Beberapa dari Anda mungkin pernah melakukan belanja online shop internasional untuk mencari produk atau jasa yang tidak dijual di Indonesia. Padahal beberapa online shop internasional di Indonesia juga telah hadir untuk membantu memenuhi kebutuhan Anda. Namun, memang tidak sepenuhnya lengkap di marketplace terbesar Indonesia, seperti Shopee, Tokopedia, Lazada. 

Membeli barang melalui situs jual beli internasional tidak ada salahnya untuk Anda coba, lho! Mau tahu informasi marketplace internasional terbaik? Atau mau tahu cara belanja di olshop luar negeri? Yuk, scroll lebih lanjut untuk mendapatkan informasinya di sini!

9 Online Shop Internasional  

Sebelum mengetahui beberapa online shop internasional ada baiknya Anda mengetahui definisi dari online shop internasional. Online shop internasional adalah jenis toko online yang beroperasi lebih dari satu negara saja, tetapi juga beroperasi di seluruh dunia. Singkatnya, penjualan bisa dilakukan secara tertarget dan tidak hanya di satu negara saja, tetapi di seluruh negara.

Perbedaan online shop internasional dengan online shop Indonesia adalah metode pembayaran dan proses pengiriman produknya saja. Biasanya toko online international menggunakan metode pembayaran Visa, Mastercard, atau PayPal. Selain itu, toko internasional juga menggunakan jasa pengiriman terbaik, seperti DHL, UPS, dan FedEx.

Berikut 9 online shop terbaik skala internasional yang bisa Anda jadikan untuk membeli atau menjual produk Anda.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Amazon

Amazon sudah menjadi situs online shop internasional yang sudah tidak asing lagi di tengah kalangan pelaku bisnis online. Perusahaan yang didirikan oleh Jeff Bezoz ini sudah ada sejak tahun 1995 sebagai bentuk toko buku online. Namun, menjelma menjadi situs belanja online atau marketplace luar negeri gratis. 

Selain itu, Amazon juga dapat membantu Anda yang ingin berjualan tanpa memiliki produk. Hal ini sudah menjadi hal yang familiar bagi para pelaku bisnis online. Sudah banyak juga orang Indonesia yang telah sukses dengan afiliasi Amazon yang mendapatkan penghasilan tidak main-main. Lebih lanjut, Amazon ternyata juga memproduksi beberapa produk elektronik, seperti fire tablet, fire TV, dan fire smartphone. 

Kemudian, Amazon memisahkan situs ritel terpisah di beberapa negara untuk memudahkan pelayanan mereka di beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Perancis, Inggris, Jerman, Italia, Spanyol, Australia, Belanda, Jepang, India, China, dan Meksiko.

eBay

Selain Amazon yang hadir sejak tahun 1995, Ebay juga salah satu kompetitor terberat Amazon yang hadir di tahun yang sama juga dan didirikan oleh Pierre Omisyar di San Jose, California, Amerika Serikat. Namun, sejak awal Ebay sudah memberikan layanan penjualan dengan metode Customer to Customer dan Business to Customer.

Faktanya, banyak orang yang menjadikan Ebay sebagai online shop luar negeri yang juga jadi incaran bagi Anda yang ingin mencari produk luar negeri dan tidak dijual di Indonesia. Apalagi transaksi melalui Ebay termasuk aman dan produk yang ditawarkan sangat lengkap murah, dan berkualitas. 

Alibaba

Alibaba adalah salah satu online shop internasional populer dan terbesar di dunia. Perusahaan yang didirikan oleh salah satu tokoh terkenal, Jack Ma telah hadir sebagai online shop internasional sejak tahun 1999. Tujuan awal Jack Ma membangun Alibaba untuk menghubungkan produsen China dengan para pembeli di luar negeri.

Lebih lanjut, layanan perusahaan e-commerce asal China ini menyediakan penjualan dengan berbagai model bisnis e-commerce, seperti Customer to Customer, Business to Customer, dan Business to Business. Dan perlu Anda ketahui juga bahwa Shopee adalah bagian dari grup jual beli internasional Alibaba.

Baca juga: Perbedaan B2B dan B2C untuk Tujuan Bisnismu, Beserta Persamaannya!

Taobao

Taobao adalah salah satu situs online shop internasional yang mirip dengan eBay dan Amazon. Faktanya, Taobao adalah situs online shop internasional yang dioperasikan di China oleh Alibaba Group. Taobao sendiri didirikan oleh Alibaba Group pada 10 Mei 2003.

Taobao memberikan layanan penjualan dengan metode Customer to Customer dengan menyediakan platform khususnya bagi usaha kecil dan individu untuk membuka toko online. Apalagi Taobao merupakan platform yang menyediakan kebutuhan usaha yang sangat lengkap dan murah.

Flipkart

Flipkart adalah online shop yang telah didirikan sejak tahun 2007 oleh Bansal bersaudara, Sachin Bansal dan Binny Bansal. Perusahaan ini terdaftar di Singapura, tetapi memiliki kantor pusat di Bangalore, Karnataka, India. Produk unggulan yang Flipkart tawarkan juga beragam. Bahkan telah meluncurkan produk sendiri dengan nama ‘DigiFlip’. Produk tersebut, seperti tablet, USB, dan tas laptop.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

SnapDeal

Memang India terkenal dengan inovasinya dalam bidang IT. snapdeal adalah salah satu online shop internasional yang berbasis di New Delhi, India. Perusahaan ini didirikan oleh Kunal Bahl dan menjual beraneka jenis barang.

Lebih lanjut, SnapDeal sudah memiliki lebih dari 275.00 penjual, dengan 30 juta lebih produk dan jangkauan dari 6.000 kota. Termasuk kota-kota di seluruh negeri investor, seperti SoftBank Corp, Ru-Net Holding, Bessemer Venture Partners, Alibaba, Kalaari Capital, Nexus Ventures, Intel Capital, dan Foxconn Technology Group.

Walmart

Walmart adalah perusahaan multinasional Amerika yang berkantor pusat di Bentonville, Arkansas, Amerika Serikat. Perusahaan ini didirikan oleh Sam Walton sejak tahun 1962. Faktanya, Walmart sudah memiliki lebih dari 11.500 toko yang tersebar di 27 negara. 

Menariknya, untuk setiap negara tempat Walmart beroperasi memiliki nama unik tersendiri. Misalnya, di wilayah Meksiko nama Walmart diubah menjadi Walmex, di wilayah Inggris bernama Asda, di Jepang bernama Seiyu, serta di India bernama Best Price. Dan sampai saat ini Walmart terus memberikan berbagai kemudahan untuk pembeli dalam berbelanja.

BestBuy

Perusahaan yang bermarkas di Richfield, Minnesota, Amerika Serikat ini telah hadir sejak tahun 1966 oleh Richard M. Schulze dan Gary Smoliak. Awalnya mereka mendirikan BestBuy sebagai toko khusus yang menjual audio saja dengan nama Sound of Music. Kemudian barulah pada tahun 1983, dilakukan rebranding mengganti nama menjadi BestBuy.

Kemudian, BestBuy lebih berfokus untuk menjual peralatan elektronik, seperti TV, kamera, handphone, dan berbagai produk sejenisnya. Selain itu, BestBuy juga menjual telepon selular dengan ponsel dari Verizon Wireless, AT & T Mobility, Sprint Corporation, Boost Mobile, dan T-Mobile AS.

Shopee 

Shopee adalah salah satu online shop internasional yang juga memiliki sepak terjang yang bagus, khususnya di wilayah Asia sejak tahun 2015 lalu. Shopee pertama kali didirikan di Singapura oleh seorang pengusaha muda, Chris Feng.

Sejak pertama kali Shopee meluncur, perusahaan ini sudah beroperasi di 7 negara Asia, seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, Taiwan, Vietnam, dan Filipina. Tetapi, di tahun 2019 melakukan ekspansi ke luar Asia, yaitu Brazil. 

Lebih lanjut, Shopee menawarkan pengalaman berbelanja dan berjualan dengan berbagai macam pilihan produk dengan jasa fulfillment yang mudah digunakan dari beragam komunitas sosial. Apalagi hal ini didukung dengan berbagai fitur Shopee, seperti Fitur Gratis Ongkir, Fitur COD Shopee, Fitur Cashback, Fitur Shopee Koin dan ShopeePay, dan masih banyak lagi.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Baca juga: Sejarah Shopee di Indonesia: Marketplace Sukses di Tanah Air

Cara Jualan di Online Shop Internasional

Setelah mengetahui beberapa online shop internasional, Anda juga bisa berjualan di sana juga, lho! Salah satunya Anda bisa berjualan internasional melalui Shopee. Berikut cara mudah untuk berjualan internasional di Shopee.

Aplikasi Shopee

Berjualan internasional juga bisa Anda lakukan melalui aplikasi Shopee langsung. Berikut cara menjual barang melalui aplikasi Shopee, antara lain:

  1. Mulanya Anda harus menekan pilihan login di akun Shopee.
  2. Kemudian Anda menekan pilihan ‘Saya’, lalu tekan ‘Mulai Jual’.
  3. Selanjutnya tekan ‘Tambah Produk Baru’, dan tekan ‘Menambahkan Foto’ yang akan Anda jual.
  4. Setelah menambah foto untuk produk yang akan dijual, jangan lupa untuk menambahkan informasi barang. Misalnya, Nama Barang, Deskripsi Barang, Harga, Kategori, Stok, Variasi, Grosir, Serta Ongkos Kirim.
  5. Setelah semua informasi produk telah diisi, maka Anda bisa menekan ‘Simpan’ atau ‘Tampilan’. Hasilnya produk yang akan Anda jual tampil di toko Anda.

Seller Centre

Anda juga bisa menjual barang melalui Seller Centre, antara lain:

  1. Mulanya Anda harus menekan pilihan ‘Tambah Produk’.
  2. Selanjutnya lengkapi nama dari produk yang Anda jual serta kategori dari produknya.
  3. Lalu lengkapi berbagai informasi dari produk Anda seperti Informasi publik, informasi penjualan, pengiriman, pengaturan media, dan lain-lain.
  4. Kemudian tekan ‘Simpan dan Tampilkan’ untuk menjual produk Anda.

Tips Jualan Shopee Luar Negeri

Anda ingin melebarkan jaringan bisnis ke luar negeri? Anda juga bisa memulai menjual barang di Shopee dengan mengikuti Program Ekspor Shopee. Bagi Anda yang belum mengetahui bagaimana berjualan Shopee ke luar negeri bisa mengikuti tips berjualan Shopee ke luar negeri di sini.

Memberikan Wewenang ke Shopee

Anda sebagai penjual Indonesia yang berpartisipasi dalam program ini berarti memberikan wewenang kepada pihak Shopee untuk membuka dan mengoperasikan toko di situs Shopee luar negeri. Nantinya pihak Shopee luar negeri akan mengatasnamakan Anda sebagai Toko Luar Negeri.

Layanan yang diberikan atas wewenang tersebut antara lain, menciptakan, memelihara, menghapus pendaftaran, layanan penyimpanan, layanan chat, layanan pelaporan, layanan pengumpulan, dan layanan pengiriman uang.

Menawarkan Produk yang Sama 

Secara tidak langsung saat Anda menjual dan menawarkan produk di Shopee Indonesia, produk tersebut secara otomatis terdaftar juga untuk Toko Luar Negeri. Nantinya pihak Shopee yang akan menentukan ulang harga barang yang terdaftar sesuai kebijakan yang sudah ditentukan. Sementara harga di Shopee Indonesia bisa Anda tentukan sendiri.

Mengatur Jasa Pengiriman

Jasa pengiriman Shopee adalah hal yang penting saat Anda melakukan kegiatan ekspor. Anda harus mengatur pengiriman barang yang dibeli untuk dikirimkan ke pembeli. Alurnya, Shopee akan mengumpulkan harga barang luar negeri dari pembeli menggunakan mata uang lokal. Kemudian Shopee akan mengirimkan harga barang dalam negeri kepada penjual menggunakan hitungan dan mata uang Rupiah dan dikurangi seluruh biaya wajib.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Menyetujui Syarat dan Ketentuan

Terakhir, Anda harus menyetujui seluruh syarat dan ketentuan yang Shopee berlakukan. Sebelum sampai ke pembeli Shopee akan memastikan barang tersebut tidak menyalahi hukum dan peraturan yang berlaku di Indonesia. Selain itu, Shopee juga akan memeriksa barang dan dapat menolak produk yang tidak sesuai. Bahkan, Anda harus menanggung seluruh resiko yang berkaitan dengan pengiriman barang.

Ginee Omnichannel Bantu Kembangkan Bisnis Anda

Melebarkan sayap dengan menjual barang ke luar negeri bisa Anda lakukan. Jangkauan yang bisa Anda gapai jadi jauh lebih luas lagi. Sehingga, hasil yang Anda peroleh pun juga besar. Oleh karena itu, Anda perlu pengelolaan yang bagus untuk mengembangkan bisnis Anda. 

Anda mau jadi eksportir sukses? Tapi, bingung cara mengelolanya? Gak usah khawatir! Semua bisa Ginee Indonesia bantu. Ginee Indonesia hadir dengan fitur Ginee Omnichannel yang memberikan layanan manajemen pesanan, produk hingga pembuatan laporan data. Sehingga, Anda dapat mengelola orderan toko dengan mudah.

Yuk, daftar di Ginee sekarang! Tersedia berbagai fitur lengkap yang terhubung dengan mudah, lho! Jika Anda tertarik bergabung, Ginee memberikan fitur yang banyak dan rasakan beragam kemudahan dalam berbisnis.

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03