Jika Anda datang kesini karena ingin membuka bisnis tas dan bingung bagaimana cara menulis deskripsi produk tas yang “menjual”, maka Anda datang ke tempat yang tepat! Simak berbagai contoh deskripsi produk tas brand-brand ternama berikut yang pastinya bisa jadi inspirasi Anda!

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Dalam Menulis Deskripsi

Menulis deskripsi produk secara rinci sangat diperlukan. Cara menulis yang baik dan informasi yang lengkap akan berguna untuk menarik calon pembeli. Oleh karena itu, perlu dituliskan informasi produk dan pesan-pesan lain dengan sopan untuk menarik kepercayaan dari calon pembeli. Kepuasan pelanggan juga bisa didapatkan sehingga performa dari toko Anda pun dapat meningkat. Berikut hal-hal yang perlu diperhatikan:

Material yang Digunakan & Keunggulan Produk

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Teknik pertama dalam menulis deskripsi produk adalah pastikan Anda telah mempelajari dan menguasai produk Anda. Lakukanlah riset terlebih dahulu agar Anda dapat mendeskripsikan produk Anda dengan tepat sasaran. Misalkan produk yang akan Anda jual adalah produk tas, banyaknya jenis tas seperti waist bag, sling bag, backpack, mini backpack, hobo bag, tote bag, bucket bag, shoulder bag, crossbody backpack, dan banyak lagi.

Setiap jenis tas tersebut memiliki bahan yang berbeda-beda juga. Kita harus menjelaskan bahwa tas itu terbuat dari bahan apa, seperti kulit, kain, kanvas, denim, polyester dan sebagainya. Lalu menjelaskan ukuran tas secara rinci, apakah memiliki pegangan atau tali dan berapa banyak ruang yang ada di dalam tas tersebut. Dan jelaskan kelebihan mengenai tas tersebut.

Contohnya deskripsi tas wanita dapat dilihat dibawah ini:

Features:

1 Main Compartment

1 Front Zippered Pocket

Dimension:

10cm x 18 cm x 2,5 cm

Up to 6,7” Inch Phone

Material:

Canvas Water Repellent

YYK Original Zipper

Contoh tas di atas adalah deskripsi pouch bag, yaitu dijelaskan bahwa ada 1 ruang tas utama dan kantong kecil resleting di depan, muat untuk ukuran telepon genggam sebesar 6,7 inci dan berbahan kanvas tahan air serta dilengkapi resleting ykk original. Dari deskripsi diatas kita sudah dapat membayangkan bagaimana bentuk tas tersebut. Dan tas tersebut memiliki kelebihan yaitu tas tersebut anti air.

Mengenali Audiens Anda

Setelah mempelajari kegunaan, keunggulan dan material produk, maka selanjutnya kita harus menetapkan target pemasaran Anda. Kita ambil contoh seperti diatas yaitu menjual produk tas. Tas yang beredar itu banyak jenis dan kegunaannya berbeda-beda pula. Misalnya tas mini backpack direkomendasikan untuk para pendaki. Ini pastinya tidak cocok ya, karena para pendaki lebih membutuhkan tas yang waterproof dan ukuran yang lumayan besar. 

Sedangkan kalau Anda menjual sling bag, ini cocok ditargetkan untuk anak sekolahan. Yang barang bawaannya tidak banyak dan memiliki gaya yang trendy. Tambahan informasi-informasi seperti ini di deskripsi produk tas Anda. Agar calon pembeli mendapat gambaran lebih nyata tentang produk.

Pasang Foto yang Menarik Berisikan Deskripsi Produk

Foto produk yang menarik itu adalah hal yang wajib dalam berjualan. Gambar yang dimaksud juga dapat berupa gambaran produk disertai dengan deskripsi produk, seperti warna produk, detail gambar produk bagian dalam. Gambaran produk yang berisi detail-detail produk tentunya juga akan lebih menarik perhatian. Jadi calon pembeli dapat secara langsung melihat gambar produk dan keterangan produk pada satu gambar.

Contoh Deskripsi Produk Tas Multifungsi : Fokus Pada Fungsi

Contoh deskripsi produk keluaran tas yang berfokus pada fungsi, dapat dilihat di bawah ini:

Tas Perlengkapan Bayi | Diaper Bag | Tas Multifungsi 2 in 1 Kasur Tidur Ganti Popok Kiddie Splash 

Inovasi Baru Tas Bayi Multifungsi 2 in 1 New Normal

FREE 1 KASUR TIDUR DAN 2 HOOK STROLLERS

  • Tidak perlu takut untuk mengganti diaper anak di tempat umum. Gunakan saja tas ini sebagai tempat ganti private yang khusus untuk bayi tercinta anda
  • Tas ini mempunyai banyak kompartemen dan kapasitas yang besar
  • Bagian luar terdapat = 1 Pocket Botol di kiri dan 1 Pocket Tissue di Kanan
  • Bagian belakang terdapat = 1 Zipper tersembunyi untuk HP dan Charger Anda
  • Bagian Zipper depan terdapat = 3 pocket botol lapis aluminium foil penahan panas dan dingin
  • Bagian dalam terdapat = 4 pocket botol dan 2 pocket zipper dan kapasitas besar untuk pakaian
  • Bagian belakang dilapisi dengan airflow strap di punggung dan pundak sehingga nyaman digunakan
  • Bahan kain luar terbuat dari kain waterproof
  • Stylish dan terlihat mewah untuk ibu karena dilapisi zipper dan aksesoris berwarna emas
  • Dimensi tempat tidur = Panjang 70cm, Lebar 30 cm, Tinggi 25cm
  • Dimensi Tas = Panjang 42 cm, Lebar 35cm

Terlihat pada deskripsi produk diatas bahwa, tas tersebut memiliki banyak fungsi sesuai klaimnya. Mulai dari banyaknya ruang pada tas, terdapat ruang penyimpan panas dan dingin, memiliki airflow strap yang nyaman, tas yang waterproof sehingga akan aman ketika hujan. 

Contoh Deskripsi Produk Tas Selempang: Storytelling

Berikut contoh deskripsi produk tas selempang dengan berbentuk storytelling

“Membawa perlengkapan penting lebih praktis menggunakan Border Cross Sling Bag. Tahukan Eigerian, kalau tas selempang berkapasitas 12 liter ini terbuat dari material polyester daur ulang Reboyarn yang lebih ramah lingkungan. Selain itu, tas ini juga sudah dilengkapi dengan water repellent finish yang mampu menahan cipratan air. Apa Border Cross Sling Bag salah satu tas andalan kamu?”

Contoh deskripsi tas selanjutnya dijelaskan dalam bentuk tulisan cerita yang menarik. Tidak langsung menjelaskan bahan-bahan dari tas tersebut, tetapi mencantumkannya dengan bahasa yang santai dan mengajak. Lalu secara natural menjelaskan sedikit detail-detail dari produk akan membuat para pembaca lebih tertarik.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Contoh Deskripsi Toko Shopee yang Menarik

Berikut ini adalah contoh description produk Toko Shopee yang menarik khususnya untuk produk tas ransel:

Deskripsi Produk 

Selamat Datang Di Toko Kami & Selamat Berbelanja

ZARA BACKPACK / Ransel

Bahan : Kulit Sintetis 

Ukuran : 17 X 9 X 20 CM

Warna : Putih, Hitam

Detail Produk & Fungsi:

Pengait Tali/ Besi Silver

Memiliki 2 Tali Yang Bisa Di Adjust

Tas Zara Multifungsi Bisa Ransel Dan Selempang

Kelengkapan:

Label Zara

Emboss Zara

Dust Bag Zara

Tag Zara

Selain deskripsi produk, pada marketplace shopee juga berisikan spesifikasi produk, yang membantu calon pembeli mengetahui info-info tambahan mengenai produk yang akan dibeli. Berikut spesifikasi produk dari produk tas ransel Zara diatas :

Spesifikasi Produk

Negara Asal : Lainnya

Masa Garansi : 1 Bulan

Bahan : Sintetis

Acara : Formal

Motif : Polos

Tampilan Kulit : Matte

Jenis Kulit : Sintetis

Fitur : Lainnya

Tekstur Kulit : Halus

Ukuran Tas : Kecil

Set Tas : Tidak

Penutup Tas : Resleting

Jenis Garansi : Garansi Supplier

Jumlah Produk

Dalam Kemasan : 1

Stok : 51

Dikirim dari : KOTA JAKARTA UTARA-PADEMANGAN DKI JAKARTA

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Kesimpulan

Itulah beberapa contoh deskripsi produk tas agar menarik minat pembeli. Disertai dengan poin-poin penting dan apa-apa saja yang harus dicantumkan. Jika mengikuti poin-poin penting tersebut pasti deskripsi produk tas Anda akan terlihat lebih menarik. Sekian informasi mengenai produksi tas, selamat mencoba dan salam sukses.

Ginee Omnichannel

Jualan produk tas atau jualan produk yang lainnya di berbagai marketplace? Gak perlu khawatir dengan pengelolaan cabang toko online yang lebih dari satu karena Ginee Omnichannel bisa bantu mengurus semua urusan bisnis online Anda hanya dalam satu dashboard saja.

Ginee Indonesia punya fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, Ginee Ads, dan Ginee Fulfillment. Cobain semua fitur Ginee secara gratis dengan cara daftar Ginee sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari full!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03