Coba, siapa yang gak kenal dengan marketplace yang bernama Tokopedia? Marketplace itu mendapat nama besarnya di Indonesia sejak berdirinya tahun 2009. Tokopedia juga telah menjadi salah satu platform jual beli online yang punya jumlah pengunjung terbanyak. Alasannya, Tokopedia dikenal dengan fitur-fitur yang dapat membantu pembeli maupun penjual dalam melakukan kegiatan transaksi. Contohnya gratis ongkir Tokopedia!

Gratis Ongkir Tokopedia per Tanggal 14 Juni 2021

Sebenarnya, Tokopedia telah menyediakan fitur gratis ongkir alias ongkos kirim sejak lama. Sesuai dengan namanya, gratis ongkir berarti sebuah layanan untuk mempermudah proses jual beli bagi seller Tokopedia maupun pembeli yang belanja melalui Tokopedia. Kok bisa?

Jika dilihat dari segi seller, fitur free ongkir memberi mereka kesempatan untuk menarik calon konsumen serta meningkatkan penjualan dengan lebih cepat. Sedangkan, bagi konsumen, mereka pun akan diberi promo yang dapat menghemat pembelian! Win-win solution, bukan?

Karena Tokopedia tidak akan pernah berhenti untuk memberikan kemudahan bagi penggunanya, sehingga inovasi yang dimunculkan pun tentu akan semakin keren dan mempermudah proses jual beli online. Termasuk juga dengan program gratis kirim produk jualan yang disediakan Tokopedia. Per tanggal 14 Juni 2021, ada yang baru, lho, soal skema ongkos kirim gratis!

Fitur Bebas Ongkir Tokopedia

So, tanggal 14 Juni 2021, resmi diumumkan kalau semua toko online bisa mengaktifkan fitur Bebas Ongkir Tokopedia! Tapi, syarat gratis ongkir Tokopedia yang terbaru ini hanya bisa berlaku bagi pembeli yang berbelanja di toko online berstatus Power Merchant, Power Merchant PRO, dan Official Store. Ketentuan gratis ongkir-nya seperti berikut.

  • Minimal transaksi Rp50.000 mendapat promo bebas ongkir hingga Rp20.000 untuk pengiriman dalam pulau, dan Rp40.000 diskon untuk pengiriman antarpulau
  • Minimal transaksi Rp250.000 mendapat promo bebas ongkir hingga Rp50.000 untuk pengiriman barang antarpulau

Fitur Bebas Ongkir ini juga dapat mempermudah seller Tokopedia karena yang bisa menggunakan juga termasuk seluruh keanggotaan, kok. Biaya layanan untuk mengaktifkan fitur ini hampir sama dengan biaya gold merchant atau jenis keanggotaan yang lain. Ketentuannya yaitu:

  • Power Merchant PRO punya biaya layanan sebesar 1.5% dengan maksimal Rp10.000 per produk terjual
  • Power Merchant punya biaya layanan sebesar 2.25% dengan maksimal Rp10.000 per produk terjual
  • Regular Merchant punya biaya layanan sebesar 3% dengan maksimal Rp10.000 per produk terjual

Jadi, biaya layanan untuk Bebas Ongkir akan otomatis terpotong ketika pesanan yang  menggunakan fitur Bebas Ongkir selesai diproses. Proses perhitungan didahulukan oleh status keanggotaan seller, lalu biaya layanan Bebas Ongkir yang telah dicantumkan sebelumnya. Penjelasan detailnya yaitu:

  • Biaya layanan Bebas Ongkir sesuai keanggotaan seller, maksimal Rp10.000 per produk terjual menggunakan fitur Bebas Ongkir
  • Biaya layanan Bebas Ongkir maksimal setara dengan promo Bebas Ongkir yang diterima oleh pembeli pertama kali
  • Biaya layanan yang dikenakan yaitu biaya terendah dari perbandingan dua skema tersebut

Perhitungan Biaya Bebas Ongkir Tokopedia

Nah, berikut ini contoh perhitungan biaya dari promo Bebas Ongkir yang disediakan di Tokopedia.

Contoh Perhitungan Biaya Bebas Ongkir Power Merchant PRO

Sebuah toko memiliki tiga produk yang dijual, yaitu produk A (dua jenis) dan produk B (1 jenis). Perhitungannya yaitu biaya layanan sebesar 1.5% dulu, baru biaya layanan 1.5% untuk Bebas Ongkir dengan maksimal Rp10.000 per produk terjual. Sehingga, biaya layanan Bebas Ongkir yang dikenakan berasal dari biaya terendah, Rp1.350 + Rp7.500  Rp8.850.

Lacak paket dan cek ongkir satu-satu? Gak zaman!

Makanya, pakai Ginee Track, dong! Lacak paket lebih dari satu bisa, cek tarif ongkir sekaligus bisa. Kamu bisa melakukan semuanya cuma akses Ginee, lengkap dan akurat!

Contoh Perhitungan Biaya Bebas Ongkir Power Merchant

Contoh toko online dengan produk yang dijual sama dengan contoh Power Merchant PRO. Untuk biaya perhitungan, biaya layanan 1.25% dulu, baru biaya layanan 2.25% untuk Bebas Ongkir dengan maksimal Rp10.000 per produk terjual. Hasilnya, biaya layanan Bebas Ongkir yaitu Rp2.025 + Rp10.000 = Rp12.025.

Contoh Perhitungan Biaya Bebas Ongkir Regular Merchant 

Khusus untuk Regular Merchant, 100 transaksi pertama terhitung 14 Juni 2021 punya perhitungan yang berbeda. Yaitu biaya layanan 0.5% terlebih dahulu, kemudian biaya layanan Bebas Ongkir 3% dengan maksimal Rp10.000 per produk terjual. Hasil akhirnya yaitu, biaya layanan Bebas Ongkir yang dikenakan sebesar Rp2.2700 + Rp10.000 = Rp15.650.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Cara Setting Free Ongkir di Tokopedia

Ingin segera mengaktifkan fitur free ongkir Tokopedia yang satu ini? Ikuti langkah-langkahnya berikut, yuk.

Tokopedia Seller

Hal pertama yaitu masuk ke halaman Tokopedia Seller > klik “Iklan & Promosi” > “Tambah Jumlah Pesanan Baru” > “Bebas Ongkir.”

Time to Activate

You need to make sure kalau pinpoint lokasi toko online Anda telah terdaftar di Tokopedia, serta telah mempelajari syarat aktivasinya. Nanti, jika sudah, simbol centang akan berubah jadi warna hijau, dan Anda bisa klik “Aktifkan Bebas Ongkir.” Kurir di dekat toko online Anda pun akan langsung aktif.

Lihat Data Penjualan

Jika telah aktif, Anda bisa melihat data penjualan. Seperti jumlah pesanan dan jumlah pendapatan dari layanan Bebas Ongkir. Data ini dapat dilihat dari halaman Bebas Ongkir.

Manfaat Mengaktifkan Fitur Bebas Ongkir

Oke, sudah tahu cara aktivasi fitur Bebas Ongkir Tokopedia yang telah update, serta syarat dan ketentuannya. Sekarang, saatnya ketahui manfaat dari memanfaatkan fitur ini!

Penjualan Auto Naik!

Ah masa? Coba bayangin, kalau toko online tidak mengaktifkan fitur Bebas Ongkir dari Tokopedia dan tiba-tiba ada pembeli dari luar pulau yang tertarik dengan produk yang Anda jual. Pasti ongkos kirimnya mahal banget, kan? Antar pulau, lho, bukan antar kota atau daerah!

Namun, apabila mereka melihat bahwa Anda punya promo gratis ongkir, kemungkinan besar mereka memutuskan untuk membeli produk Anda. Selain menarik pembeli, fitur gratis ongkir ini juga membantu meningkatkan penjualan Anda di Tokopedia!

Jangkauan Pasar Lebih Luas

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, mungkin saja ada pembeli yang berasal dari luar pulau dan tertarik dengan produk jualan Anda berkat adanya fitur Bebas Ongkir ini. Karena otomatis, layanan Bebas Ongkir mempermudah produk Anda untuk dikenal konsumen dengan lebih cepat

Plus, konsumen dari manapun bisa melihat toko atau produk yang mengaktifkan fitur Bebas Ongkir dari filter pencarian. Dilihatnya itu dari logo atau tanda Bebas Ongkir yang muncul pada toko atau produk Anda.

Ginee Omnichannel Kerja Sama dengan Tokopedia!

Yuk, segera aktifkan fitur Bebas Ongkir dari Tokopedia ini! Jika Anda kewalahan untuk mengelola banyak toko online yang ada di Tokopedia, gak perlu khawatir, ya. Ada platform Ginee Omnichannel yang bisa bantu proses jualan online Anda!

Karena Ginee Indonesia telah kerja sama dengan Tokopedia, sehingga mengatur toko online di Tokopedia bisa lebih efisien dan efektif hanya menggunakan dashboard Ginee aja. Jadi, Ginee punya fitur seperti manajemen produk, stok, promosi, order, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Gabung Ginee sekarang, yuk, dan dapatkan free trial selama 7 hari full!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03