Sebagai seorang pebisnis online, layanan kepada pelanggan adalah salah satu hal penting yang harus Anda perhatikan. Karena pada dasarnya, bisnis online berpusat pada bagaimana pelanggan menilai toko Anda. Jika Anda memiliki bisnis toko online di Tokopedia, langkah yang bisa Anda lakukan adalah dengan memperhatikan cara chat pembeli di Tokopedia untuk menunjukkan pelayanan Anda.

Memberikan layanan terbaik untuk pelanggan bisnis online Anda memang bisa dilakukan lewat berbagai macam hal, tetapi melakukan chat dengan pembeli adalah satu-satunya interaksi langsung yang bisa Anda lakukan dalam menjalani bisnis online Anda.

Untuk Anda yang memiliki bisnis online di Tokopedia dan bingung bagaimana cara chat pembeli di Tokopedia dengan baik dan benar, maka Anda harus memperhatikan artikel ini sampai akhir karena akan dibahas pentingnya chat pembeli di Tokopedia, cara chat, dan tips yang bisa Anda terapkan. Yuk, lanjut baca!

Baca juga: Jual Barang di Tokopedia agar Laris Cuma Butuh 3 Proses Ini

Pentingnya Chat Pembeli di Tokopedia

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, fitur chat pembeli merupakan satu-satunya cara bagi penjual untuk berkomunikasi secara langsung dengan pembeli dalam sebuah bisnis online. Oleh karena itu, hal tersebut sangat penting untuk dilakukan. Jika Anda masih penasaran dengan alasan lain mengapa chat pembeli di Tokopedia sangatlah penting, simak alasan lainnya di bawah ini!

1. Menunjukkan Pelayanan Terbaik

image 300

Alasan pertama mengapa chat pembeli di Tokopedia adalah hal yang penting adalah karena langkah tersebut membantu Anda untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pembeli. Dengan memulai chat terlebih dahulu, Anda menunjukkan keseriusan Anda dalam melayani pembeli, sehingga mereka pun akan merasa jika mereka dilayani dengan baik.

2. Meningkatkan Kepuasan Pelanggan

image 301

Memberikan pelayanan terbaik dan membuat pembeli bisnis online Anda merasakan jika mereka mendapatkan pelayanan terbaik adalah langkah besar untuk meningkatkan kepuasan pelanggan. Hal itu karena mereka pasti akan merasa lebih puas jika Anda melayani mereka dengan baik dan menjawab segala keluhan dan pertanyaan mereka.

New ID Chat CTA Contact

3. Meningkatkan Branding Bisnis

image 302

Ketika banyak dari pembeli bisnis online Anda menyatakan bahwa kepuasan mereka meningkat atas pelayanan yang Anda berikan, hal tersebut bisa membantu Anda dalam meningkatkan branding bisnis online Anda. Selain itu, hal tersebut juga akan membuat banyak orang tahu kalau bisnis Anda mengutamakan pelayanan pelanggan.

4. Meningkatkan Penjualan

image 303

Alasan terakhir mengapa chat pembeli di Tokopedia merupakan hal yang penting adalah karena langkah tersebut bisa membantu Anda meningkatkan penjualan bisnis online Anda. Hal tersebut karena banyak pembeli yang akan memberi nilai positif dalam ulasan mereka dan akan membantu pembeli baru untuk memutuskan membeli produk yang Anda sediakan. Otomatis, penjualan Anda pun akan meningkat pada akhirnya.

Cara Chat Pembeli di Tokopedia

Dalam melakukan chat kepada pembeli, ada beberapa langkah yang bisa Anda ikuti. Pastinya, tampilan dan langkah chat Tokopedia seller akan berbeda dengan chat pembeli dan bagaimana cara menghubungi penjual di Tokopedia oleh pembeli.

Namun, langkah-langkah chat pembeli di bawah ini juga berlaku untuk cara membatalkan chat di Tokopedia, cara menulis no hp di chat Tokopedia, hingga cara mengirim video di chat Tokopedia. Yuk, simak langkah-langkahnya di bawah ini!

1. Melalui Profil Toko di Tokopedia

image 304

Langkah pertama dan yang paling umum dilakukan untuk memulai chat dengan pembeli adalah dengan melalui profil toko Anda di Tokopedia. Langkah-langkah yang bisa Anda ikuti adalah berikut ini:

  • Klik profil akun Tokopedia Anda.
  • Pada pilihan ‘Penjualan’, pilih ‘Pesanan Baru’, di sana akan ada daftar pesanan yang telah dibuat oleh pembeli Anda.
  • Pilih pembeli mana yang ingin Anda chat, lalu akan muncul rincian pesanan tersebut.
  • Klik ikon chat yang ada di pojok kanan atas dalam rincian pesanan tersebut.
  • Anda akan diarahkan ke room chat dengan pelanggan, dan Anda bisa memulai chat Anda dari situ.

Riwayat chat Anda dengan pelanggan akan tersimpan dalam akun Anda, meskipun pesanan pelanggan sudah selesai. Anda juga bisa menghapus chat yang tidak Anda inginkan dan mengatur chat toko online Anda sendiri, jadi tidak akan ada keluhan chat Tokopedia hilang selama akun Anda terkelola dengan baik.

New ID Chat CTA Regist

2. Melalui Notifikasi

image 122

Langkah selanjutnya yang bisa Anda lakukan untuk chat pembeli di Tokopedia adalah melalui notifikasi toko Anda. Caranya adalah:

  • Buka profil akun toko Anda.
  • Pada pojok kanan atas, klik ikon notifikasi yang berbentuk bel.
  • Akan muncul 2 pilihan, pilih ‘Pesanan Baru’, di sana akan ada daftar pesanan yang telah dibuat oleh pembeli Anda.
  • Pilih pembeli mana yang ingin Anda chat, lalu akan muncul rincian pesanan tersebut.
  • Klik ikon chat yang ada di pojok kanan atas dalam rincian pesanan tersebut.
  • Anda akan diarahkan ke room chat dengan pelanggan, dan Anda bisa memulai chat Anda dari situ.

3. Lewat Pesan Toko

image 123

Cara terakhir untuk melakukan chat dengan pembeli di Tokopedia adalah lewat fitur chat langsung. Langkah-langkah yang bisa Anda ikuti di antaranya:

  • Buka profil akun toko Anda.
  • Pada pojok kanan atas, pilih ikon pesan yang berbentuk amplop surat.
  • Akan ada 2 pilihan pesan, yaitu pesan akun pribadi dan akun toko Anda, pilih pesan akun toko Anda.
  • Pilih pelanggan mana yang ingin Anda kirimi pesan.
  • Anda akan diarahkan ke room chat dengan pelanggan, dan Anda bisa memulai chat Anda dari situ.

Sayangnya, langkah ini hanya bisa dilakukan jika Anda sudah memiliki riwayat chat dengan seorang pembeli sebelumnya. Jadi, untuk menggunakan fitur chat langsung ini, Anda harus memilih langkah chat dari 2 pilihan sebelumnya.

Sementara itu, untuk pilihan menghubungi pembeli lain, Anda bisa mencantumkan nomor telepon atau link menuju aplikasi lainnya untuk memulai pesan, seperti WhatsApp atau lainnya. Pembeli pun akan bisa menemukan cara lain menghubungi Anda atau cara melihat nomor telepon penjual di Tokopedia agar mereka bisa menghubungi Anda kapan saja.

Takut Ada Chat Pelanggan yang Gak Terbalas?

Jangan khawatir! Ginee Chat bantu kamu kelola chat dari berbagai marketplace dengan mudah!

Tips Chat Pembeli di Tokopedia

Memulai chat dengan pembeli memang bukan hal yang mudah. Jika Anda menemui kesulitan dalam penggunaan fitur chat Tokopedia, Anda bisa bertanya dengan pihak Tokopedia lewat layanan live chat Tokopedia. Namun, jika Anda kesulitan dalam memulai atau membalas chat pembeli di Tokopedia, Anda bisa simak tipsnya berikut ini!

Baca juga: Belajar Jualan di Tokopedia dari Daftar Toko sampai Tips!

1. Jadilah Admin yang Ramah

image 305

Tips pertama adalah dengan menjadi seorang admin yang ramah. Jika Anda membalas dan memulai chat dengan pelanggan, artinya Anda adalah seorang admin yang diandalkan pembeli untuk mengatasi keluhan mereka. Karena itulah, usahakan untuk menjadi admin yang ramah dan tanggapi pembeli Anda dengan sebaik mungkin.

2. Berikan Informasi yang Jelas

image 306

Tips selanjutnya adalah dengan memberikan informasi yang jelas kepada pembeli Anda. Kebanyakan pembeli akan menanyakan tentang suatu hal mengenai toko Anda. Oleh karena itu, usahakan Anda menjawabnya dengan informasi yang jelas dan ringkas sehingga pembeli Anda tidak akan kebingungan lagi.

3. Berikan Saran Pendukung

image 307

Dalam dunia bisnis online, tidak jarang ada pembeli yang menanyakan tentang produk yang telah habis. Untuk mengatasinya, tips yang bisa Anda terapkan adalah dengan memberi saran produk lain dalam bisnis Anda yang memiliki spesifikasi hampir mirip dengan produk yang dicari pembeli. Dengan begitu, Anda telah memberi informasi sekaligus saran yang menguntungkan Anda dan juga pembeli.

4. Jadilah yang Terakhir dalam Membalas Pesan

image 308

Tips terakhir yang bisa Anda terapkan adalah dengan menjadi orang terakhir yang membalas pesan. Meskipun memang sudah tidak ada lagi yang bisa Anda katakan, usahakan untuk tetap menjadi yang terakhir dalam membalas pesan dan jangan biarkan pesan pembeli Anda menjadi yang terakhir dan hanya Anda baca saja. Anda bisa mengirim stiker atau sekedar mengucapkan terima kasih.

Manajemen Chat Marketplace Lebih Praktis Pakai Ginee Chat

Jika Anda sudah mengerti tentang bagaimana cara chat pembeli di Tokopedia dengan benar, Anda bisa menerapkan tips-tips tersebut ke toko Anda di marketplace lainnya. Namun, Anda sering kewalahan menangani banyaknya chat dari toko-toko Anda di berbagai marketplace yang berbeda? Tenang, Ginee Chat hadir untuk mengatasi masalah Anda!

Dengan Ginee Chat, Anda bisa dengan mudah menjawab dan mengelola semua chat dari pembeli yang masuk ke toko-toko Anda di marketplace yang berbeda hanya dengan menggunakan satu dashboard saja. Mudah dan praktis digunakan, tunggu apa lagi? Yuk, daftar dan coba Ginee Chat gratis sekarang!

CTA Ginee Chat