Shopee adalah salah satu marketplace yang hadir di Indonesia sejak tahun 2015. Dan sejak kemunculannya, sudah banyak pengguna yang bergabung dan menjadikan Shopee sebagai media utama dalam melakukan jual beli online. Nah, bagi Anda yang baru ingin terjun dalam dunia bisnis online, penting untuk mengetahui cara upload produk Shopee pemula, karena jualan di Shopee banyak untungnya, lho!

Bisnis Online di Shopee

Bagaimana bisa Shopee menjadi media yang termasuk ke dalam daftar marketplace dengan pengunjung terbanyak di Indonesia, padahal status kehadiran Shopee bisa dibilang baru. Beda halnya dengan marketplace atau e-commerce lain yang mungkin telah lama ada. Meski begitu, Shopee berhasil bersaing dengan yang lainnya dalam jangka waktu yang cepat.

Kenapa bisa begitu? Karena Shopee selalu menyediakan pelayanan yang maksimal terhadap penggunanya. Hal ini terbukti dari fitur-fitur yang disediakan oleh Shopee seperti fitur cashback, flash sale, diskon, voucher toko, iklanku, gratis ongkir, Live Streaming, Shopee Mall, Shopee Loyalty Member, dan masih banyak lagi. Fitur tersebut tidak hanya memudahkan pembeli dalam bertransaksi, tapi juga untuk penjual dalam mempromosikan produknya kepada target luas.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Ditambah lagi, pengoperasian Shopee juga mudah, seperti cara membuka toko di Shopee, cara menggunakan Shopee Seller khusus untuk penjual, hingga cara jualan di Shopee. Selain tampilannya yang user-friendly, Shopee juga memastikan semua pengguna mendapat keamanan ketika melakukan proses jual beli online.

Otomatis, jualan di Shopee dapat memberikan keuntungan yang menjanjikan. Anda tidak hanya akan menjangkau calon pembeli yang lebih luas, tapi juga mempromosikan produk Anda dengan lebih cepat, sehingga turut meningkatkan penjualan. Apalagi dengan adanya fitur Shopee Star dan Star+ Seller, toko dan produk Anda bisa direkomendasikan oleh Shopee langsung kepada seluruh pengguna.

Cara Upload Produk di Shopee

Sudah tahu pengertian dan kegunaan Shopee untuk bisnis online, kan? Sekarang, saatnya Anda berjualan di Shopee! Tapi, mungkin Anda belum paham cara upload barang di Shopee lewat PC, cara upload video di Shopee lewat PC, cara memasukkan variasi barang di Shopee, atau yang lainnya.

Nah, kabar baiknya, Shopee lebih memudahkan Anda dalam menerapkan cara upload produk Shopee di laptop maupun melalui aplikasi Shopee di perangkat seperti handphone atau tablet. Simak langkah-langkahnya berikut ini, ya!

Cara Upload Produk di Shopee lewat Laptop atau Website Resmi Shopee

Buka Seller Shopee co id atau halaman resmi Shopee Seller Center

Hal pertama yang wajib Anda lakukan yaitu membuka website resmi Shopee yaitu Shopee Seller Center yang dapat khusus diakses oleh penjual Shopee. Silakan daftar bagi Anda yang belum pernah memiliki akun toko online Shopee. Tapi, jika sudah punya, silakan login akun Anda dengan mencantumkan username/alamat e-mail/nomor handphone beserta password, lalu klik “Login.”

Anda akan menemukan tampilan awal akun Anda yang terdaftar di Shopee Seller Center seperti pada gambar di bawah ini.

Saatnya Tambah Produk Baru

Pada sidebar sebelah kiri, silakan klik menu “Tambah Produk Baru.”

Isi Informasi Produk

Berikutnya, tambahkan informasi produk yang dibutuhkan seperti nama dan kategori produk. Kalau sudah, klik “Lanjut.” Pada bagian ini juga, Anda bisa menerapkan cara upload produk di Shopee massal, atau menambahkan produk di Shopee lebih dari 100.

Informasi berikutnya yaitu deskripsi produk, merek, informasi penjualan, pengaturan media, pengiriman, dan lainnya. Jika semua informasi tersebut telah diisi, klik “Simpan & Tampilkan.” Nah, cara upload produk di Shopee di PC pun telah berhasil!

Cara Upload Produk di Shopee lewat Aplikasi Resmi Shopee

Buka Aplikasi Shopee

Pertama-tama, buka aplikasi Shopee dan klik menu “Saya,” lalu klik “Mulai Jual.”

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Tambah Produk Jualan Anda

Anda akan diarahkan ke halaman untuk menambah produk. Silakan klik “Tambah Produk.”

Lengkapi Informasi Produk

Isilah informasi produk yang akan Anda promosikan di akun toko online Shopee. Tambahkan foto produk yang berkualitas, nama produk, deskripsi produk, kategori, mengatur harga, stok, variasi, berat, kondisi produk, dan lainnya. Jika sudah melengkapi seluruh fiturnya, klik “Simpan & Tampilkan.”

Produk Telah Berhasil Ditampilkan

Selanjutnya, Anda dapat melihat bahwa produk yang telah Anda unggah di toko online Anda. nantinya, produk akan muncul seperti pada tampilan di bawah ini.

Jadi, meskipun Anda baru bergabung dengan Shopee, upload produk itu mudah, kok. Cukup ikuti langkah-langkah di atas dan bersiap untuk jualan! Nah, tips cara berjualan di Shopee untuk pemula yaitu Anda perlu memperhatikan perkembangan pasar, termasuk kompetitor, lalu tentukan target pasar, tentukan produk yang akan dijual. Pastikan produk tersebut telah sesuai dengan permintaan pasar. Terakhir, tentukan strategi marketing yang efektif!

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Salah Satu Strategi Marketing: Ginee Omnichannel

Punya toko online di Shopee atau marketplace lain dan kesulitan untuk mengelola semuanya? Tenang, ada Ginee Omnichannel yang bisa bantu Anda! Ginee adalah platform bisnis berbasis Omnichannel yang memudahkan Anda untuk mengurus proses bisnis online hanya dalam satu dashboard, sehingga menghemat waktu dan biaya.

Ginee punya banyak fitur yang bisa membantu Anda seperti fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Anda bisa mencoba semua fitur Ginee secara gratis dengan cara daftar sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari full. Dengan begitu, dijamin Anda bisa meningkatkan penjualan lebih cepat lagi, sekaligus menjangkau konsumen yang jauh lebih luas!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03