Bisnis apapun yang dijalankan, tentu butuh untuk mengelola manajemen stok. Baik itu bisnis online ataupun offline sekalipun, Anda tentu akan kesulitan mengurus proses bisnis online apabila tidak rutin kelola stok karena tujuan dari berbisnis yaitu mempromosikan barang dan memberikan pelayanan yang bagus terhadap konsumen. Anda tentu tidak ingin stok habis ketika pesanan sedang banyak hanya karena tidak mengelola stok dengan baik, bukan?
Oleh karena itu, tak heran kalau tiap bisnis yang sukses sudah pasti dilandaskan oleh beberapa faktor, salah satunya karena pengelolaan stok barang yang teratur dan konsisten. Nah, yang disebut inventory adalah gudang, artinya, dalam memasarkan produk jualan, Anda memerlukan sistem gudang guna menyimpan seluruh stok yang dimiliki.
Coba bayangkan jika Anda tidak melakukan optimasi persediaan atau manajemen stok barang, mungkin saja Anda tidak tahu barang apa yang laku terjual dan barang yang kurang laku. Dan ketika barang yang cepat laku tersebut sedang kebanjiran order, justru Anda belum restock barang tersebut. Alhasil, pembeli pun kecewa. Hal-hal krusial seperti itulah yang mengharuskan Anda untuk mulai melakukan cara stok barang yang baik.
Mengapa Persediaan dan Penyimpanan Barang di Gudang Harus Terjaga?
Karena stok adalah aspek penting dalam berbisnis online ataupun offline, perlu Anda ketahui beberapa manfaat dari manajemen stok seperti berikut ini.
Kemudahan Mengecek Stok
Manfaat utamanya yaitu memudahkan Anda dalam melakukan pengecekan stok barang. Anda pun dapat mengontrol sembari memperhatikan perkembangan permintaan pasar dengan sangat baik. Stok barang yang dimiliki dengan pencatatan yang akurat akan menjadikan kontrol inventory yang teratur juga per periode yang bisa Anda tetapkan sendiri.
Menghindari Risiko Keterlambatan dan Kelebihan Produk
Kenapa bisa mengurangi risiko keterlambatan produk? Karena, dengan manajemen stok, Anda bisa mengira waktu untuk restock lagi produk yang Anda jual berdasarkan produk yang paling laris hingga yang kurang laris. Sehingga, update stok pun akan teratur. Begitu pula dengan mengurangi kelebihan produk. Jadi, untuk produk yang kurang laris, Anda tidak perlu stok terlalu banyak barang di jangka waktu yang dekat.
Data yang Lengkap Membantu Mengambil Keputusan
Jika Anda punya data yang lengkap, maka Anda akan lebih mudah mengambil keputusan untuk kelangsungan bisnis ke depannya. Dengan begitu, Anda akan bisa menentukan strategi marketing yang tepat untuk bisnis Anda.
Memenuhi Kebutuhan Konsumen
Demi mempertahankan stabilitas dari bisnis Anda, manajemen stok barang menjadi faktor penentu kelancaran bisnis. Sebab, jikalau Anda memberikan pelayanan yang baik kepada konsumen dengan produk-produk berkualitas dan stok barang yang otomatis update, maka konsumen pun akan senang.
Akhirnya menjadi konsumen loyal yang kemungkinan besar merekomendasikan bisnis Anda kepada kerabat atau keluarganya. Tentu, visibilitas bisnis Anda akan semakin naik, bukan?
Bagaimana Contoh Manajemen Gudang yang Baik?
Penasaran dengan cara stok barang yang baik? Simak penjelasannya berikut ini!
Membuat Daftar Stok secara Rutin
Anda perlu mencatat data stok barang secara lengkap sekaligus akurat guna membantu Anda dalam menentukan arah bisnis setiap periodenya. Anda pun bisa mencatat data ini secara tradisional dengan membuat pembukuan atau secara digital seperti yang disediakan oleh Ginee Omnichannel!
Ginee adalah platform bisnis online berbasis Omnichannel yang dapat membantu Anda mengelola proses bisnis di toko online yang terdaftar di berbagai marketplace sekaligus hanya dalam satu dashboard saja. Ginee memiliki fitur manajemen stok yang memudahkan Anda dalam pencatatan stok dan update stok otomatis untuk tiap toko channel Anda tanpa harus ribet bolak balik aplikasi channel!
Membuat Kode SKU untuk Setiap Produk
Hal ini berguna jikalau produk yang Anda jual termasuk banyak. Misalnya, untuk produk makanan, produk fashion, produk keperluan rumah tangga sekalipun, Anda mungkin bingung dalam membedakan semua jenis produk. Tapi, dengan manajemen stok yang baik, Anda dapat membuat kode SKU seperti memberikan kode warna, model, ukuran, dan lain sebagainya untuk tiap produk.
Selain untuk memudahkan pencarian barang, Anda juga tidak perlu khawatir produk yang dikirimkan kepada konsumen salah karena seketika konsumen memesan suatu produk dari tempat Anda berjualan, Anda pun sudah memberikan penanda dalam bentuk kode SKU, sehingga tak akan terjadi salah pengiriman yang mengakibatkan rating toko turun.
Membuat Forecast atau Jadwal untuk Stok Barang
Cara stok barang berikutnya yaitu mengharuskan Anda untuk membuat forecast alias perkiraan terhadap waktu untuk stok barang kembali ataupun tidak. Dari hasil penjualan, Anda perlu memberi perkiraan terkait jumlah produk yang ingin ditambah lagi atau justru dikurangi dalam satu periode. Tentukan jadwal yang sesuai dengan hasil penjualan per periode tersebut, ya, supaya realisasinya tak akan jauh dari apa yang telah Anda perkirakan.
Memisahkan Stok Barang Lama dengan yang Baru
Apa gunanya memisahkan stok barang lama dengan yang baru? Yaitu untuk memudahkan Anda dalam mengatur stok sekaligus menghitung stok tersisa dan barang yang harus restock. Yang dapat Anda lakukan yaitu mengeluarkan stok barang lama terlebih dahulu, dan merapikan stok barang yang baru supaya tidak terjadi kesalahan dalam proses bisnis. Selain itu, metode ini pun berguna untuk menghindari risiko kerugian.
Melakukan Pengecekan sebelum Menyimpan Produk di Gudang
Sebisa mungkin, hindari atau cegah barang-barang yang mengalami kerusakan, kecacatan, ataupun barang hilang. Ketika barang pertama kali datang ke gudang, sebaiknya Anda lakukan pengecekan terlebih dahulu supaya barang tersebut tetap aman bahkan hingga dikirim kepada konsumen. Jangan sampai barang yang tidak dicek atau mendapatkan quality control lolos ke tahap pengiriman kepada konsumen dan hasilnya malah mengecewakan.
Menggunakan Sistem Ginee Omnichannel
Yang terakhir yaitu dengan menggunakan Ginee Omnichannel untuk mengelola stok Anda secara digital, efisien, dan efektif. Ginee pun telah menggunakan sistem ERP (Enterprise Resource Planning) yang memungkinkan Anda untuk mengetahui persediaan barang dan menawarkan pilihan penjadwalan stok yang teratur.
Selain itu, dengan Ginee, Anda tidak hanya mampu mengelola stok saja, tapi juga hal lain yang diperlukan dalam berbisnis. Seperti adanya fitur manajemen produk, pesanan, promosi, laporan penjualan untuk melihat seluruh laporan dari toko online, produk jualan, maupun marketplace. Ginee pun bisa membantu Anda respon chat konsumen dengan cepat menggunakan fitur Ginee Chat dan pengelolaan fulfillment menggunakan Ginee Fulfillment.
Pakai Ginee Omnichannel untuk Kelola Bisnis Online Anda!
Fitur Ginee lengkap, kan? Anda bisa mengelola seluruh proses bisnis hanya dalam satu dashboard saja. Tentunya, waktu luang Anda dapat digunakan untuk keperluan lain atau refreshing! Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang dan klaim free trial selama 7 hari full. Tingkatkan penjualan bisnis online Anda dimulai dari detik ini juga bersama Ginee!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan