TikTok memang terkesan sebagai sosial media untuk having fun dan menari, tapi TikTok juga dapat menjadi media berita segala informasi yang disajikan secara visual. Nah, tahukah kamu kalau ada cara dapatkan uang dari TikTok, lho. Penasaran? Yuk, coba dulu di sini!

====

Tidak asing bagi kamu mendengar TikTok karena identik dengan jogetan dan video receh. TikTok pun sudah berkembang pesat dan kamu bisa menemukan berbagai cara mendapatkan uang dari TikTok, bahkan sebagai pemula.

Sebelum memulai karir TikTok kamu, yuk, simak artikelnya!

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Memangnya, Apa Itu TikTok?

Bagi kalian yang belum akrab dengan TikTok, nah, TikTok sendiri adalah platform sosial media yang memberikan kamu keleluasan untuk membuat video pendek berdurasi pendek. Durasinya bisa hitungan detik hingga 3 menit.

Ciri khas TikTok antara lain adalah adanya fitur For You Page yang memungkinkan orang menemukan video baru sesuai interest mereka.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

8 Cara Mendapatkan Uang dari TikTok

Platform sosial media lain dapat diuangkan, begitu juga dengan TikTok dapat kamu monetisasi. Misalnya, melalui iklan atau jasa yang berhubungan dengan pengelolaan TikTok.

Dari sini, muncul 8 peluang berikut. Yuk, cari tahu mana yang cocok menjadi penghasilan TikTok kamu.

Baca juga: Terjawab! Berapa Followers Agar Bisa Dapat Uang di TikTok

  1. Menjadi Influencer

Tak hanya di Instagram kamu bisa mendapatkan uang dengan cara menjadi selebgram namun di TikTok kamu juga bisa menjadi influencer untuk menghasilkan keuntungan besar.

Hal pertama yang kamu lakukan adalah mengumpulkan followers dan viewers yang tinggi, kemudian kamu bisa consider untuk menjadi influencer TikTok. Kamu pun bisa membuka endorse atau jasa paid promote untuk brand dan agensi.

Berikut adalah tips mudah meningkatkan followers kamu di TikTok, yaitu:

  • Tetapkan niche yang unik untuk konten kamu.
  • Konsisten mengunggah konten, misalnya setiap hari.
  • Pastikan profil TikTok kamu sudah lengkap mulai dari nama, username, bio, dan sosial media lainnya.
  • Gunakan lagu dan challenge yang viral.
  • Coba lakukan collab dengan stitch atau duet dengan TikTokers lainnya.

Penasaran lebih lanjut? Tenang aja, kamu bisa cek penjelasan lebih lanjutnya di bagian Tips Mengembangkan Penghasilan TikTok ya!

  1. Donasi Koin TikTok

Berbeda dengan fitur live di sosial media lain, TikTok menyediakan fitur “donasi”. Karena itu, jika followers kamu lumayan tinggi dan kamu melakukan live, kamu berpotensi mendapatkan donasi, serupa dengan platform Twitch.

Kurang lebih, begini cara kerjanya:

  • Pengguna bisa beli koin, dimana 100 koin setara dengan $1.39 (kurang lebih Rp20 ribu).
  • Koin ini bisa pengguna pakai untuk donasi saat live ke TikToker favorit kamu.
  • TikToker bisa mengubah koin yang mereka terima dan mengubahnya menjadi “diamond” yang bisa kamu cairkan melalui PayPal. Mudah bukan?
New ID ERP CTA Reusable Block 04
  1. Jasa Konsultan TikTok

Jika kamu sudah punya followers yang tinggi dan jago mengoptimasi konten di TikTok, kamu pun bisa membuka jasa konsultan. Biasanya jasa konsultan memberikan panduan bagi orang-orang baru yang ingin mencapai ribuan hingga jutaan pengguna TikTok. Ada kemungkinan kerjaan kamu pun meliputi:

  • Mengoptimasi konten.
  • Mengelola akun TikTok mereka.
  • Membuat strategi marketing.
  • Memberikan laporan peningkatan akun.
  • Mencari influencer dan tawaran kerjasama.
  1. Memperjualbelikan Akun

Kalau kamu sudah tahu “formula” dalam meningkatkan followers, maka kamu bisa menjual akun yang kamu punya. Kemudian, buat kembali akun baru dan mulai dapatkan followers sedikit demi sedikit dan jual kembali.

Langkahnya pun lumayan sederhana, antara lain:

  • Tentukan suatu niche tertentu.
  • Naikkan followers, like, views, dan engagement.
  • Buat komunitas dengan pengikut kamu yang tertarik pada niche kamu.
  • Setelah besar, tawarkan akun kamu ke perusahaan atau bisnis yang berhubungan dengan niche tersebut.
  1. Mengelola TikTok Ads

TikTok Ads adalah platform pemasaran digital di TikTok. Serupa dengan Facebook Ads, Instagram Ads, YouTube dan Google AdSense, TikTok pun mempunyai ads yang menggunakan hyper targeting.

Dengan hyper targeting, bisnis pun bisa memasang iklan kepada orang-orang yang relevan, misalnya yang memang tertarik dengan produk yang mereka tawarkan. Jika bisnis skin care, maka lebih baik diperlihatkan kepada pengguna TikTok yang hobby skin care, bukan?

Baca juga: Kiat-Kiat Cara Monetisasi TikTok yang Wajib Anda Pelajari

  1. Mendirikan Agensi Influencer TikTok

Tidak hanya menjadi influencer, kamu bisa membawa peluang ini selangkah lebih maju dan mendirikan agensi yang berfokus pada influencer TikTok. Agensi berfungsi menjadi penghubung antara influencer dan bisnis. 

New ID ERP CTA Reusable Block 05
  1. Jual Produk Sendiri

Jika kamu sudah terkenal dan mempunyai followers TikTok yang lumayan tinggi, kamu bisa mulai menjual produk sendiri. Mungkin dalam bentuk merch atau bahkan produk make-up kamu tersendiri. 

  1. Memulai Karir Sebagai Artis

Jika kamu mempunyai mimpi untuk menjadi artis, baik itu sebagai aktor, musisi, penyanyi, atau seniman lainnya, maka kamu bisa memanfaatkan TikTok untuk meniti karir sebagai artis. 

Siap Dapat Uang dari TikTok?

Nah, sekarang kamu sudah tahu cara mendapatkan uang dari TikTok. Walau mungkin berbeda dari sosial media lainnya, tapi cara kerjanya pun serupa. Maka dari itu, jangan kenal lelah ya membuat konten dan terus belajar cara mengoptimasinya agar kamu bisa mendapat penghasilan yang lebih tinggi.

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03