Ingin memulai usaha sendiri tapi terhalang biaya? No worries, sekarang Anda bisa kok memulai bisnis meskipun dengan modal yang minim bahkan tanpa modal sekalipun. Yuk intip deh tips reseller online shop di Shopee dari artikel ini, dijamin gak bakal nyesel deh!

Apa itu Reseller Shopee?

Sebelum memulai ke inti pembahasan, ada baiknya pahami dulu yuk apa itu reseller. Nah, jadi reseller adalah sebuah kegiatan menjual kembali produk dari supplier yang memiliki stok terbatas dengan keuntungan berdasarkan komisi yang telah ditentukan sendiri ataupun ditetapkan oleh supplier.

Berbeda dengan dropshipper dimana tidak diperlukannya stock produk karena pengemasan hingga pengiriman semua diserahkan kepada pihak supplier, reseller biasanya harus menyediakan produk terlebih dahulu atau melakukan penyetokan produk meskipun hanya sedikit.

Sekarang sudah tahu dong perbedaannya antara Reseller dengan Dropshipper? Nah, lalu apa itu Reseller Shopee? Reseller Shopee adalah orang yang melakukan kegiatan menjual kembali produk dari supplier ke konsumen akhir melalui platform Shopee. 

Baca Juga: Perbedaan Reseller dan Dropship, Mana yang Cuannya Banyak?

Kenapa Shopee? Perlu diakui bahwa, meskipun Shopee masih dapat terbilang cukup baru dalam dunia marketplace, namun perkembangan Shopee begitu pesat. Bahkan rasanya, tidak berlebihan jika Shopee disebut sebagai marketplace nomor 1 di Asia Tenggara.

Dengan menjadi reseller di Shopee, peluang untuk mencapai tujuan bisnis dapat terealisasi lebih cepat. Hanya saja, Anda perlu cermat dalam membuat strategi pemasaran. Untungnya, dalam artikel ini nantinya akan membahas sedikit tips menjadi reseller pemula untuk membantu Anda mencapai tujuan bisnis sedikit lebih cepat dari yang lain. So, dibaca sampai selesai ya!

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Bagaimana Cara Menjadi Reseller Shopee?

Membahas tentang cara menjadi reseller Shopee murah, beberapa hal yang perlu Anda persiapkan dan pertimbangkan terlebih dahulu, yaitu:

Menentukan Produk yang Ingin Dijual

Langkah awal yang paling wajib untuk Anda pertimbangkan adalah produk apa yang ingin Anda jual. Anda dapat melakukan riset dengan mencari tahu produk apa yang sedang laris dengan menggunakan bantuan Google Trends. Atau, Anda dapat mencari referensi dengan melihat apa saja produk terlaris di Shopee.

Baca Juga: Cara Melakukan Riset Produk yang Laris di Shopee. Dijamin!

Memahami Produk yang Anda Jual

Setelah menentukan produk apa yang ingin Anda jual, selanjutnya adalah mempelajari tentang produk tersebut. Jika Anda ingin sukses sebagai reseller serta sukses dalam berjualan, Anda harus mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan calon pembeli dengan jawaban yang memuaskan dan pasti.

Karenanya, Anda sangat disarankan untuk mempelajari produk yang ingin Anda resell, atau, akan lebih baik lagi jika Anda melakukan reselling atas produk yang memang Anda pahami dan sering Anda gunakan.

Misalnya, jika Anda memiliki hobi di bidang kecantikan dan sering mencoba berbagai produk perawatan, Anda dapat memulai bisnis dengan cara menjadi reseller skincare. Dengan begitu, Anda dapat lebih percaya diri ketika menjawab pertanyaan-pertanyaan dari calon pembeli.

Mencari Supplier yang Tepat

Setelah mengetahui produk apa yang ingin Anda jual serta memahami dengan baik produk tersebut, maka langkah selanjutnya adalah mencari supplier produk yang tepat. Anda bisa langsung mencari supplier produk murah dari Shopee. Tapi, ingat untuk selalu melihat kualitas dari produk milik masing-masing supplier, ya! 

Beberapa hal yang harus Anda perhatikan ketika mencari supplier, antara lain:

  • Jagalah hubungan komunikasi antara supplier dengan reseller;
  • Anda harus memastikan bahwa supplier selalu memiliki persediaan terhadap produk yang akan di jual;
  • Buatlah perhitungan yang matang antara harga dari supplier dengan harga jual yang ingin Anda tetapkan;
  • Pastikan produk dari supplier berkualitas, Anda dapat membeli beberapa produk secara acak sebagai percobaan untuk menguji kualitas daripada barang sebelum mulai menjual produk dari supplier tersebut;
  • Perhitungkan juga jarak antara lokasi Anda dengan supplier agar dapat menghitung dengan akurat biaya yang harus dikeluarkan sebagai modal.

Biasanya, reseller pemula mengambil produk UMKM atau dari Mall grosir sekitar daerah tempat tinggal untuk memulai bisnisnya. Namun, tidak jarang juga ada yang memulai dengan cara menjadi reseller Shopee ke Shopee.

Menentukan Harga Beli dan Harga Jual

Agar dapat meraih keuntungan, Anda harus pintar dalam memperhitungkan harga beli dan harga jual. Pada umumnya, reseller pemula akan memasang margin keuntungan pada angka maksimum 10% per produk terjual. Margin dapat bertambah seiring perkembangan toko.

Disarankan untuk menghindari pengambilan margin terlalu besar pada permulaan karena tujuan utama bagi pemula adalah melakukan branding agar bisnis dapat bertahan lama dan dikenal banyak orang.

Dalam menentukan harga, Anda juga dapat melihat kisaran harga pasar wajar dan membandingkan dengan pesaing bisnis yang lain.

Membuka Toko di Shopee

Namanya menjadi reseller Shopee, tentu saja Anda harus membuka toko Anda sendiri melalui platform Shopee. Ketika membuat toko Shopee, hal-hal yang perlu Anda perhatikan adalah:

  • Nama dan Username Toko harus memiliki karakteristik dan mudah diingat;
  • Tampilan dekorasi toko juga harus mampu menarik perhatian;
  • Deskripsikan toko Anda secara singkat namun informatif;
  • Kualitas foto sampul dan foto produk harus mampu menunjukkan kelebihan dari produk yang Anda jual.

Biasanya reseller cenderung mengambil foto katalog sebagai display produknya. Anda disarankan untuk mengedit kembali foto katalog agar terlihat berbeda dengan reseller lainnya. Namun pastikan foto yang Anda pasang juga masih sesuai dengan produk yang sebenarnya, ya!

Bagi Anda yang belum memiliki toko, Anda dapat mempelajari cara buka toko reseller di Shopee pada tautan berikut ini.

Mulai Promosi

Setelah memiliki produk dan toko, maka selanjutnya Anda tinggal mempromosikan jualan Anda. Ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk memasarkan produk, misalnya dengan menyebarkan tautan toko dan produk Anda ke media sosial atau memanfaatkan fitur Shopee MyAds. Jika ingin memulai dengan iklan yang murah, Anda dapat mencoba fitur “Naikkan Produk” dari Shopee sebagai permulaan.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

Tips Menjadi Reseller di Shopee

Kabar baiknya, Shopee memiliki fitur yang mendukung para reseller untuk berjualan. Fitur yang dimaksud merupakan jawaban dari pertanyaan bagaimana cara menjadi reseller Shopee tanpa modal yang selalu jadi bahan pertanyaan. Fitur ini bernama “Katalog Saya”.

Melalui fitur ini, Anda dapat memulai bisnis online sebagai reseller maupun dropshipper yang diberi kesempatan untuk menjual kembali produk-produk dari Shopee. Terdapat berbagai pilihan produk yang menarik dan dapat Anda pilih untuk dipromosikan dalam bentuk katalog. 

Bagian paling menarik dari fitur ini adalah, Anda bebas menentukan berapa harga jual yang ingin Anda patok untuk sebuah produk karena harga asli produk tidak akan ditampilkan. Artinya, harga yang terlihat dalam katalog merupakan harga yang sudah Anda tentukan sendiri saat menambahkan produk.

Membuat Katalog

Yuk intip bagaimana cara membuat katalog di Shopee! Ikuti langkah-langkah dibawah ini, ya!

  • Pertama, temukan produk-produk yang ingin Anda tambahkan ke dalam “Katalog Saya” kemudian klik tombol “Share” pada bagian kanan atas layar;
  • Klik bagian “Katalog” yang terdapat di sebelah kiri bawah;
  • Anda dapat mengubah informasi produk sesuai kebutuhan dan juga dapat menentukan harga jual yang nantinya akan ditampilkan pada katalog;
  • Klik “Daftar di Katalog” dan produk pilihan Anda akan berhasil ditambahkan ke dalam katalog. Anda dapat menambah hingga 9.999 jenis produk dalam katalog yang Anda buat.

Membagikan Katalog

Jika Anda ingin membagikan katalog agar dapat ditemukan oleh calon pembeli, Anda dapat mengikuti langkah dibawah ini:

  • Masuk ke halaman “Saya” pada aplikasi Shopee, kemudian klik “Katalog Saya”;
  • Kemudian pilih produk yang ingin Anda bagikan;
  • Klik icon “Share” yang terletak pada bagian kanan atas layar;
  • Terakhir, pilih media sosial mana yang ingin Anda gunakan sebagai tempat promosi tautan produk Anda.

Anda juga dapat membagikan keseluruhan katalog Anda dengan cara memilih “Preview Katalog” terlebih dahulu dan memilih kategori masakan yang diinginkan sebelum memilih opsi Share produk

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Keuntungan Menjadi Reseller di Shopee

Nah, sekarang apa lagi yang menjadi pertimbangan Anda dalam memulai usaha online perdana? Yuk intip apa saja keuntungan dari menjadi Reseller di Shopee agar Anda semakin mantap untuk memulai karir sebagai entrepreneur!

  • Modal yang diperlukan sangat minim bahkan Anda bisa memulai meskipun tidak memegang cadangan dana. Untuk bisnis tanpa modal, Anda dapat memulai dengan cara jadi reseller baju online tanpa modal lewat Shopee;
  • Sebagai seorang reseller, Anda memiliki waktu yang lebih luang sebab, Anda tidak perlu melakukan produksi, murni hanya melakukan promosi;
  • Anda juga dapat memulai untuk melakukan branding toko online Anda dengan mempacking ulang pesanan yang masuk;
  • Resiko sebagai seorang reseller cenderung lebih kecil karena Anda dapat terlebih dahulu melakukan riset pasar dan mencari tahu produk apa saja yang sedang populer dan banyak diminati;
  • Meningkatkan potensi meraup keuntungan sebab Anda diberi kebebasan untuk menentukan sendiri harga jual produk.

Selain menjadi reseller, Anda juga dapat mulai berjualan dengan cara menjadi dropship di Shopee tanpa modal. Namun biasanya, ada beberapa perbedaan antara reseller dengan dropship. Seperti contohnya, reseller akan lebih cepat mendapatkan katalog produk dibandingkan dropshipper.

Kesimpulan

Memulai bisnis sendiri kini bukan hanya sekedar impian karena Shopee hadir dan menawarkan solusi untuk Anda. Anda dapat mencari rekomendasi toko Shopee untuk reseller yang nantinya dapat Anda pilah menjadi supplier produk jualan Anda. Nantinya, Anda bisa memanfaatkan fitur “Katalog Saya” untuk memulai karir sebagai pengusaha online.

Tidak sedikit pemasok barang (supplier) besar yang juga ingin meningkatkan omset jualannya dengan cara mencari reseller di Shopee. Anda dapat bekerjasama dengan supplier seperti ini untuk mendapatkan keuntungan bersama. Namun tentu saja, kualitas daripada produk juga harus tetap diutamakan, ya!

Memulai karir berjualan online sebagai reseller Shopee murah dan juga menjanjikan karena platform Shopee memiliki banyak sekali fitur yang dapat Anda manfaatkan untuk mengembangkan usaha Anda.

Selain itu, Anda juga bisa memasok produk dari Shopee dan menjualnya ke platform lain. Untuk masalah manajemennya, serahin aja sama Ginee. Soalnya Ginee punya sistem yang memungkinkan Anda mengakses semua toko online dari berbagai marketplace hanya dalam satu dashboard. Mau balas-balas chat customer juga jadi gampang dan tidak perlu pindah-pindah platform.

Terus, Anda juga lebih gampang dalam melakukan riset pasar, soalnya sistem customer CRM Ginee memungkinkan Anda untuk lebih memahami kebutuhan customer berdasarkan behaviour mereka. Yuk segera daftar ke Ginee Indonesia dan cobain sendiri fitur-fitur keren Ginee selama 7 hari secara GRATIS!

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Jualan Online Gampang Pakai Ginee 

Mau memulai bisnis  online tapi takut ribet? Jangan khawatir, sekarang ada Ginee Omnichannel yang akan membantu Anda untuk mengelola toko online menjadi lebih mudah. Ginee Indonesia memiliki berbagai fitur menarik yang bermanfaat untuk pengembangan toko online Anda, mulai dari manajemen pemesanan, stok, hingga laporan penjualan.

Yuk, daftar Ginee Sekarang! dan rasakan sejuta manfaat dari berbagai fitur yang ada di Ginee yang tentunya memberikan Anda kemudahan dalam mengelola toko online yang Anda miliki.

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03