Yang sering berbelanja online pasti sudah tidak asing lagi dengan free ongkir. Toko dengan logo bebas ongkir Tokopedia pasti menjadi salah satu target dalam berbelanja online. Jika Anda tidak tahu bagaimana cara setting free ongkir di Tokopedia, artikel ini tepat untuk Anda karena akan membahas tentang cara setting free ongkir di Tokopedia untuk penjual.
Free ongkir menguntungkan bagi Anda, karena biaya ongkir cukup mahal. Pembeli lebih memilih membeli pada toko yang menyediakan bebas ongkir. Bagi Anda yang ingin mengetahui gratis ongkir Tokopedia Gojek, gratis ongkir Tokopedia berapa kali, gratis ongkir Tokopedia 2022, review bebas ongkir Tokopedia dan gratis ongkir Tokopedia 10 ribu, yuk simak terus artikel ini!
Syarat dan Ketentuan Pakai Fitur Bebas Ongkir Tokopedia
Sebelum mengaktifkan fitur bebas ongkir Tokopedia, Anda pasti harus mengetahui syarat dan ketentuan yang berlaku pada fitur bebas ongkir Tokopedia. Simak terus artikel ini untuk mengetahui kenapa bebas ongkir Tokopedia tidak bisa dan toko menonaktifkan kurir bebas ongkir untuk barang ini. Berikut beberapa syarat dan ketentuan pakai fitur bebas ongkir:
- Fitur bebas ongkir hanya bisa digunakan untuk pengiriman same day/instant/reguler/cargo dengan menggunakan kurir yang disediakan Tokopedia.
- Pembeli atau penjual yang menggunakan fitur bebas ongkir tidak akan dibebankan biaya pengiriman atas barang yang dibeli melalui Situs/Aplikasi Tokopedia.
- Fitur bebas ongkir tersedia pada Reguler Merchant, Power Merchant, Power Merchant Pro dan/atau Official Store yang tokonya memiliki logo bebas ongkir.
- Fitur bebas ongkir hanya bisa digunakan pada Aplikasi Tokopedia versi terbaru.
- Fitur bebas ongkir dapat digabung dengan promo lainnya yang terdapat di aplikasi Tokopedia kecuali promo-promo yang diberikan oleh Mitra.
- Fitur bebas ongkir yang diberikan tidak termasuk biaya-biaya tambahan dari pihak logistik atau penjual seperti asuransi, packing kayu, dan sebagainya.
- Fitur bebas ongkir hanya bisa berlaku pada wilayah cakupan sesuai dengan ketentuan masing-masing mitra yang dapat dilihat oleh Penjual di halaman pengaturan pengiriman, sedangkan untuk pembeli dapat dilihat pada halaman checkout setelah memasukkan alamat pengiriman. Jika wilayah pengiriman merupakan cakupan Mitra.
- Fitur bebas ongkir tidak berlaku atau hangus, kalau pengguna melakukan pengiriman atau perubahan pada Kurir Logistik yang bukan termasuk dalam Mitra, transaksi masuk ke pusat resolusi dan/atau terdapat pengembalian barang sebagian dan/atau seluruhnya kepada Penjual.
- Biaya Layanan Bebas Ongkir akan mulai dikenakan kepada Penjual Reguler Merchant pada tanggal 14 Juni 2021 sebesar 3% (tiga persan) atau maksimal Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah), Penjual Power merchant sebesar 2,25% (dua koma dua puluh lima persen) atau maksimal Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah), Penjual Power Merchant Pro sebesar 1,5% (satu koma lima persen) atau maksimal Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah) per kuantitas Produk yang berhasil terjual atau dengan nilai maksimal senilai biaya bebas ongkir yang didapatkan oleh Pembeli.
- Jika terdapat selisih biaya layanan bebas ongkir pada transaksi sebelum dan sesudah tanggal 14 Juni 2021 yang disebabkan oleh perubahan batas Biaya Layanan Bebas Ongkir, tidak berlaku atau tidak dapat dikembalikan.
Beberapa pertanyaan terkait syarat dan ketentuan pakai fitur bebas ongkir Tokopedia:
- Siapa saja yang bisa mengaktifkan fitur Bebas Ongkir ini?
Toko yang memiliki status aktif Power Merchant atau Official Store. Untuk status Regular Merchant, sayang sekali belum dapat mengaktifkan fitur bebas ongkir Tokopedia.
- Apakah fitur Bebas Ongkir dikenakan biaya?
Setiap pesanan yang menggunakan bebas ongkir diselesaikan, biaya layanan pertama dikenakan 1% untuk Power Merchant. Lalu akan dikenakan lagi biaya kedua sebesar 2.5% untuk layanan Bebas Ongkir dengan maksimal Rp10.000 per kuantitas produk yang terjual.
- Siapa saja mitra pengiriman yang berpartisipasi?
Ada dua jenis kurir pengiriman yang berbeda, yaitu Bebas Ongkir Reguler (durasi pengiriman reguler), kurir SiCepat atau Anteraja (dikenakan biaya) dan Bebas Ongkir Non-Reguler (durasi pengiriman Instant/Same Day/Cargo), dengan kurir Gojek, Grab, SiCepat, JNE atau Anteraja (tidak dikenai biaya).
Seller harus berada dalam jangkauan area SiCepat dan Anteraja, karena jika tidak, Anda tidak akan bisa mengaktifkan fitur bebas ongkir.
- Cara Setting Free Ongkir di Tokopedia untuk penjual:
- Anda dapat mengunjungi halaman Tokopedia Seller.
- Pada halaman Tokopedia Seller, cari menu iklan dan promosi, lalu klik opsi Bebas Ongkir di sebelah pojok kiri.
- Anda dapat pelajari tiga syarat aktivasi dan pastikan Anda sudah upgrade menjadi Power Merchant atau Official Store.
- Pastikan Anda sudah mengatur pinpoint lokasi toko Anda dan mengaktifkan kurir pengiriman SiCepat dan Anteraja.
- Terakhir, kalau semua sudah tercentang, klik tombol Aktifkan Bebas Ongkir.
Keuntungan Fitur Bebas Ongkir Tokopedia untuk Seller
Setelah mengetahui syarat dan ketentuan pakai fitur bebas ongkir di Tokopedia, Anda pasti juga ingin tahu keuntungan fitur bebas ongkir di Tokopedia untuk Seller. Meski terkena potongan dengan menggunakan fitur bebas ongkir, tetapi Anda akan mendapatkan beberapa keuntungan dengan fitur bebas ongkir dari Tokopedia ini. Penasaran? Yuk, simak terus artikel ini. Berikut beberapa keuntungan fitur bebas ongkir Tokopedia untuk Seller:
- Menarik Pembeli.
Dengan memberikan promo gratis ongkir, pembeli akan mempertimbangkan untuk membeli barang di toko Anda. Selain itu, dengan filter bebas ongkir toko berlogo bebas ongkir akan muncul di halaman pencarian.
- Meningkatkan penjualan
Dengan menarik pembeli melirik dan mengunjungi toko Anda, otomatis penjualan Anda akan meningkat karena pembeli lebih menyukai toko yang memiliki gratis ongkir karena ongkir juga cukup mahal, sangat disayangkan jika tidak mengaktifkan fitur bebas ongkir.
Tokopedia berhasil mengumpulkan data per April 2020 dengan kesimpulan toko yang mengaktifkan fitur bebas ongkir Tokopedia memiliki penjualan meningkat hingga 50% dibandingkan dengan toko yang tidak mengaktifkan fitur bebas ongkir.
- Memperluas Jangkauan
Salah satu faktor yang mempengaruhi penjualan adalah jauh dekatnya lokasi antara pembeli dan penjual. Dengan mengaktifkan dan menggunakan fitur Bebas Ongkir, Anda dapat memperluas jangkauan penjualan hingga pulau-pulau yang berbeda. Pembeli yang jaraknya jauh juga tidak akan lama dalam mempertimbangkan berbelanja di toko Anda.
Ayo, Mulai Kelola Bisnis Anda Bersama Ginee!
Itulah beberapa keuntungan menggunakan fitur bebas ongkir di Tokopedia. Anda dapat meningkatkan daya tarik toko Anda dengan fitur bebas ongkir, meningkatkan penjualan dan juga memperluas jangkauan Anda, karena pembeli Anda bukan hanya dari dekat tetapi bisa dari seluruh Indonesia. Agar bisnis Anda dapat meraih banyak keuntungan, Anda bisa menggunakan fitur Ginee Omnichannel yang disediakan oleh Ginee Indonesia.
Ginee Omnichannel bisa membantu Anda dalam melakukan pencatatan keuangan, mengelola toko manajemen pesanan, stok produk, layanan chat pelanggan, hingga laporan penjualan bisa Anda dapatkan hanya dalam satu dashboard saja jadi, tidak perlu repot lagi mengelolanya secara manual. Ayo, daftar Ginee sekarang!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan