Perkembangan era global saat ini menjadi salah satu alasan seseorang terjun ke dalam dunia wirausaha, selain jenuhnya melakukan pekerjaan kantoran ataupun merasa bosan diperintah dan disuruh-suruh oleh atasan. Dalam memulai wirausaha atau memulai merintis usaha baru, kerap kali wirausahawan tidak menyadari tantangan kewirausahaan yang harus dihadapi nantinya.

Ditambah dengan adanya perubahan era globalisasi dari hari ke hari menyebabkan tantangan kewirausahaan yang harus dihadapi seorang wirausahawan semakin berat pula. Salah langkah dalam menghadapi tantangan kewirausahaan akan menimbulkan dampak yang sangat fatal. Dampak fatal yang bisa saja diterima, seperti usaha yang baru dirintis tersebut bisa bangkrut atau gulung tikar dan terlilit hutang besar.

Untuk itu, yuk ketahui tantangan seorang wirausaha dan cara mengatasinya di era global yang bisa diantisipasi oleh seorang wirausahawan baru. Serta bisa menambah wawasan bagi seorang wirausahawan dalam menghadapi semua tantangan-tantangan yang datang nantinya.

Baca juga: 20+ Sifat Sifat Wirausaha Biar Jadi Orang Berhasil!

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Apa Saja Tantangan Kewirausahaan?

Keuntungan hasil wirausaha dari memulai dan mengoperasikan usaha sendiri memang sangat menggiurkan akan tetapi dalam menggapai kesuksesan tersebut wirausahawan harus menghadapi banyak tantangan serta harus melakukan pengorbanan agar usaha yang dilakukan bisa berjalan dengan baik dan mampu menghasilkan keuntungan dari usaha yang dilakukan.

Yakni, bisa dimulai untuk menjawab pertanyaan seperti pengertian tantangan dalam berwirausaha adalah apa? Apakah memiliki pengaruh tersendiri? Dan apakah harus membiarkan tantangan tersebut tanpa melakukan penanganan sama sekali.?

Menggapai sebuah kesuksesan wirausahawan, hendaknya mengetahui betapa beratnya tantangan kewirausahaan yang harus dihadapi di awal rintisan wirausaha agar usaha yang dijalankan tidak sampai redup dan tidak berujung usaha tersebut bangkrut. Baik dengan mengetahui tantangan dalam berwirausaha adalah brainly mengenai berbagai kendala yang harus dihadapi wirausahawan.

Untuk itu simak 18 tantangan kewirausahaan berikut yang akan dihadapi saat memulai sebuah usaha yang telah dirangkum dan bisa dijadikan sebagai bentuk makalah tantangan kewirausahaan.

Kehilangan Banyak Waktu

Tantangan kewirausahaan yang umum dihadapi seorang wirausahawan baru adalah kehilangan banyak waktu. Waktu yang dibutuhkan oleh wirausahawan baru tidak akan pernah cukup. Lantaran waktu yang dirasakan tidak akan sebebas dulu dan tidak bisa sesuka hati melakukan suatu hal.

Banyaknya waktu yang telah hilang tersebut umumnya digunakan untuk memikirkan perencanaan perkembangan usaha yang dijalankan. Ditambah dalam membuat keputusan usaha akan dilakukan sematang mungkin dalam mempertimbangkan resiko yang akan diterima. Tantangan satu ini tidak begitu berpengaruh pada wirausahawan yang sukses, karena pekerjaannya akan diserahkan kepada karyawan ahli dan tinggal memantaunya.

Selalu Dihantui Rasa Takut

Rasa takut umumnya menghantui wirausahawan untuk menyerah dan takut menjalankan operasional usaha serta takut menghadapi resiko dari aktivitas usaha. Rasa takut umumnya muncul akibat kurangnya pengalaman untuk menghadapi suatu masalah, perencanaan dan lainnya.

Siap Terima Resiko

Tantangan wirausahawan selanjutnya adalah siap terima resiko yang ada. Seperti menyiapkan mental untuk menerima setiap resiko yang datang seperti kebangkrutan usaha. Siap terima resiko kecil juga seperti dibohongi klien, rencana bisnis dicuri, barang hilang dan lainnya yang bersifat merugikan wirausahawan.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

Kehilangan Penghasilan Tetap

Seorang wirausahawan yang baru berhenti bekerja kantoran atau bekerja kepada orang lain perlu menyiapkan mental akan kehilangan penghasilan tetap yang diterima setiap bulannya.

Karena saat merintis usaha baru memerlukan beberapa ilmu pengetahuan dari jurnal kewirausahaan di Indonesia. Wirausahawan baru tidak akan menerima penghasilan bulanan seperti dulu lagi sampai usaha yang dimiliki telah stabil dan sukses. Melainkan saat usaha yang dimiliki telah stabil dan sukses, barulah seorang wirausahawan menerima gaji atau penghasilan yang lebih besar dibanding penghasilan kerja pada orang lain.

Baca juga: 10 Karakteristik Wirausaha untuk Menuju Sukses Adalah?

Mudah Merasa Jenuh

Kenapa wirausahawan baru bisa mudah merasa jenuh? Karena seorang wirausahawan yang baru mulai merintis usaha baru akan melakukan aktivitas rutin yang berulang kali dan hampir sama tiap harinya lantaran usaha yang dijalankan belum menghasilkan keuntungan dan dibutuhkan kerja keras yang lebih.

Merasa Malas

Hal ini berkaitan dengan kejenuhan yang terus dialami seorang wirausahawan. Hal tersebut yang terus berkepanjangan akan menyebabkan usaha yang dijalankan tidak dapat berkembang serta berakhir mengalami proses kebangktutan lebih cepat.

Kurangnya Dukungan Orang Sekitar 

Bagaimana bisa kurangnya dukungan orang sekitar bisa termasuk pada tantangan kewirausahaan? Hal itu bisa berpengaruh karena kurangnya dukungan akan mempengaruhi keyakinan seseorang berwirausaha, alhasil menyebabkan seseorang menjadi bimbang kembali untuk memulai suatu usaha baru.

Kurangnya Pengetahuan

Wirausahawan baru akan mempraktekkan secara tidak langsung akan teori-teori yang pernah dipelajari dari pendidikan formal kepada usaha yang akan dijalankan seperti mencontoh dari makalah tantangan kewirausahaan. Kalau kurang pengetahuan, akan terasa sulit untuk menjadi seorang wirausahawan yang berkomitmen tinggi.

Kurangnya Akses ke Layanan Pinjaman

Keterbatasan dalam mengajukan pinjaman ke lembaga keuangan akan memiliki dampak ruang gerak operasional usaha menjadi sangat terbatas dan mengakibatkan usaha menjadi terhambat dan tidak dapat menjalankan usaha sebagaimana mestinya.

Ketidakmampuan Manajemen

Hal ini berkaitan pada poin kurangnya pengetahuan yang mana disini lebih menekankan kendala wirausaha pada kemampuan wirausahawan dalam pengambilan keputusan saat membuat usaha berjalan dengan baik. Untuk menjadi seorang wirausaha yang sukses, Anda setidaknya harus memiliki kemampuan manajemen dasar.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Kurangnya Pengalaman

Semua ini akan dihadapi pertama kali oleh seorang wirausahawan karena saat memulai usaha akan mengalami berbagai kendala atau masalah dan perlu melakukan penyelesaian yang mana tindakan itu akan menambah pengalaman selanjutnya yang dibutuhkan dalam usaha.

Lokasi Buruk

Seorang wirausahawan harus memastikan lokasi berjalannya usaha telah strategis sesuai dengan usaha yang dijalankan supaya pertumbuhan bisnis berjalan dengan baik. Aspek pemasaran yang baik juga perlu diterapkan agar Anda bisa menjadi wirausahawan yang sukses.

Baca juga: Pengertian, Tujuan dan Penjelasan Mengenai Aspek Pemasaran

Lemahnya Kendali Keuangan

Seorang wirausahawan tidak dapat memanage keuangan usaha dengan baik serta tidak mampu mengalokasikan modal usaha. Berakibat kegagalan dalam mengelola keuangan hasil jualan serta menghancurkan kesehatan keuangan usaha yang dimulai tersebut.

Tidak Mampu Melihat Potensi Masalah yang Meningkat

Masalah yang terjadi pada usaha yang baru dirintis tidak mudah diprediksi kapan munculnya, bisa jadi masalah timbul dan melewati cela hingga tidak disadari yang berakibat masalah tersebut meningkat dengan kecepatan tidak terduga saat disadari telah memasuki fasenya dan sulit mengatasinya.

Tidak Tahu Apa yang Sebaiknya Tidak Dilakukan

Tidak mengetahui hal apa saja yang harus tidak dilakukan dalam bisnis dan hal apa yang harus dilakukan bisa menyebabkan salah perencanaan dalam melakukan aktivitas usaha.

Tidak Mau Mengakui Kesalahan

Saat memulai usaha seorang wirausahawan akan merasa keputusan yang dipilih telah benar dan sesuai padahal keputusan yang dibuat tersebut salah. 

Akibat keputusan tersebut, seorang wirausahawan harus mempersiapkan mental untuk menyelesaikan masalah. Sebelum itu harus terlebih dahulu berdamai dan mengakui kesalahan tersebut dan menyiapkan diri untuk melakukan aktivitas penyelesaian masalah bukan sebaliknya mencari kesalahan orang lain. 

Mencoba Memperbaiki Kelemahan Secara Instan

Hal ini tidak pantas dilakukan karena tidak sesuai dengan moral dan prinsip berwirausaha, melainkan dibutuhkan kekuatan dan investasi. Kerja keras yang dilakukan tidak pernah menipu hasil dengan begitu akan menutupi kelemahan tersebut.

Meyakini bahwa Semuanya Bisa Dikontrol

Tantangan wirausahawan lain yang umum dihadapi seorang wirausahawan adalah meyakini bahwa semuanya bisa dikontrol dengan baik. Tantangan tersebut merupakan masalah klasik yang dihadapi pemula dalam dunia wirausaha. Dimana kepercayaan diri dan kesombongan saat memulai bisnis belum dipisahkan dengan baik.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Bagaimana Cara Kita untuk Mengatasi Hambatan dan Tantangan dalam Berwirausaha 

Setelah mengetahui tantangan kewirausahaan yang harus dihadapi seorang wirausahawan baru di atas atau tantangan kewirausahaan dalam konteks global, selanjutnya ketahui pula bagaimana cara untuk mengatasi hambatan dan tantangan dalam berwirausaha. Yang mana bisa digunakan sebagai pendoman untuk menyelesaikan atau menghadapi tantangan tersebut saat ditemui dalam usaha.

Berikut pendoman atau tips cara untuk mengatasi hambatan dan tantangan kewirausahaan yang bisa dijadikan referensi, yaitu:

  • Kenali terlebih dahulu persoalan yang dialami secara umum.
  • Mengidentifikasi masalah-masalah utama terkait berjalannya usaha.
  • Menentukan fakta dan data terkait masalah usaha.
  • Mencari sebab terjadinya masalah terkait tersebut.
  • Pertimbangkan berbagai jalan keluar masalah.
  • Pilih jalan keluar masalah mana yang dapat ditempuh dan cocok untuk. menyelesaikan masalah tersebut.
  • Memeriksa setiap jalan keluar permasalahan apakah sesuai dengan cara penyelesaian masalah.
  • Berpikir ilmiah saat menyelesaikan masalah.
  • Memeriksa jalan keluar berjalan sesuai dengan langkah-langkah sistematis dan berorientasi tujuan usaha.

Ginee Omnichannel

Mau tahu kunci sukses jadi wirausaha online yang sukses? Pintar berbisnis online bersama Ginee Omnichannel! Dengan Ginee, Anda bisa membuka toko online di banyak marketplace sekaligus dan mengelola semuanya hanya menggunakan satu dashboard saja! Keren banget, kan? Mau merasakan manfaat lainnya dari Ginee? Yuk, pakai fitur Ginee secara gratis selama 7 hari dengan cara daftar Ginee sekarang juga!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03