Saat ini, sudah ada berbagai macam sistem pembayaran online yang berkembang di Indonesia. Di era yang serba modern ini, penjual dan pembeli tentu harus beradaptasi dengan perkembangan tersebut. Sistem pembayaran online hadir untuk mempermudah transaksi jual beli online yang dilakukan kedua pihak, sehingga Anda pun harus tahu apa saja jenis pembayaran online dengan tujuan menjangkau konsumen yang lebih luas.

Apa Itu Sistem Pembayaran Online?

Seperti yang Anda ketahui, pola jual beli masyarakat sudah beralih ke sistem online. Ditambah lagi dengan kemajuan teknologi dan internet, mulai banyak bermunculan platform online untuk memberikan wadah khusus pengguna dalam melakukan transaksi online seperti marketplace, media sosial, atau website. Begitu pun dengan proses pembayaran online atau pembayaran digital yang sangat diminati para penjual dan pembeli.

Munculnya platform jual beli online turut mempengaruhi sistem pembayaran. Nah, sistem pembayaran online atau yang disebut dengan internet payment system adalah sebuah layanan transaksi pembayaran yang dapat dilakukan secara online. Singkatnya dari maksud pembayaran online yaitu Anda dapat bertransaksi secara fleksibel melalui internet payment ini tanpa melalui ATM (Anjungan Tunai Mandiri).

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Bagi Anda sebagai penjual, Anda akan mendapatkan keuntungan yang lebih besar ketimbang tidak mengaktifkan sistem pembayaran online ketika berjualan online. Hasil penjualan yang Anda terima juga akan lebih applicable karena tak perlu repot mencairkan dana lewat ATM sebelum dirasa cukup. Sedangkan, sama halnya dengan pembeli, mereka pun akan dimudahkan dalam membayar produk tanpa harus ke luar rumah.

Keuntungan atau Kelebihan Sistem Pembayaran Online

Keuntungan yang didapatkan dari sistem pembayaran online tersebut, yaitu:

  • Seluruh rangkaian transaksi dapat dilakukan dengan cepat dan mudah tanpa dibatasi jarak dan waktu.
  • Berbagai opsi pembayaran tersedia dan dapat berguna untuk menyesuaikan dengan kebutuhan Anda dalam melakukan pembayaran.
  • Layanan pembayaran online meminimalisir terjadinya tindak kejahatan dalam sistem pembayaran tunai. 
  • Transaksi pembayaran online kini lebih mudah tanpa membutuhkan kartu kredit dan dapat diakses melalui gadget Anda.

5 Jenis Pembayaran Online (Internet Payment System)

Berikut ini contoh pembayaran online yang harus Anda ketahui. Ada apa saja, ya?

Transfer melalui Rekening

Transfer via rekening paling banyak digunakan karena cukup mudah dibanding alat transaksi lainnya. Transfer melalui rekening dapat dilakukan dengan SMS banking maupun mobile banking.

Payment melalui Kartu Kredit

Sistem pembayaran kartu kredit yang telah didaftarkan juga cukup sering digunakan. Anda dapat memasukkan nomor dan nilai barang yang dibeli, setelahnya melengkapi data pribadi dari kartu kredit Anda.

PayPal

PayPal merupakan salah satu pembayaran online yang digunakan secara universal hingga di luar negeri. Berbagai toko menggunakan PayPal karena termasuk memudahkan Anda dalam bertransaksi dengan toko yang berada di luar negeri. Ingin berbelanja atau menjual barang ke luar negeri secara online? Cukup aktifkan pembayaran dengan PayPal, Anda sudah bisa memudahkan pembeli dari luar negeri untuk belanja produk Anda!

E-Money

E-money merupakan salah satu alat pembayaran online yang sedang naik daun, beberapa diantaranya seperti OVO, GoPay, online payment Shopee Pay, dan sebagainya. E-money memudahkan transaksi karena dapat diakses dengan cepat dan terhubung dengan aplikasi online yang sering digunakan serta dilengkapi dengan berbagai promo.

Virtual Account

VA atau virtual account adalah contoh transaksi online yang digunakan melalui nomor pelanggan dari bank, sehingga pembeli dapat dengan mudah membayar tagihan sesuai dengan nominal yang tertera pada virtual account. Biasanya, sistem pembayaran e-commerce atau marketplace lain juga menggunakan virtual account ketika pembeli ingin membayar melalui m-banking.

Kelebihan dan Kekurangan Sistem E-Payment di E-Commerce

Terdapat beberapa kelebihan dan kekurangan sistem pembayaran online shop di e-commerce. Berikut penjelasannya.

Kelebihan Kekurangan
Berkesempatan meningkatkan penjualan Harus memiliki akses internet
Transaksi lebih efektif dan efisien Kurangnya keamanan privasi
Kontrol pengeluaran untuk pelanggan  
New ID ERP CTA Reusable Block 04

Alasan Kenapa Pembayaran Online Begitu Diminati Saat Ini

  • Pembayaran online begitu mudah digunakan kapanpun dan di manapun.
  • Mengurangi risiko tindak kejahatan secara langsung seperti pencopetan.
  • Anda dapat memberi batasan uang yang akan dikeluarkan.
  • Anda tidak perlu menyediakan berbagai rekening.

Bagaimana Konsep Pembayaran Elektronik? 

Berdasarkan metode yang digunakan, e-payment terbagi menjadi dua komponen, yaitu:

Cash E-payment System

Yang pertama, cash e-payment system, yaitu komponen dalam e-payment yang bisa dilakukan dengan electronic cash atau electronic bill.

Credit Payment System

Yang kedua, credit payment system, yaitu komponen dalam e-payment yang dapat dilakukan dengan kartu kredit atau e-wallet.

3 Sistem Pembayaran Online Paling Populer di Dunia

Jadi, apa saja sistem pembayaran online atau aplikasi pembayaran online yang paling populer dari seluruh dunia? Simak penjelasannya berikut!

PayPal

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, PayPal banyak digunakan di seluruh dunia karena kemudahan untuk mengoperasikannya, sekaligus mampu menjangkau transaksi jual beli dari luar negeri.

Amazon Payments

Amazon payments merupakan salah satu sistem pembayaran yang dikelola langsung oleh amazon.com. Sebagai e-commerce paling populer di dunia, Amazon payment telah berhasil menarik pengguna yang sangat banyak dikarenakan branding dari pihak Amazon yang berhasil serta kualitas dari produk-produk yang diperjualbelikan pada platform tersebut yang tidak mengecewakan

Hal ini pun membuat pihak Amazon selalu berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik pada penggunanya, salah satunya dengan menyediakan sistem pembayaran online yang lebih efisien.

Google Pay

Google play merupakan sistem pembayaran yang dikelola oleh google.com. Sistem ini memberikan pengalaman transaksi yang mudah karena Anda dapat membeli berbagai produk dengan hanya menggunakan akun Google yang Anda miliki.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Peran Bank Indonesia dalam Mengawal Sistem Pembayaran di Indonesia

Lalu, bagaimana peran Bank Indonesia dalam menjaga sistem pembayaran di Indonesia seperti yang telah disebutkan di atas?

  • Sebagai regulator dan fasilitator, Bank Indonesia memastikan proses sistem pembayaran yang berlangsung dengan tepat waktu. Selain itu, Bank Indonesia berupaya melakukan penyempurnaan dan pengembangan terhadap sistem.
  • Sebagai lembaga pengawas, Bank Indonesia memiliki wewenang dalam pemberian izin operasional serta bertanggung jawab akan sistem pembayaran yang cepat dan efisien.
  • Sebagai penyelenggara sistem pembayaran yang ada di Indonesia.

Ginee Omnichannel

Ingin jualan online di marketplace dan menjangkau banyak konsumen? Cobalah pakai jasa Ginee Omnichannel untuk bantu Anda kelola banyak toko sekaligus hanya dalam satu dashboard saja. Penggunaan sistem pembayaran online jika dibarengi dengan Ginee Omnichannel, dijamin penjualan online Anda pun akan meningkat!

Nantinya, ketika Anda mengaktifkan metode pembayaran yang beragam, calon pembeli pun akan merasa dimudahkan karena misalnya di toko online Anda, ternyata ada metode bayar yang sering dipilihnya. Maka, pesanan di toko Anda pun akan meningkat, dong? Nah, jangan khawatir soal pengelolaan toko online tersebut, Ginee punya fitur canggih yang bisa bikin kamu hemat waktu dan biaya!

Fitur Ginee ada manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Mau coba fitur Ginee secara gratis? Bisa! Daftar Ginee sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari, yuk!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03