjualan online yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Kalau target pasar Anda kebanyakan pengguna media sosial, maka buatlah toko online melalui media sosial. Begitu pun dengan platform lain seperti marketplace atau website.
Integrasi Toko Online Anda
Terakhir, dengan mendaftarkan toko online Anda dengan aplikasi Omnichannel supaya memudahkan Anda juga dalam pengelolaan toko di berbagai channel. Salah satu aplikasi Omnichannel yang bisa memberikan Anda pelayanan terbaik yaitu Ginee Omnichannel!
Ginee Omnichannel, Strategi Bisnis Online yang Paling Oke
Ginee hadir untuk membantu Anda mengelola toko online, lho. Gimana caranya? Yaitu dengan menyediakan beragam fitur canggih yang bisa Anda gunakan dengan super mudah dan cepat. Fiturnya ada manajemen produk, promosi, pesanan, stok, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Kenapa harus Ginee?
Sebab, Ginee pun telah bekerja sama dengan marketplace dan e-commerce terkenal di Indonesia. Seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, JD.ID, Blibli, Shopify, WooCommerce, dan Lazada. Jadi, jika Anda punya toko online yang terdaftar di platform jual beli tersebut, saatnya pakai Ginee untuk meningkatkan penjualan Anda dengan lebih efektif!
Selain hemat biaya, pakai Ginee juga bisa menghemat waktumu, lho. Dibanding harus buka satu persatu toko online dan mengurus proses jualan online dengan ribet, mending operasikan Ginee aja! Kalau Anda punya pertanyaan seputar Ginee, jangan lupa hubungi customer service kita, ya.
Yuk, daftar sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari. Sudah banyak yang bergabung dengan Ginee Indonesia dan mengaku bahwa bisnis online mereka lancar jaya, lho!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan