Bagi Anda yang ingin membangun sebuah usaha dan masih bingung usaha apa yang harus digeluti, gak perlu khawatir. Pasalnya, banyak peluang yang bisa kamu ambil untuk berjualan online di tahun ini. Tapi, Anda perlu memahami perkembangan pasar serta menentukan target konsumen Anda supaya strategi pemasaran pun berhasil. Nah, mau tahu ide bisnis online 2021 ada apa saja?

Kenapa Bisnis Online?

Pertama-tama, nih, kenapa harus bisnis online? Well, bisnis berbasis online itu sungguh diminati oleh banyak orang kini. Hampir semua orang kini menggunakan internet, sehingga perilaku jual beli pun semakin bergeser ke cara yang lebih simpel, yaitu melalui online.

Hal itu berdampak positif, terutama bagi Anda yang ingin memulai bisnis online. Peluang usaha yang tercipta dari penggunaan internet pun semakin meluas, khususnya sejak banyak beredarnya bisnis 2020. Bahkan, tak dipungkiri bahwa bisnis 2021 akan menggaet minat masyarakat untuk terus membuat inovasi-inovasi terhadap bisnis online, seperti memanfaatkan platform online untuk jual beli dan menggencarkan strategi promosi dalam platform tersebut.

Ide Bisnis Online yang Menjanjikan

Pokoknya, zaman makin modern, makin canggih pula kegiatan jual beli online. Teruntuk Anda yang berkeinginan untuk berbisnis online, Ginee merekomendasikan ide bisnis online shop yang dapat Anda jadikan bahan pertimbangan!

Make-up Artist (MUA)

Jika Anda gemar merias wajah, cobain untuk mengembangkan hobi menjadi usaha! Bisnis online yang menawarkan jasa make-up artist tidak membutuhkan banyak modal. Anda hanya perlu lihai dalam merias wajah seseorang. Kabar baiknya, skill ini pun bisa Anda pelajari secara otodidak, lho.

Salon atau Barber Shop

Masih seputar kecantikan, Anda juga dapat mengembangkan usaha online yang menguntungkan ini. Apalagi di masa new normal dan transisi, pasti penampilan jadi sesuatu yang penting lagi. Semua orang ingin tetap menjaga penampilannya, dong? Sehingga, itulah yang membuat jasa ini akan selalu dibutuhkan. Percaya atau tidak, bahkan pria pun tetap mau membayar mahal hanya untuk membuat dirinya menjadi lebih rapi!

Event Organizer atau Planner

Jadi event organizer/planner emang bisa laku? Bisa aja asal Anda paham cara yang tepat untuk menarik perhatian konsumen. Anda juga bisa, kok, design dan menata semua acaranya secara online, berkomunikasi dengan client via video call, dan lain sebagainya!

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Wedding Photographer

Fotografer memang merupakan usaha online yang sangat diincar saat ini. Akan lebih baik jika Anda memiliki portofolio yang disebarkan melalui platform media sosial atau website.

Jasa Sewa Kamera

Di era pandemi saat ini, memang banyak sekali pelaksana event merasa membutuhkan equipment yang cocok untuk membantu kelancaran acara mereka. Terutama dari segi prasarana internet hingga kelengkapan audio.

Nah, Anda bisa tawarkan jasa sewa kamera kepada target pasar tersebut. Bisa jadi bisnis online di masa pandemi yang cocok, kan? Jika memang Anda tidak ingin bertemu langsung dengan client, kirimkanlah kamera atau peralatan lain yang disewa dengan menggunakan jasa pesan antar online.

Laundry

Anda bisa menargetkan mahasiswa yang kost, orang yang bekerja di perkantoran, atau orang yang menempati apartemen untuk mempromosikan jasa laundry secara berkala. Jangan salah, laundry itu banyak yang butuh, lho. Karena, biasanya orang ingin pakaian sehari-hari ready tanpa harus cuci dan gosok sendiri. Yang penting, coba promosikan jasa ini dulu melalui platform online!

Blogging

Blogging bisa jadi ide bisnis online untuk mahasiswa. Jasa content writer atau content marketing akan selalu dibutuhkan, kok. Remember, content is king!

Design Graphic

Suka gambar? Desain grafis adalah ide bisnis online kreatif buatmu! Banyak bermunculan toko online tentu membutuhkan yang namanya design. Jadi, masuklah ke celah tersebut!

Video Editor

Selain design grafis, kalau Anda merasa mahir dalam hal editing video, Anda bisa menjadikan ini sebagai bisnis rumahan yang menghasilkan untung.

Courses atau Teaching

Masa pandemi, kegiatan di luar rumah pun terbatas. Itulah sebabnya, jika Anda menguasai suatu bidang tertentu dan senang berbagi ilmu, bukalah course online! Selain membantu orang, bisa dapat cuan juga, kan.

Ahli Komputer

Kalau Anda jago dalam hal komputer, atau tech-savvy, yuk, buka jasa ahli komputer. Jadi, orang gak perlu sulit-sulit mencari toko offline yang bisa membetulkan komputernya, cukup melihat Google Adsense atau iklan Anda di online saja, pasti ketemu sama Anda!

Percetakan

Ketika Anda buka toko offline, mungkin sepi pengunjung karena terbatasnya aktivitas di luar rumah. Untuk itu, jika Anda punya alat-alat percetakan, cobalah untuk promosi jasa lewat online.

Jasa Membuat Website

Jasa yang satu ini juga gak kalah menarik. Peluang bisnis online, kan, makin marak. Sehingga, menawarkan jasa pembuatan website akan membantu pebisnis lain menciptakan toko online dengan cepat, dan Anda pun akan dapat untung!

Jual Beli Domain Website

Mau investasi? Cobain bisnis jual beli domain website! Jika Anda membeli sebuah domain seharga $1, tahun-tahun berikutnya, bisa jadi harga naik, lho. Nantinya, bisa Anda jual kembali dengan harga yang lebih tinggi dari harga beli.

Jual Frame Foto

Frame foto seperti kamera polaroid dan lainnya tentu dibutuhkan. Mungkin, meskipun sulit untuk keluar rumah, kebanyakan orang ingin tampil stylish dan up-to-date berfoto-foto, dong? Nah, tawarkan produk frame foto kepada konsumen yang suka foto!

Bisnis Travel

Sebenarnya, orang-orang masih bisa traveling, hanya saja lebih diperketat peraturan dan kapasitas orangnya. Maka dari itu, boleh juga Anda menawarkan produk yang berkaitan dengan traveling.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Rental Mobil

Untuk menjalankan usaha ini, sebaiknya Anda membuat website toko online supaya calon konsumen lebih cepat melihat jasa yang Anda tawarkan ini.

Jasa Babysitting

Selain menawarkan jasa babysitting, Anda juga bisa menjual produk yang berkaitan dengan perawatan bayi.

Grooming untuk Hewan Peliharaan

Promosi online jasa grooming untuk hewan peliharaan termasuk sukses, lho. Banyak orang yang punya hewan peliharaan dan belum tentu bersedia untuk selalu groom dan memandikannya, bukan? Anda bisa menjual jasa ini untuk membantu para animal lovers!

Perhiasan dan Aksesoris Handmade

Umumnya, perhiasan atau aksesoris yang dibuat secara manual akan punya nilai jual yang lebih tinggi pula dibanding dengan peralatan yang dibuat menggunakan mesin. Apalagi jika Anda punya segudang kreasi, tuangkan hobi jadi cuan, yuk.

Supplier Furniture

Peralatan rumah itu selalu dibutuhkan. Ditambah, di masa pandem seperti saat ini, tentu konsumen akan mencari produk-produk untuk mendukung work from home atau bahkan merenovasi rumah.

Produk Kebersihan dan Kosmetik

Begitupun dengan produk kebersihan dan kosmetik. Gak hanya wanita aja yang butuh, pria juga, kok. Bahkan, menjual produk kebersihan untuk peralatan rumah tangga pun menghasilkan pendapatan yang oke.

Catering

Hobi masak? Tawarkan jasa catering melalui online! Dijamin, orang akan banyak yang minat karena ini berhubungan dengan bisnis kuliner!

Bahan Baku Minuman Boba

Selain jualan minuman boba, cobalah untuk supply bahan baku yang dibutuhkan untuk membuat jenis minuman seasonal ini.

Kopi Online

Orang Indonesia cinta kopi. Gak heran kalau jualan kopi literan atau kopi dengan varian rasa kekinian laku keras!

Bumbu Praktis

Sejak pandemi, orang memilih untuk melakukan semuanya secara praktis. Mulailah dengan menjual sambal atau bumbu masak lain yang higienis, lezat, dan menguntungkan!

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Jastip Luar Negeri

Kebanyakan, konsumen malas untuk belanja offline. Anda bisa menawarkan jasa titip produk dari brand-brand ternama, luar negeri, atau bahkan brand lokal untuk mempermudah konsumen mendapatkan kebutuhannya.

Affiliate Marketing

Jadilah pihak yang bersedia untuk bekerja sama dengan para pebisnis online untuk mempromosikan produk jualan mereka. Karena, suatu saat jika Anda pun buka toko online, mereka akan membantu meningkatkan penjualan juga.

Clothing Line atau Thrift Shop

Punya baju yang sudah tak ingin dikenakan lagi? Jual aja lagi dengan membuka clothing line atau thrift shop! Asalkan, baju yang dipasarkan masih layak pakai, ya.

Freelancer

Jadi freelance itu enak, lho. Waktu bekerjanya akan lebih fleksibel dengan pekerja yang full-time. Jadi, jika Anda ingin menghabiskan waktu untuk dapat penghasilan, cobain freelance!

Dropshipper

Dropship merupakan bisnis online tanpa modal dan stok barang. Anda hanya perlu mencari supplier tangan pertama dan jual kembali produk mereka menggunakan nama brand Anda sendiri. Gak perlu taruh produk jualan di tempat Anda juga, kok. Bisnis yang satu ini juga bersifat passive income alias gak perlu kerja terlalu keras untuk dapat untung!

Penulis Artikel

Jika Anda hobi menulis, cobalah untuk membuat artikel dan posting di blog milik pribadi atau bisa juga mendaftarkan artikel untuk suatu website resmi.

Menulis Buku Sendiri (Self-Publishing)

Anda juga bisa menciptakan buku sendiri dan mengajukannya ke pihak publisher untuk dipublikasikan. Biasanya, aplikasi online juga aa yang bisa bantu Anda create your own book tanpa ribet, misalnya Wattpad.

Penjual Artwork

Pasarkan kelebihan Anda melalui platform online. Misalnya seperti membuat artwork, foto, lukisan, wallpaper, atau sketch. Jenis bisnis online ini sudah banyak peminat di beberapa negara maju, lho.

Jasa Endorsement

Media sosial punya impact yang besar terhadap penjualan online, lho. Anda bisa bantu para pebisnis yang punya toko online di media sosial sekaligus dapat penghasilan. Jika Anda punya followers yang banyak, maka cobalah untuk mempromosikan produk jualan sebuah toko online kepada followers Anda!

Ingin Jualan Online Makin Laku? Pakai Bantuan Ginee Omnichannel!

Jualan online itu gak sulit kalau Anda paham ide bisnis yang sesuai dengan kebutuhan serta tahu cara memasarkannya secara online, pasti laku keras! Nah, kalau Anda punya toko online yang terdaftar di marketplace dan kesulitan untuk mengelolanya, pakai jasa kelola toko online Ginee Omnichannel aja, yuk.

Ginee punya fitur seperti manajemen produk, stok, pesana, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Semua proses berbisnis online Anda akan bisa dikelola dalam satu dashboard Ginee. Segera gabung Ginee Indonesia sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03