TikTok menjadi salah satu sosial media yang populer sejak beberapa waktu terakhir. Menurut himpunan data dari Statistic per Februari 2021 terdapat sebanyak 35,28 juta pengguna aktif harian di TikTok secara global. Maka tak heran rasanya jika sekarang TikTok juga telah mengikuti langkah Instagram sebagai salah satu lapak untuk mencari penghasilan. Penasaran gak sih butuh berapa followers agar bisa dapat uang di TikTok?

Apakah Content Creator TikTok Dapat Uang?

Pertanyaan yang sering muncul dalam mesin pencarian belakangan ini adalah “apakah TikTok bisa menghasilkan uang?” Jawabannya adalah ya, tentu saja Anda bisa mendapatkan uang hanya dengan menjadi content creator di TikTok.

Namun sistematis menghasilkan uang di TikTok sedikit lebih berbeda dengan YouTube. Jika content creator YouTube memanfaatkan adsense untuk monetisasi konten, maka untuk content creator TikTok, uang yang didapatkan bersumber dari campaign akun dengan status pemilik brand atau akun personal. Yuk, intip apa saja syarat dapat uang dari TikTok, siapa tahu Anda bisa mempraktikkannya!

Melakukan Branding

Memiliki akun TikTok saja belum cukup untuk membuat Anda mampu menghasilkan uang dari platform ini ya. Sama seperti pada Instagram ataupun YouTube, Anda harus mampu memberikan kesan dan membuat akun Anda memiliki ciri khas tersendiri.

Tentukan tema video yang akan Anda angkat untuk menjadi topik konten dalam akun Anda. Apakah Anda ingin membuat konten tentang hunting street food atau menciptakan inovasi masakan baru yang dibalut dengan humor? Atau mungkin Anda lebih mahir dalam membuat konten kecantikan? Sesuaikanlah tema dengan kepribadian dan kegemaran Anda.

Banyak beriklan di mana-mana malah pusing sendiri?

Aman, Ginee Ads solusinya! Kamu bisa atur iklan di Facebook, Instagram, Google, marketplace Ads, dan lainnya sama Ginee. Lebih efisien, bisa nentuin strategi iklan yang baik, gak ribet!

Konten dan Followers

Hal yang paling penting dalam mencari nafkah melalui TikTok tentu saja adalah konten dan followers. Keuntungan banyak followers di TikTok adalah Anda akan mendapatkan peluang yang lebih besar untuk dilirik oleh sponsor.

Terus bagaimana cara menambah followers TikTok? Rajin-rajinlah dalam mengunggah konten dengan ciri khas Anda. Pastikan konten Anda juga dibungkus dengan menarik dengan kualitas yang tinggi agar pengguna lain tertarik untuk melihat konten yang Anda buat.

Semakin menarik konten Anda, semakin tinggi juga kemungkinan Anda menarik banyak followers ke akun Anda. Pelajari apa yang diminati dan ingin dilihat oleh target pasar.

Baca juga: Ikuti Cara Membuat Video Tik Tok Ini Supaya Eksis di FYP!

Berapa Followers TikTok Agar Bisa Dapat Uang di TikTok?

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, jumlah followers atau audience di akun TikTok Anda sangat menentukan bayaran yang akan Anda dapatkan serta uang yang akan Anda hasilkan sebagai seorang konten kreator.

Lalu sebenarnya dibutuhkan berapa followers agar bisa dapat uang di TikTok? Sebenarnya, hanya dengan memiliki 1.000 (seribu)  followers juga sudah dapat menghasilkan uang melalui TikTok. Namun tentu saja, jumlah uang yang akan Anda hasilkan dengan akun dengan 1.000 followers akan berbeda dengan yang dihasilkan pemilik akun dengan satu juta followers.

Berapa Gaji TikTok Rata-rata?

Akun TikTok paling kecil yang dapat dijadikan lahan untuk mencari nafkah adalah akun TikTok dengan 1.000 (seribu) followers. Gaji TikTok 1000 followers, Anda dapat menerima tawaran endorsement dengan harga mulai dari 100 hingga 300 ribu rupiah per postingan.

Sedangkan gaji TikTok 1 juta followers bisa dipatok dengan harga 10 juta keatas untuk beberapa kategori produk atau ikon tertentu tergantung dari popularitas dan engagement yang Anda dapatkan. 

Setelah membahas penghasilan yang mampu dihasilkan oleh pemilik akun dengan 1.000 followers dan 1 juta followers, apakah Anda penasaran dengan akun 10k followers TikTok dapat uang berapa dan bagaimana dengan akun sebanyak 25k followers TikTok dapat uang berapa? Kira-kira berapa penghasilan Tik Tok yang bisa didapatkan oleh seseorang?

Bagaimana Cara Mendapatkan Uang dari TikTok? 

Ada beberapa cara mendapatkan uang dari TikTok untuk pemula. Yuk, simak cara mendapatkan uang dari like TikTok sebagai content creator!

Baca juga: Begini Cara Mendapatkan Uang dari TikTok Lite Untuk Pemula!

Mendapatkan Penghasilan dari Konten Sponsor

Salah satu cara mendapatkan penghasilan dari TikTok adalah dengan membuat konten untuk mempromosikan produk dari brand tertentu. Popularitas TikTok yang semakin tinggi membuat banyak sekali brand-brand besar juga turut menaruh perhatian pada platform ini.

Beberapa agensi atau brand akan mengukur jumlah engagement dari suatu akun mulai dari jumlah followers, like, dan jumlah video ditayangkan. Setelah itu brand akan memutuskan apakah followers yang Anda miliki merupakan target market dari brand tersebut atau tidak.

Jika Anda memiliki jumlah pengikut ribuan atau lebih, potensi Anda untuk mendapatkan penawaran Sponsor untuk postingan setiap konten akan menjadi lebih tinggi juga. Maka dari itu, sangat penting untuk menaikkan jumlah followers secara natural.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Menghasilkan Uang dari Donasi atau Payout Coins

Bagi konten kreator yang sudah memiliki jumlah followers ribuan atau lebih, salah satu cara mendapatkan penghasilan selain dari sponsor brand adalah melalui donasi yang bisa Anda pasang ketika melakukan kegiatan live streaming.

Selama siaran langsung, setiap pengikut yang menonton live streaming Anda memiliki kesempatan untuk memberikan sticker gift. Sticker gift ini nantinya dapat Anda tukarkan dengan uang. Biasanya sticker gift ini merupakan bentuk apresiasi dari penonton live streaming yang menyukai konten Anda.

Menghasilkan Uang dari Berjualan di TikTok

Selain mempromosikan produk milik sponsor, Anda juga dapat mempromosikan produk buatan Anda sendiri melalui akun TikTok Anda yang telah memiliki banyak audiens. Apalagi TikTok sekarang juga telah meluncurkan program TikTok for Business yang merupakan bentuk dukungan terhadap UKM (Usaha Kecil Menengah) agar dapat go digital. Anda bisa dengan mudah, lho, memulai bisnis online di TikTok.

Selain itu, ada juga fitur TikTok Shop yang disediakan oleh TikTok. Untuk mendapatkan uang dari TikTok, Anda bisa mendaftarkan diri menjadi TikTok Shop seller. Cara daftar TikTok Shop juga gampang banget dan tentunya gratis!

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Kesimpulan

Untuk dapat menjadikan akun TikTok Anda sebagai lahan untuk menghasilkan uang membutuhkan kesabaran dan ketekunan. Persepsi menambah penghasilan dengan cara mendapatkan uang dari like TikTok dan engagement tinggi nyatanya juga perlu melalui proses yang panjang.

Agar akun TikTok memiliki potensi untuk menghasilkan uang, seorang konten kreator harus mampu meningkatkan jumlah followers hingga paling sedikit mencapai angka seribu pengguna.

Selain TikTok, platform yang membuat banyak orang penasaran adalah Instagram karena memiliki peluang yang sama dan sudah terlebih dahulu menjadi lahan menambang rupiah. Lalu berapa followers agar bisa dapat uang di Instagram? Untuk akun Instagram, minimal pengikut 3.000 (tiga ribu) hingga 25.000 (dua puluh lima ribu) memiliki potensi untuk menghasilkan sekitar 1,4 juta hingga 3,7 juta rupiah.

Bagaimana dengan Snack Video? Berapa followers agar bisa dapat uang di Snack Video? Popularitas Snack Video lebih terkenal dengan cara mereka menghasilkan uang dengan membagikan kode referral dan menyelesaikan misi. 

Meskipun ada program Creator Rewards yang memungkinkan penggunanya menghasilkan uang dari membuat konten, namun tidak ada penjelasan yang pasti tentang berapa jumlah follower dan engagement yang dibutuhkan serta berapa besar dana yang dapat dihasilkan.

Jadi, mana yang membuat Anda lebih tertarik untuk mencari penghasilan tambahan? Menjadi konten kreator TikTok atau influencer di Instagram? Yuk sharing pendapat Anda.

Ginee Omnichannel

Selain melalui followers, Anda juga bisa, lho, mendapatkan uang dari hasil berjualan di TikTok Shop. Daftar TikTok Shop, tuh, benar-benar semudah itu! Coba, deh, daftar TikTok Shop bersama Ginee, dijamin langsung approved! Kalau sudah jualan di TikTok Shop, Anda harus pasang iklan juga di TikTok Ads biar jualannya makin cuan. Nah, kalau mau iklan Anda efektif, pakai fitur Ginee Ads dari Ginee Omnichannel!

Manfaat yang diberikan Ginee kepada para merchant itu banyak banget. Dengan Ginee Ads misalnya, Anda bisa memantau kinerja iklan Anda di TikTok Ads biar iklan manjur dan bikin penghasilan semakin meningkat. Yuk, gak usah ragu lagi, deh, untuk daftar Ginee sekarang karena Anda juga akan mendapatkan free trial selama 7 hari full!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03