Sejak pandemi melanda Indonesia, lapangan kerja yang tersedia semakin sulit untuk ditembus oleh para pelamar yang harus bersaing dengan ribuan bahkan puluhan ribu kandidat lainnya. Sebab itu, mencoba hoki dengan berbisnis menjadi pilihan kebanyakan orang. Menariknya, cara sukses bisnis online shop sebenarnya bukanlah hal yang mustahil. Yuk simak pembahasannya di sini!
Kiat Sukses Bisnis Online untuk Pemula
Kemudahan berjualan melalui berbagai platform marketplace memang menjadi sisi gemerlap dunia bisnis online. Menurut data yang dikutip dari salah satu penyedia layanan hosting di Indonesia, per Juli 2020, terdapat kenaikan terhadap pendaftar bisnis online sebanyak 38,3%.
Meskipun data Bank Indonesia (BI) menyatakan persentase konsumen baru e-commerce selama masa pandemi meningkat sebesar 51%, namun, tetap saja tidak dapat dipungkiri bahwa persaingan dalam dunia bisnis sebenarnya sangatlah ketat. Ditengah banyaknya kisah pengusaha yang sukses dari memulai bisnis rumahan online, ada juga kisah- kisah pengusaha yang harus berhenti ditengah jalan akibat berbagai faktor.
Namun, Anda tidak perlu panik sebab, setiap orang yang ingin bekerja keras sambil bekerja cerdas pasti akan memiliki peluang untuk meraih kesuksesan. Mengingat kutipan yang berbunyi “kesempatan hanya datang kepada orang-orang yang telah mempersiapkan diri”, berikut adalah beberapa tips yang dapat Anda demi kelancaran bisnis online di Indonesia:
Mampu Melakukan Riset Pasar
Perlu diakui, pekerjaan yang satu ini memang merupakan jenis pekerjaan yang susah-susah gampang untuk dijalankan. Menurut CBS Insight, ada setidaknya 42% perusahaan rintisan yang mengalami kebangkrutan akibat gagal mengidentifikasi kebutuhan pasar. Oleh karena itu, sebelum memulai bisnis, Anda dituntut untuk mampu meneliti masalah yang sedang dihadapi oleh pasar sebelum kemudian menawarkan solusinya.
Setelah Anda berhasil menemukan masalah dan potensi bisnis di dalamnya, maka langkah selanjutnya yang harus Anda ambil adalah melakukan riset yang terdiri dari:
Riset Keyword
Untuk memudahkan Anda mengenal apa saja produk yang sedang trend di pasaran, riset keyword merupakan langkah awal yang dapat Anda lakukan. Untuk memudahkan, Anda dapat memanfaatkan tool seperti Google Trends misalnya.
Riset Trend di Media Sosial
Setelah mendapatkan gambaran keyword apa yang paling sering diperbincangkan orang-orang, Anda dapat beralih ke sosial media untuk melihat apa yang sedang terjadi dengan produk tertentu. Kumpulkan informasi sebanyak mungkin karena ini akan sangat membantu perkembangan bisnis online Anda nantinya.
Melakukan Survei
Anda juga dapat membuat kuesioner / survei setelah mendapatkan kata kunci yang menjadi perbincangan hangat. Dengan begitu, Anda dapat memahami lebih detail apa yang dicari konsumen dari sebuah produk.
Anda juga dapat melakukan riset terkait produk apa yang paling diminati dan menghasilkan banyak return. Coba lah untuk melihat daftar bisnis online yang menjanjikan dan evaluasi kembali apakah produk-produk tersebut sesuai dengan target market Anda atau tidak.
Analisa Kompetitor
Setelah melakukan riset pasar, selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah mengobservasi dan melakukan analisa terhadap siapa saja yang menjadi pesaing bisnis Anda. Amati bagaimana cara mereka mendekati konsumen, pelayanan mereka, dan apa yang menjadi kelebihan serta kekurangan mereka. Jadikan informasi tersebut sebagai bahan evaluasi untuk bisnis Anda.
Baca Juga: Tips Menganalisis SEO Kompetitor yang Wajib Dikuasai
Buat Bisnis Model Canvas
Untuk membuat gambaran cepat tentang apa yang Anda butuhkan dalam menerapkan suatu ide, memahami proses yang dibutuhkan dalam membuat keterhubungan antar ide sehingga menjadi suatu bisnis, hingga memberi visualisasi pengaruh keputusan pelanggan terhadap bisnis yang Anda rintis, BMC (Bisnis Model Canvas) sangat dibutuhkan.
BMC merupakan sebuah alat manajemen strategis yang membantu Anda mendefinisikan serta mengkomunikasikan ide dan konsep bisnis dengan cepat dan mudah.
USP (Unique Selling Proposition)
Selanjutnya, Anda perlu memahami apa yang menjadi nilai jual (Unique Selling Point) Anda. USP tidak hanya sekedar menceritakan apa nilai lebih yang dimiliki oleh produk Anda melainkan, apa nilai lebih yang dapat Anda tawarkan dan tidak dimiliki oleh kompetitor Anda.
Anda cukup memikirkan satu saja nilai lebih dari produk Anda yang paling menonjol dan tidak akan pernah ditemukan customer dari perusahaan lain selain perusahaan Anda. Misalnya, Dominos Pizza yang menawarkan pizza gratis apabila pesanan tidak sampai dalam waktu 30 menit. Atau seperti FedEx yang memberikan jaminan barang Anda akan sampai dalam waktu satu malam.
Temukan USP Anda sendiri kemudian sesuaikan dengan pangsa pasar Anda. Kombinasikan calon USP dengan persona konsumen yang sudah Anda konsepkan sebelumnya.
Bangun Website Sendiri
Dalam merintis bisnis online 2022, memiliki website tersendiri untuk usaha yang Anda kembanhkan sangatlah penting. Meskipun sekarang tersedia marketplace yang lebih mudah untuk digunakan, namun Anda tetap harus membangun website Anda sendiri untuk mengorganisir trafik organik Anda.
Trafik tinggi yang dimiliki oleh marketplace tidak serta merta menjamin bahwa akan membawa perkembangan untuk bisnis Anda. Perlu Anda ingat, persaingan bisnis dalam marketplace sangatlah sengit. Selain itu, kecenderungan pelanggan dalam mengingat merek Anda akan menjadi lebih kecil jika Anda hanya memanfaatkan trafik dari marketplace.
Jawaban “Ini produk milik brand X” tentu akan lebih menguntungkan Anda daripada “Saya beli produk ini di marketplace S”. Anda perlu membuat audiens mengingat merek Anda, bukan marketplace tempat Anda berjualan.
Partner Bisnis
Anda dapat mencari rekan atau partner bisnis untuk mempercepat proses perkembangan bisnis Anda. Konsumen cenderung akan lebih percaya dengan produk yang telah memiliki brand terkenal atau ternama.
Carilah pemilik usaha online shop terlaris, ajak mereka untuk bermitra namun ingat untuk tetap memastikan kerjasama diantaranya kedua belah pihak sama-sama mendatangkan keuntungan yang setara.
Skill Pemasaran (Marketing)
Salah satu elemen penting yang menentukan penjualan dan perkembangan bisnis terletak pada kemampuan sebuah brand dalam menjalankan pemasaran. Anda dapat mencoba strategi pemasaran melalui email dengan mengirimkan update terbaru terkait produk beserta info promosi.
Faktanya, menurut riset, keuntungan bisnis yang pada umumnya berasal dari pelanggan lama mencapai hingga 70% bahkan 80%. Pelanggan yang pernah membeli produk Anda, kemungkinan besar akan kembali melakukan pembelian selama Anda mampu menjaga hubungan baik.
Anda dapat mencoba membuat landing page pada website bisnis yang Anda kelola, kumpulkan data pelanggan, sebisa mungkin pastikan mereka berlangganan newsletter atau memasukkan informasi email. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah mengirimkan kabar kepada pelanggan Anda.
Selain itu, Anda juga dapat memanfaatkan strategi pemasaran tradisional yaitu pemasaran dari mulut ke mulut atau dalam istilah Inggrisnya, word of mouth. Di era sekarang, jika Anda memiliki budget yang cukup, maka bisa memanfaatkan influencer atau selebgram untuk mempercepat perkembangan bisnis dengan strategi marketing yang satu ini.
Baca juga: Bagaimana Cara Memilih Influencer yang Tepat
Atau, jika ingin versi yang lebih hemat, cobalah untuk mengaktifkan kolom review di website Anda, biarkan testimoni dari pelanggan sebelumnya yang akan menjadi dasar penilaian calon pelanggan baru terhadap produk dan layanan yang Anda tawarkan.
Skill Jualan (Sales)
Sesungguhnya skill marketing dengan skill sales / selling berjalan beriringan. Namun jika harus dibicarakan soal perbedaannya, pemasaran yang baik akan menarik perhatian dan minat dari calon pelanggan dan menimbulkan rasa ingin membeli.
Sedangkan skill penjualan yang baik, mendorong rasa “ingin” membeli menjadi sebuah aksi (terjadi pembelian). Untuk dapat menarik pelanggan agar membeli produk yang Anda jual, beberapa poin yang bisa Anda lakukan adalah:
- Memberi tampilan produk yang menarik.
- Menawarkan produk dengan deskripsi manfaatnya.
- Lakukan promosi dengan memberikan benefit misalnya.
Jualan di Marketplace
Salah satu cara untuk lebih cepat mengembangkan bisnis agar bisa sukses di usia muda adalah dengan memanfaatkan semua marketplace sebagai media atau sarana yang mempertemukan Anda dengan lebih banyak lagi calon pembeli.
Selain menawarkan trafik yang tinggi dan menjanjikan, marketplace juga dilengkapi dengan berbagai fitur dan sistem yang sangat bermanfaat dan mampu membantu Anda untuk lebih cepat berkembang. Melalui marketplace juga, Anda dapat menemukan cara bisnis online shop tanpa modal karena Anda dapat memulai dengan menjadi dropshipper ataupun reseller.
Jika Anda masih dalam tahapan mengumpulkan modal untuk usaha sendiri, bisa banget coba mengumpulkan modal tersebut dengan cara memulai bisnis online shop baju yang dapat dilakukan dengan cara dropship dan Anda akan mendapatkan keuntungan yang tidak sedikit.
Copywriting untuk Deskripsi Produk
Copywriting menjadi bumbu yang melengkapi semua usaha promosi Anda sebelumnya. Melalui copywriting yang persuasif dan lebih mudah menjangkau pelanggan dari segi emosional atau empati, maka potensi produk terjual juga akan semakin tinggi.
Gunakan gaya bahasa yang natural dan buatlah kalimat seolah Anda berbicara dari sudut pandang mereka, menempatkan diri dalam posisi seolah Anda juga menggunakan “sepatu” yang sama dengan calon pelanggan.
Menciptakan Repeat Order
Anda dapat melakukan poin ini ketika Anda tetap menjaga komunikasi yang baik dengan pelanggan yang pernah bertransaksi dengan Anda. Berikan pelayanan terbaik kepada setiap konsumen yang berkunjung ke halaman ataupun toko online Anda. Atau bisa juga sesekali, memberi promosi berupa voucher toko atau potongan harga, misalnya.
Kelola Stok dengan Baik
Anda tentu tidak ingin dianggap tidak serius berjualan akibat salah memberi info stok barang kepada calon customer yang datang bertanya. Selain itu, stok yang tidak dikelola dengan baik akan menghambat perencanaan arus barang. Tentu saja ini akan sangat merugikan karena mempengaruhi sales produk Anda.
Tips agar Anda dapat mengelola stok dengan tepat:
- Membuat daftar stok.
- Membuat forecast (perkiraan) persediaan.
- Membuat kode setiap produk.
- Memisahkan stok lama dengan stok baru.
- Lakukan inspeksi (pemeriksaan) barang sebelum melakukan penyimpanan.
Menggunakan Ginee Omnichannel
Jika ingin lebih praktis lagi dalam berjualan secara online, Anda juga dapat memanfaatkan Ginee Indonesia. Kenalan Ginee? Karena Ginee akan memudahkan Anda dalam mengelola dan mengembangkan bisnis Anda. Mulai dari melayani customer di berbagai platform marketplace hingga melakukan cek stok, semua akan lebih mudah dengan bantuan Ginee.
Hanya dengan menghubungkan semua akun online Anda ke sistem Ginee, Anda dimungkinkan untuk mengelola toko Anda dari berbagai marketplace hanya dengan satu dashboard saja. Untuk menjaga komunikasi dengan pelanggan dan calon pembeli baru agar tetap responsif, Ginee juga menghadirkan fitur chat yang memudahkan Anda membalas setiap pesan yang masuk.
Sistem Ginee Omnichannel juga akan secara otomatis melakukan sinkronisasi terhadap produk-produk Anda, sehingga ketika ada produk yang terjual, stok akan otomatis berubah dan terupdate. Bahkan, ketika stok menipis, Ginee akan memberikan Anda notifikasi pengingat agar Anda dapat segera menyediakan kembali stok barang tersebut.
Bahkan, jika Anda ingin menambah audiens dengan memasang iklan di berbagai platform media sosial, Ginee juga punya program khusus bernama Ginee Ads untuk membantu Anda. Mulai dari strategi pemasaran hingga laporan real time, semua akan Anda dapatkan. Ginee dengan tim professional dan juga teknologi AI yang canggih akan memastikan setiap rupiah yang Anda keluarkan memberikan feedback baik untuk perkembangan bisnis Anda.
Kesimpulan
Perkembangan bisnis online di Indonesia beberapa waktu terakhir memang sangat menjanjikan. Bahkan, Bank Indonesia memproyeksikan bahwa e-commerce di Indonesia akan tumbuh dengan nilai mencapai 31,4% dan menyentuh angka sekitar 530 Triliun rupiah, lho!
Kemudahan interaksi memanfaatkan media online ditambah dengan kehadiran berbagai marketplace yang mendukung para pemula di dunia bisnis dengan segala fitur uniknya, membuat banyak yang kini berminat untuk daftar bisnis online.
Bahkan melalui marketplace, Anda dapat memulai bisnis dengan mudah dengan modal minimalis atau bahkan tanpa modal sekalipun, lho! Selama Anda ingin berusaha, pasti selalu ada cara memulai bisnis dari nol dan membuat bisnis tersebut sukses.
Beberapa kiat agar bisnis online Anda bisa sukses adalah:
- Melakukan riset pasar.
- Melakukan analisa kompetitor.
- Membuat ilustrasi bisnis model canvas.
- Menentukan apa yang menjadi USP (Unique Selling Proposition) bisnis Anda.
- Membangun website sendiri.
- Mencari partner bisnis yang tepat.
- Meningkatkan skill pemasaran.
- Meningkatkan skill jualan.
- Memanfaatkan marketplace untuk berjualan.
- Mempelajari copywriting untuk deskripsi produk.
- Berusaha mendapatkan repeat order.
- Mengelola stok dengan baik.
- Mempercayakan Ginee Omnichannel untuk membantu Anda mengembangkan bisnis.
Sesuai dengan deskripsi yang telah disebutkan diatas, berbisnis akan menjadi sangat mudah dan menyenangkan bersama Ginee. Yuk, daftar di Ginee sekarang! Tersedia berbagai fitur lengkap yang terhubung dengan mudah, lho! Jika Anda tertarik bergabung, Ginee memberikan fitur yang banyak dan rasakan beragam kemudahan dalam berbisnis.
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan