Memperingati hari anak yang jatuh pada tanggal 23 Juli, menjadi pengingat bagi para orang tua tentang pentingnya untuk menjaga kesejahteraan anak, salah satunya adalah dengan memberikan pendidikan dan kebutuhan yang layak untuk mereka. Tidak jarang orang tua juga kerap memanjakan anak mereka dengan membelikan mainan. Hal ini membuat bisnis jualan mainan anak menjadi salah satu ide usaha yang cukup menjanjikan. 

Setiap anak pasti membutuhkan mainan sebagai sarana untuk bermain maupun melatih sensor kognitif dan motorik pada tubuhnya. Oleh sebab itu, jualan mainan anak bisa jadi peluang usaha yang menguntungkan untuk Anda.

Selain itu, jualan mainan anak juga sangat menguntungkan karena banyaknya jumlah populasi anak, terutama di Indonesia. Menurut data, jumlah anak usia dini di Indonesia pada tahun 2021 telah mencapai 30,83 juta anak. Hal inilah yang mendorong perkembangan bisnis mainan anak di Indonesia.  

Jika Anda tertarik untuk membangun bisnis jualan mainan anak, maka Anda perlu menyimak artikel ini hingga habis untuk menemukan beberapa tips menjual mainan anak yang akan  membantu Anda meraih lebih banyak keuntungan. Yuk, simak!

Baca juga: Beberapa Ide untuk Usaha Permainan Anak di Tahun 2021

5 Tips Jualan Mainan Anak

Sebelum memilih untuk menjual mainan, Anda terlebih dahulu perlu mengetahui beberapa tips cara jualan mainan anak agar usaha jualan mainan anak Anda semakin lancar dan cepat meraih banyak keuntungan. Yuk, simak tips lengkapnya di bawah ini!

Menyediakan Modal

Tips pertama yang perlu Anda lakukan sebelum memulai bisnis jualan mainan anak adalah dengan menyiapkan modal terlebih dahulu. Ada beragam jenis mainan dengan harga bervariasi yang bisa Anda pilih untuk dijual. Oleh karena itu, Anda juga perlu mempersiapkan modal berdasarkan jenis mainan yang ingin Anda jual. 

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Misalnya, jika modal Anda masih sedikit, Anda bisa memulai bisnis Anda dengan menjual mainan yang memiliki harga murah seperti puzzle mini, mobil-mobilan, dan lain sebagianya. Akan tetapi, jika modal yang Anda miliki besar, Anda bisa memulai bisnis dengan menjual berbagai jenis mainan dengan harga yang lebih mahal, sehingga keuntungan yang akan Anda dapatkan juga lebih besar.

Menetapkan Harga Jual yang Kompetitif

Salah satu indikator kesuksesan dari sebuah bisnis adalah ketika Anda mampu meraih keuntungan yang besar. Hal ini didukung juga dari harga jual produk Anda. Jika Anda melakukan kesalahan dalam menetapkan harga, tentu akan berakibat fatal bagi bisnis Anda. Oleh karena itu, pastikan untuk menentukan harga sebaik mungkin agar Anda tidak mengalami kerugian nantinya. 

Anda dapat melakukan survei terlebih dahulu dengan melihat harga mainan anak-anak yang dipasang oleh kompetitor Anda. Lalu, sesuaikan harga jual produk Anda berdasarkan dengan perhitungan peluang kembalinya modal. 

Untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal, Anda dapat membeli mainan dari supplier dengan harga yang murah. Kemudian, Anda bisa menjualnya kembali dengan harga yang kompetitif. Dengan begitu, Anda bisa meraup banyak keuntungan.

Baca juga: Pahami Penetapan Harga Berdasarkan Persaingan di Marketplace

Melakukan Promosi yang Menarik

Salah satu tips penting untuk memaksimalkan bisnis jualan mainan anak Anda adalah dengan melakukan promosi yang menarik. Tanpa adanya promosi, peluang bisnis Anda dapat dikenal oleh masyarakat luas juga berkurang. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk menerapkan sebuah strategi promosi yang tepat agar semakin banyak konsumen membeli produk Anda. 

New ID ERP CTA Reusable Block 02

Salah satu strategi yang bisa Anda lakukan adalah dengan memberikan potongan harga atau diskon pada setiap pembelian mainan tertentu. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan teknik ‘buy one get one’ untuk menarik lebih banyak pelanggan. Dengan begitu, bisnis Anda akan semakin dikenal dan Anda juga bisa meraih banyak keuntungan. 

Melakukan Penataan Produk dan Evaluasi

Tips selanjutnya yang bisa Anda terapkan untuk bisnis Anda adalah dengan melakukan penataan produk mainan secara berkala. Anda perlu mengetahui cara menata toko mainan anak dengan baik agar toko Anda terlihat lebih rapi dan menarik, sehingga pelanggan Anda senang mengunjungi toko Anda.  

Tidak hanya itu, Anda juga perlu melakukan evaluasi terhadap hasil penjualan mainan Anda secara rutin. Sehingga, Anda dapat mengetahui jenis mainan apa saja yang paling laku dan kurang laku dijual. 

Dengan melakukan evaluasi secara berkala, Anda juga bisa mendata jenis mainan yang telah habis stoknya dan perlu diisi kembali agar tidak terjadi kekosongan barang nantinya. Melakukan evaluasi juga berarti memperhatikan kualitas setiap mainan yang terdapat di toko Anda, pastikan tidak ada mainan yang rusak sebelum dijual.

Jika ada mainan yang rusak atau pecah, tentu akan membuat pelanggan kecewa dan akhirnya tidak percaya lagi dengan bisnis Anda. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk melakukan pengecekan dan pendataan barang secara berkala untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Memperhatikan Tren Mainan Anak

Dalam menjalankan bisnis, mengikuti tren juga merupakan aspek yang cukup penting. Hal ini karena selera orang cepat berubah, terutama selera anak-anak. Mereka pasti akan memilih jenis mainan yang paling banyak dimainkan oleh anak yang lain agar mereka tidak ketinggalan tren. 

Sebagai pemilik bisnis, Anda juga perlu mengamati tren mainan anak yang sedang populer dan menjual produk tersebut pada toko Anda. Dengan begitu, akan semakin banyak pelanggan yang membeli barang di toko Anda. Oleh karena itu, menjalankan usaha mainan anak yang lagi trend juga bisa jadi peluang usaha yang menjanjikan untuk Anda. 

Keuntungan Jualan Mainan Anak

Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapat dari menjual mainan anak. Apa saja? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Produk Tahan Lama

Salah satu keuntungan menjual produk mainan anak adalah karena mainan anak cenderung awet dan dapat disimpan untuk waktu yang lama. Selain itu, produk mainan anak tidak memiliki tanggal kadaluarsa, sehingga risiko kerugian akibat barang kadaluarsa pun dapat dihindari dan bisnis Anda dapat berjalan dengan lancar.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Modal yang Dibutuhkan Kecil

Keuntungan lainnya yang bisa Anda dapat dari menjual mainan anak adalah modal yang dibutuhkan juga cenderung lebih sedikit. Anda dapat memulai bisnis jualan mainan anak dengan membeli mainan anak-anak dari supplier atau distributor dan melakukan kerja sama usaha mainan anak dengan mereka. Dengan begitu, harganya akan menjadi  jauh lebih murah. 

Anda juga bisa jualan mainan keliling untuk memperoleh hasil yang lebih banyak lagi. Selain itu, saat ini juga banyak tersedia berbagai paket usaha mainan anak serba 2000 yang bisa Anda jual dalam bisnis Anda. Dengan begitu, Anda bisa meraup banyak keuntungan.

Jangkauan Pasar Luas

Usaha mainan memiliki jangkauan pasar yang luas. Hal ini karena jumlah anak-anak di Indonesia cenderung tinggi sehingga kebutuhan mainan pun juga bisa meningkat. Oleh karena itu, banyak para pebisnis yang membagikan kisah sukses usaha mainan anak, yang terbukti dapat meraup banyak keuntungan. Jadi, Anda tidak perlu ragu lagi untuk memulai bisnis mainan anak.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Pertanyaan Seputar Jualan Mainan Anak

Menjual mainan anak memang bisa jadi peluang bisnis yang cukup menjanjikan, namun tak jarang banyak sekali pertanyaan yang timbul ketika ingin memulai sebuah bisnis mainan. Berikut ini pertanyaan seputar jualan mainan anak yang mungkin bisa menjawab rasa penasaran Anda juga. Yuk, simak!

Bagaimana Peluang Bisnis Jualan Mainan Anak?

Bisnis jualan mainan anak-anak hingga saat ini masih merupakan peluang bisnis yang menguntungkan. Hal ini karena populasi anak di Indonesia yang telah mencapai jutaan anak. Oleh karena itu, bisnis mainan anak bisa menjadi peluang yang menjanjikan untuk Anda. Selain itu, bisnis mainan anak juga lebih mudah dijalankan dan dapat terhindar dari kerugian karena barang yang dijual cenderung awet dan dapat bertahan untuk waktu yang lama.

Apa Saja Jualan Mainan Anak dengan Modal Kecil?

Ada berbagai jenis mainan anak dengan modal kecil, di antaranya berupa miniatur excavator, mainan tradisional, boneka, kolam portable, dan lain-lain. Meskipun modalnya kecil, Anda juga masih memiliki kesempatan untuk mendapatkan keuntungan yang besar.

Kelola Bisnis Mainan Anda dengan Mudah Bersama Ginee!

Jika Anda sudah yakin untuk menjalankan bisnis mainan, langkah selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengelola bisnis Anda. Anda dapat memanfaatkan fitur Ginee Omnichannel dari Ginee Indonesia untuk membantu Anda dalam mengelola bisnis Anda.

Ginee Omnichannel menyediakan fitur yang bisa membantu Anda untuk mengelola bisnis online tanpa ribet dan mudah dari berbagai marketplace sekaligus. Fitur Ginee yang bisa Anda manfaatkan di antaranya meliputi pengelolaan manajemen pesanan, layanan chat pelanggan, pengelolaan stok produk hingga laporan penjualan dan pemasaran yang bisa Anda dapatkan secara mudah dalam satu dashboard. 

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo, mulai bergabung di Ginee Indonesia dan nikmati segala kemudahan fitur yang disediakan oleh Ginee!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03