Bisnis apa yang sedang Anda jalani saat ini? Jika Anda punya bisnis online yang didaftarkan di beberapa marketplace, apakah Anda kesulitan untuk mengatur toko demi toko? Tentunya hal itu bukan jadi masalah kalau Anda bergabung dengan Ginee. Fitur Ginee yang beragam akan mempermudah Anda nantinya. Tapi, apa, sih, Ginee itu?
Apa Itu Ginee?
Merupakan sebuah platform Omnichannel, Ginee hadir sebagai wadah untuk Anda mengelola toko online dengan lebih mudah dan cepat. Di Indonesia, sudah banyak e-commerce atau jenis marketplace yang muncul. Akibatnya, baik pembeli atau penjual pun memanfaatkan momen ini untuk melakukan aktivitas jual beli online.
Khususnya untuk Anda yang menggeluti bisnis secara online, cocok, lho, pakai Ginee. Ginee punya fitur canggih yang memudahkan Anda dalam urusan bisnis, termasuk stok, pemesanan, produk, dan lainnya. Peluang bisnis jadi semakin meluas karena adanya e-commerce serta third party Ginee yang membantu!
Ginee bekerjasama dengan marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada, Shopify, dan lain sebagainya. Sehingga, jika Anda punya toko online yang terdaftar di marketplace tersebut, tingkatkan kinerja bisnis online Anda dengan mengintegrasikannya dengan Ginee, yuk!
Selain untuk membantu mengelola toko online Anda, manfaat menggunakan Ginee masih banyak, lho. Misalnya untuk menghemat biaya serta waktu Anda dalam berbisnis, terutama bagi Anda yang punya toko online lebih dari satu. Mau tahu yang lainnya? Simak lebih jelasnya di sini!
Fitur Ginee yang Dapat Membantu Anda
Setelah bergabung dengan Ginee, Anda akan mendapatkan fasilitas yang mendukung. Semuanya telah disediakan oleh Ginee dalam rangka meningkatkan kinerja serta penjualan Anda. Yuk, simak!
Salin Produk dan Salin Toko
Misalnya Anda punya toko online yang banyak di marketplace, lalu Anda ingin upload produk atau menyalin toko satu dengan yang lainnya. Kalau harus manual, butuh banyak pekerja yang melakukan satu-satu, kan? Tapi, tidak dengan Ginee!
Cukup satu dashboard saja, Anda sudah bisa salin toko dan produk secara cepat. Fitur ini tidak hanya untuk marketplace yang sama, ya, jika punya toko di marketplace yang berbeda pun, bisa juga salin produk dan toko!
Manajemen Produk dan Manajemen Stok
Punya stok yang tidak sedikit? Tenang, semuanya bisa dilakukan dengan mudah jika Anda bergabung bersama Ginee. Mulai dari update stok hingga mengatur produk dapat dilakukan secara cepat menggunakan sistem digital yang canggih.
Update stok-nya otomatis, kok. Jadi, jika ada produk yang habis terjual, pasti langsung muncul notifikasinya. Daripada harus update di tiap marketplace, mending pakai Ginee. Mencegah rating toko turun juga, lho!
Not only that, mau upload produk secara massal ke berbagai marketplace juga bisa! Tidak perlu upload satu persatu, sekarang melalui Ginee, Anda bisa melakukannya. Cukup tandai produk, dan produk akan otomatis ditambahkan, deh.
Manajemen Pesanan
Ngurusin orderan yang sedang banyak-banyaknya? Misalnya ketika minat beli konsumen meningkat menjelang hari libur nasional? Pasti kelabakan ketika harus banyak pesanan di toko online yang berbeda-beda, dong?
Ginee jagonya handle! Pada fitur manajemen pesanan di Ginee, Anda dapat dengan cepat mengatur pesanan mulai dari terima pesanan, proses produk, pengiriman, cetak label massal, bahkan hingga produk sampai di tangan pembeli!
Buang jauh-jauh segala bentuk keribetan, terutama dalam mengurus pesanan. Pokoknya, pengaturan pesanan dan hal yang berkaitan lainnya bisa dilakukan hanya dengan Ginee!
Manajemen Promosi
Mungkin ketika Anda ingin mengatur promosi untuk tiap produk di beberapa toko online, Anda harus membuka aplikasi marketplace tersebut satu persatu. Hm, mau taruh promosi di produk A, plus di produk B tapi di marketplace yang berbeda. Duh, ribet gak, sih?
Guess what? Di Ginee, kerjaan itu jadi lebih efisien! Cukup satu platform saja, Anda bisa mengatur promosi ke toko online Anda secara bersamaan. Mau apply jenis promosi yang berbeda-beda juga bisa, kok. Tinggal atur sesuai keinginan Anda!
Laporan Penjualan
Ingin mulai mengembangkan bisnis? Tunggu dulu, ketahui dulu laporan penjualan Anda dengan Ginee! Fitur yang satu ini memungkinkan untuk Anda menganalisis bisnis dengan mudah. Buat apa, sih, analisis bisnis itu?
Tentu untuk mengetahui perkembangan bisnis Anda dari waktu ke waktu, dong. Kalau paham soal hasil penjualan, bisa jadi bahan perencanaan bisnis, kan? Nah, gak perlu ribet cek laporan penjualan secara manual. Pakai Ginee aja!
Cukup atur kategori data mana yang ingin dilihat, kemudian Anda bisa pasang strategi jualan di masa mendatang, deh!
Ginee Chat
Komunikasi dengan pembeli adalah hal nomor satu. Jadilah penjual yang fast response dengan kemudahan fitur Ginee Chat! Andaikan tidak pakai Ginee Chat, bisa pusing sendiri harus buka marketplace satu persatu dan cek pesannya.
Di Ginee, semua chat pembeli bisa dilihat secara langsung dan memudahkan Anda untuk membalasnya. Tentu tidak bikin lelet lagi, dong?
Ginee Fulfillment
Jualan online tidak hanya mikirin produk atau stok, tapi juga keamanan pengiriman, penyimpanan di gudang, serta pengemasan. Nah, Ginee bisa jamin itu semua dengan terkendali!
Fitur Ginee Fulfillment akan bantu proses berjualan Anda, mulai dari barang diterima di gudang sampai barang diterima oleh pembeli dengan aman. Kalaupun Anda menemui trouble, Ginee pasti sigap memprioritaskan Anda!
Masih Bingung Soal Fitur Ginee? Tanya Ginee Aja!
Gimana, fiturnya tidak sedikit, kan? Banyak banget hal di Ginee yang bermanfaat untuk kelangsungan bisnis online Anda Tapi, sekiranya ada yang belum jelas terhadap fitur-fitur Ginee yang dijelaskan sebelumnya, Anda bebas bertanya! Nanti, Ginee akan jawab semuanya, kok!
Nikmati Fitur-Fitur Ginee Sekarang! Gratis, Lho!
Ginee punya tawaran khusus, nih, untuk Anda yang mau bergabung! Cobain free trial hingga 7 hari full dan rasakan manfaat menggunakan Ginee. Daftar belakangan nyesel, lho. Mumpung ada free trial, kenapa gak dicoba sekarang juga?