Gudang sejatinya digunakan untuk tempat menyimpan barang yang berkaitan dengan bisnis Anda. Namun, gudang tidak hanya bertanggung jawab terhadap satu proses saja. Ada banyak proses selain penyimpanan barang yang berkaitan dengan gudang, contohnya pengiriman barang. Dalam pengiriman barang, ada satu istilah yaitu manifest, dimana sangat penting untuk pelaku bisnis tahu arti manifest dalam pengiriman barang.

Sebuah sistem khusus pasti juga memiliki beberapa istilah yang biasanya hanya dimengerti oleh seseorang di bidangnya. Namun, sebagai pelaku bisnis, Anda juga pastinya harus tahu istilah-istilah yang menyangkut bisnis yang Anda jalankan, termasuk mengetahui arti manifested dalam pengiriman barang.

Namun, jika Anda belum tahu arti manifest dalam pengiriman barang, maka tidak perlu khawatir. Artikel ini akan membahas tentang pengertian manifest secara umum dan dalam istilah pengiriman barang, serta pentingnya manifest dalam sistem logistik. Yuk, terus baca artikel ini sampai akhir, ya!

Baca juga: Mengetahui Pentingnya Digital Branding bagi Bisnis Online

New ID WMS CTA Reusable Block 03

Pengertian Manifest Secara Umum

Secara umum, manifest memiliki arti harfiah yaitu membuktikan atau menunjukkan. Istilah ini biasanya banyak digunakan dengan bentuk lainnya, yaitu manifestation. Manifestation sendiri adalah sebuah langkah yang digunakan banyak orang untuk berharap agar keinginan mereka menjadi nyata dengan cara memfokuskan diri kepada satu pekerjaan saja.

Pengertian Manifest dalam Pengiriman Barang

Sementara itu, istilah manifest dalam pengiriman barang memiliki arti yang sama sekali berbeda dengan arti manifest dalam penggunaan umum. Dalam pengiriman barang, manifest atau manifes artinya adalah sebuah dokumen berisi informasi tentang isi daftar kargo, penumpang dan awak kapal, pesawat udara, atau kendaraan lainnya yang digunakan untuk pengiriman barang logistik.

Biasanya, selain digunakan dalam industri logistik seperti ekspedisi pengiriman, bea cukai, dan lainnya, manifest juga digunakan sebagai istilah dalam penerbangan pesawat, yaitu manifest penumpang atau passenger manifest. Seperti halnya manifest dalam pengiriman barang, manifest penumpang adalah dokumen berisi informasi tentang penumpang penerbangan sebelum masuk ke pesawat.

Dalam pengiriman barang menggunakan ekspedisi seperti JNE, Indah Cargo, J&T, Akulaku, SiCepat, dan lainnya, manifest adalah langkah pertama dalam proses pengiriman barang. Arti manifest di J&T, arti manifes Akulaku, arti manifested SiCepat, dan ekspedisi lainnya memiliki arti yang sama, yaitu paket telah sampai di kantor ekspedisi terdekat serta informasi pengiriman telah dimasukkan ke dalam sistem.

Contoh manifest pengiriman barang yang mungkin sering Anda jumpai adalah setelah Anda menaruh paket ke kantor ekspedisi dan menerima resi, lalu Anda coba mengecek resi tersebut untuk melihat progres pengiriman paket Anda. 

Lalu, ketika Anda sudah memasukkan resi ke pelacak resi milik ekspedisi yang Anda gunakan, status paket yang baru saja Anda kirimkan ke pihak ekspedisi akan menjadi ‘Manifested’ dengan keterangan nama kantor ekspedisi yang Anda gunakan.

Biasanya, manifested di status pengiriman berhubungan erat dengan yang namanya proses outbond, di mana artinya paket Anda akan diproses untuk pengiriman ke tempat tujuan, namun kini baru sampai di tangan agen ekspedisi yang Anda percaya. Nah, proses pertamanya adalah proses manifest tersebut. Keterangan outbond pada tiap ekspedisi biasanya juga mencakup keterangan daerah dimana paket tersebut diserahkan. 

New ID WMS CTA Reusable Block 02

Contohnya, kalau Anda tinggal di Jakarta dan menyerahkan paket Anda ke agen ekspedisi daerah Jakarta, maka Akan muncul keterangan Jakarta temas outbond. Jakarta temas outbound artinya paket Anda telah diterima oleh pihak ekspedisi daerah Jakarta dimana Anda menyerahkan paket Anda sebelumnya.

Setelah proses manifest selesai, biasanya, paket Anda akan diproses untuk pengiriman. Saat inilah status dalam pengecekan resi Anda berubah menjadi On Process menuju daerah selanjutnya. On process artinya adalah paket Anda sedang dalam perjalanan untuk diproses menuju agen ekspedisi di daerah lain menuju daerah Anda.

Baca juga: Jasa Pengiriman Barang Terbaik Yang Tersedia di Marketplace

Pentingnya Manifest dalam Sistem Logistik

Setelah mengetahui sedikit tentang dasar dan konsep manifest dalam pengiriman barang, Anda juga harus tahu pentingnya manifest dalam sistem logistik yang juga akan berhubungan untuk bisnis Anda. Yuk, perhatikan beberapa manfaatnya di bawah ini!

Memperlancar Proses Pengiriman Barang

Alasan pertama mengapa manifest penting dalam pengiriman logistik adalah untuk memperlancar proses pengiriman. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, manifest merupakan data berisi informasi rinci mengenai tiap paket barang yang harus dikirimkan sistem logistik. Oleh karena itu, hadirnya manifest akan membantu pihak logistik dalam kelancaran pengiriman barang.

Hal tersebut karena pihak ekspedisi akan memiliki data acuan lengkap mengenai daerah mana yang harus mereka tuju, siapa yang harus mereka cari, dan lain sebagainya. Karena itulah, proses pengiriman akan menjadi lebih cepat karena tujuan pun terpampang dengan jelas dan mudah diikuti.

Menghindari Masalah dalam Pengiriman Barang

Alasan penting selanjutnya adalah karena manifest akan menghindarkan pihak logistik dari masalah pengiriman barang, seperti ketika barang harus di-cek di bea cukai atau pihak pengecekan lain. Biasanya, pihak pengecekan paket akan bertanya mengenai isi paket dan membuka isi paket untuk melihat apakah paket yang terbungkus sama dengan yang disebutkan oleh pihak ekspedisi.

Oleh karena itu, manifest yang berisi data lengkap mengenai paket yang dikirimkan, termasuk jenis barang yang ada di dalamnya, akan mempermudah pihak logistik untuk terhindar dari masalah produk tidak sesuai dengan deskripsi ketika dilakukan pengecekan. Pengecekan pun dapat berjalan lancar dan proses pengiriman bisa diteruskan.

Memudahkan Proses Inbound Warehouse

Proses pengiriman barang tidak hanya digunakan untuk paket pribadi pelanggan, namun juga bisa untuk permintaan pengiriman stok suatu gudang. Dalam gudang, ada yang disebut proses outbound dan inbound warehouse dimana proses tersebut berhubungan erat dengan pengiriman dan penerimaan barang.

Oleh karena itu, manifest akan membantu untuk mempermudah proses inbound warehouse karena data yang ditulis dalam sebuah manifest bisa langsung di-input ke sistem warehouse sehingga tidak perlu mengecek barang yang diterima satu per satu. 

Apalagi jika proses pengiriman telah didukung dengan sistem digital, dimana hal tersebut akan membuat proses input data di warehouse pun bisa berlangsung dengan lebih efektif dan efisien. Sehingga, pengelolaan stok di gudang menjadi lebih mudah dilakukan.

Proses Input Data Manifest Lebih Cepat Pakai Ginee WMS

Seperti yang disebutkan sebelumnya, manifest bisa membantu Anda dalam proses penginputan data penerimaan barang. Anda ingin melakukannya, tapi gudang Anda belum terintegrasi dengan sistem digital? Tenang saja, Anda bisa mulai pakai Ginee WMS untuk gudang Anda!

Ginee WMS adalah platform pengelolaan gudang digital menggunakan Warehouse Management System (WMS) yang akan membantu Anda dalam memudahkan proses input data penerimaan barang yang sudah tertulis di manifest. Selain mengelola data stok barang, Anda juga bisa melakukan pelacakan paket dengan Ginee WMS, lho. Menarik, bukan? Yuk, coba dan daftar Ginee WMS sekarang!

New ID WMS CTA Reusable Block 01