Cara cek plagiarisme dapat anda cegah dengan menggunakan website-website yang dirancang khusus untuk pengguna. Memiliki artikel yang original atau asli menjadi salah satu kunci untuk menentukan ranking SEO (Search Engine Optimization) di mesin pencari. Google yang memiliki mesin pencari terbesar di dunia yaitu Google Search. Google sendiri tidak mentoleransi konten yang indikasi plagiatnya besar. 

Apabila anda menemui konten yang mengandung unsur plagiat, maka Google akan melakukan deindex konten tersebut. Akibat dari terjadinya deindex, para pengguna Google juga tidak akan percaya dan tidak tertarik pada konten yang anda buat. Oleh karena itu, pentingnya untuk menjaga konten tersebut agar tidak menjiplak karya orang lain.

Jika tidak maka pembaca maupun pengguna tidak ingin mengunjungi website anda lagi dan ini akan mempengaruhi kinerja SEO (Search Engine Optimization) anda. Anda juga dapat cek plagiarisme skripsi free 5000 kata yang dapat anda gunakan untuk mengetahui konten anda, ataupun jenis dokumen lainnya!

Cara Menjaga Konten yang Baik, Serta Tidak Plagiat

Semakin berkembangnya teknologi, orang-orang pun selalu bersaing untuk mendapatkan hal yang terbaik dan termasuk juga konten. Hal Ini merupakan hal yang bagus. Namun kualitas konten yang dibuat kurang bagus. Umumnya, dikarenakan banyaknya pengguna yang hanya mengembangkan website untuk mengikuti perlombaan pembuatan situs, memenuhi skripsi maupun tugas kuliah, atau terkadang hanya untuk kepentingan trafik situs. 

Pada umumnya, konten tersebut tidak dibuat sendiri atau plagiat, dan merupakan hasil menyalin dari website-website lain. Jadi agar tidak menambah konten buruk di internet, sebagai konten kreator atau konten marketer anda harus menghadapi rintangan yang cukup besar seperti membuat konten yang unik mengenai semua topik yang sering dibahas dan melakukan pengecekan konten mengenai keaslian penulisan.

Kedua rintangan ini perlu anda perhatikan agar pengunjung dapat mempercayai website anda, dan menjadikan website anda sebagai rujukan untuk mencari referensi. 

New ID ERP CTA Reusable Block 03

Cara Cek Plagiarisme Menggunakan Website

Untuk anda yang tidak yakin dengan konten yang anda tampilkan di website, anda dapat memeriksa plagiarisme menggunakan website online. Ada beberapa web untuk cek plagiarisme yang bisa anda gunakan agar dapat memeriksa artikel yang mengandung unsur plagiat atau plagiasi yang dilakukan website lain dari konten anda. 

Copyscape

Copyscape telah menyediakan aplikasi untuk mengecek plagiat secara gratis untuk mencari salinan dari halaman website anda secara online. Copyscape juga mempunyai  solusi untuk mencegah pencurian dan penipuan konten. Jadi anda hanya memasukkan alamat URL website dan secara otomatis Copyscape akan melakukan pengecekan tingkat kesamaan konten dengan baik.

Konten yang anda buat atau bayar mungkin telah disalin atau dijiplak dari website lain. Artikel yang telah dipublikasikan dan disalin di website lain, tentunya akan menghancurkan reputasi dan mempengaruhi tingkat konten yang anda di pencarian. Dengan menggunakan Copyscape untuk pengecekan, dapat membuat hasil konten yang anda buat tidak dikenali sebagai plagiat.

Namun ada batasan jumlah penggunaan untuk yang versi gratis, agar anda mendapatkan akses yang lebih luas, anda harus menggunakan layanan yang premium. Copyscape juga menyediakan layanan lain,lho. Layanan tersebut berupa Copyscape premium, Copysentry, Premium API, Free Comparison Tool, serta Free Plagiarism Banner. 

DupliChecker

Dengan menggunakan Duplichecker anda dapat melakukan pengecekan teks atau file. Website ini menyediakan halaman khusus untuk para pengguna agar dapat melakukan pengecekan konten plagiat. Anda hanya tinggal memasukkan konten dengan maksimal 1000 kata ke dalam sebuah form yang telah disediakan. 

Ketika menggunakan DupliChecker Indonesia untuk melakukan pengecekan tingkat plagiat konten, anda juga dapat menggunakan DupliChecker untuk melakukan pengecekan informasi seberapa besar kemiripan konten dengan konten yang lainnya ke dalam bentuk persen. Apabila tidak ada indikasi adanya kesamaan konten, website akan memunculkan kata “No Plagiarism Detected”.

Selain itu, website tersebut juga menyediakan sistem pengecekan lainnya seperti paraphrasing, keyword position checker, grammar, domain authority, backlink checker, dan masih banyak lagi.

PlagTracker

PlagTracker merupakan website yang menyediakan alat pengecekan konten plagiat yang cukup lengkap. Tetapi fitur lengkap yang ditawarkan oleh PlagTracker tidak gratis atau harus membayar ketika menggunakan layanan premium dari PlagTracker. Layanan yang telah tersedia seperti laporan yang cepat, laporan dalam bentuk PDF, pengecekan grammar, pengecekan database, bisa mengecek banyak file (.doc, docx, .txt) dan masih banyak lagi.

Website tersebut adalah penyedia layanan untuk memeriksa plagiat secara profesional. PlagTracker memiliki tim yang profesional dan akan melakukan pengecekan terhadap konten yang anda buat. Anda dapat menggunakan PlagTracker untuk melakukan pengecekan kesalahan sintaksis, alur dan tata bahasa sesuai dengan yang disediakan.

Walaupun layanan ini berbasis berbayar, namun anda tidak perlu khawatir karena PlagTracker juga mempunyai layanan gratis yang dapat anda manfaatkan. Alat pengecekan lain hanya memiliki 1000 kata, sementara PlagTracker bisa digunakan untuk mengecek konten hingga 5000 kata.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

PlagiarismChecker.com

PlagiarismChecker.com menyediakan pengecekan frasa dari beberapa bagian teks yang terintegrasi dengan Google dan Yahoo. Jadi ketika anda mengisi kolom kotak yang ada di halaman muka website ini dan menekan tombol “Search,” website tersebut akan mengarahkan ke hasil pencarian konten yang mirip di Google dan Yahoo.

PlagiarismChecker.com sudah berdiri sejak tahun 2006 sehingga beberapa fiturnya sudah tidak relevan dengan kondisi yang diperlukan sekarang. Meskipun begitu website tersebut masih bisa digunakan untuk melakukan pengecekan konten-konten yang plagiat atau menjiplak.

Unicheck

Unicheck adalah website yang bisa digunakan untuk pengecekan konten plagiat yang cukup populer. Website tersebut juga dapat anda gunakan di dalam dunia pendidikan, peneliti, penulis dan juga editor. Website ini sudah cukup sempurna untuk dijadikan alat pemeriksa konten plagiat maupun dokumen plagiat

Unicheck dapat memberikan pencarian yang akurat dengan mengakses lebih dari 40 miliar halaman website. Tampilan Unicheck juga cukup interaktif dalam menggunakan berbagai kombinasi warna dengan tambahan informasi yang bisa anda dapatkan dengan mudah. Unicheck juga dapat dipasang ke dalam sistem e-learning. 

Untuk anda yang bekerja di bidang institusi pendidikan, anda tentu dapat menggunakan Unicheck, apalagi jika anda mempunyai e-learning.

Turnitin

Turnitin merupakan aplikasi web cek plagiarisme yang berbasis berbayar. Cara cek plagiarisme Turnitin sangatlah mudah, anda bisa lakukan langsung di website tersebut. Bagi anda dosen maupun mahasiswa, anda dapat menggunakan Turnitin, website tersebut dapat membantu anda karena telah diakui software plagiarisme Dikti.

Setelah sebuah lembaga atau institusi membayar biaya langganan, maka penyedia jasa akan memberikan username dan password yang dapat anda gunakan untuk memanfaatkan aplikasi tersebut.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Kesimpulan

Itulah beberapa website yang menyediakan layanan cek plagiarisme online. Anda juga dapat memilih website yang sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan anda. Ada beberapa website yang harus berbayar, ada juga yang tidak harus mengeluarkan dana meskipun fitur belum begitu lengkap.

Jadi menggunakan website tersebut anda menjadi lebih mudah untuk memeriksa plagiarisme dengan sederhana. Dengan website atau aplikasi tersebut, anda tidak perlu lagi ribet untuk membandingkan konten yang satu dengan konten yang lainnya secara manual.

Plagiarisme Sudah Dicek, Penjualan Gimana?

Anda dapat menggunakan SEO untuk meningkatkan penjualan asalkan anda memastikan artikel atau konten anda sudah tidak memiliki plagiat. Nah, plagiarisme, kan, udah dicek, terus bagaimana dengan pengelolaan toko anda? Pengelolaan toko yang tidak bagus juga tidak akan mendapatkan profit maksimal, lho!

Anda dapat menggunakan Ginee Omnichannel sebagai platform  yang dapat membantu kelola banyak toko online dari berbagai marketplace. Sehingga anda tidak perlu lagi repot-repot mengelolanya satu persatu.

Ginee punya fitur beragam seperti fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Ingin coba semua fitur Ginee secara gratis? Daftar sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 01