Karena masih banyak juga orang-orang yang memulai bisnis dengan pengetahuan bahwa promosi dan pemasaran adalah sesimpel mengiklankan di media dan menunggu calon konsumen. Padahal strategi pemasaran merupakan sesuatu yang lebih kompleks dibanding itu. Apalagi di era digital di mana media yang ada bukan sekadar koran, radio atau televisi. Lalu apa manfaat pemasaran online untuk kepentingan dan keuntungan bisnis? 

Pengertian Pemasaran Online

Saat teman teman sudah membangun bisnis, hal selanjutnya yang perlu Anda pikirkan adalah bagaimana strategi pemasaran yang ingin diterapkan. Perlu Anda ketahui bahwa di era digital seperti saat ini, strategi pemasaran yang paling efektif digunakan adalah strategi pemasaran online.

Strategi pemasaran online atau yang sering disebut sebagai strategi digital marketing menggunakan kekuatan internet. Berbeda dengan strategi pemasaran konvensional, digital marketing dapat menjangkau pasar yang lebih luas, bukan hanya di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri. 

Strategi pemasaran online juga dikenal efektif diterapkan untuk semua jenis produk dan jasa. Selain untuk product selling, pemasaran online juga mampu meningkatkan brand awareness serta dapat pula meningkatkan penjualan.

Karena saat ini banyak strategi pemasaran online yang digunakan berbagai perusahaan, teman teman mungkin bingung strategi mana yang paling efektif untuk dijalankan. Nah, biar Anda gak bingung lagi, yuk baca artikel di bawah ini tentang 8 strategi pemasaran online paling efektif untuk bisnis!

Pernyataan tersebut memang terbukti benar. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya strategi pemasaran online yang mengandalkan kekuatan konten. Dengan strategi content marketing, hal yang perlu Anda lakukan adalah menciptakan konten yang berkaitan dengan bisnis dan brand Anda.

Konten-konten yang dimaksud dapat berupa informasi tentang produk, informasi edukatif yang dikaitkan dengan produk, berbagai tips, dan sebagainya. Semua konten yang diciptakan dapat dibuat dalam bentuk teks, video, gambar berupa infografis, dan sebagainya. Kemudian, konten-konten tersebut dapat disebar di media sosial, website, atau berbagai platform lain.

8 Strategi Marketing Online

Social Media Marketing

Di zaman sekarang, banyak orang sudah sangat dekat dengan media sosial. Ternyata media ini juga salah satu bagian dari strategi pemasaran online yang paling efektif, lho!

Social media marketing juga merupakan strategi pemasaran online yang paling mudah digunakan, apalagi mengingat platform media sosial sangat beragam jenis dan penggunanya. Salah satunya bisa melalui media online shop Instagram dan Facebook Ads.

Social media marketing berkaitan erat dengan content marketing. Jika content marketing yang dibuat memiliki kualitas yang baik, misalnya dilihat dari segi ketepatan informasi dan kesesuaian informasi dengan produk atau jasa yang ditawarkan, maka social media marketing yang diterapkan akan mendatangkan hasil yang memuaskan.

Social media marketing juga sering dikaitkan dengan Pay Per Click (PPC), di mana teman teman bisa membuat iklan dengan konten yang telah diciptakan. Sejauh ini, bentuk PPC yang paling banyak digunakan adalah Facebook Ads dan Instagram Ads.

Search Engine Optimization (SEO)

Salah satu strategi marketing yang banyak digunakan adalah dengan mengoptimasi website. Strategi ini disebut sebagai Search Engine Optimization (SEO).

Dengan melakukan optimasi website menggunakan strategi SEO, website bisnis teman teman akan memiliki kemungkinan untuk berada di halaman pertama, bahkan di urutan pertama, hasil pencarian dari mesin pencari seperti Google.

Nah, jika website bisnis teman teman sudah berada di urutan hasil pencarian mesin pencari, maka website tersebut akan memiliki lebih banyak pengunjung atau traffic. Hal ini akan memperbesar kemungkinan produk atau jasa yang Anda tawarkan terjual.

Dalam melakukan optimasi website dengan strategi SEO, hal yang perlu teman teman lakukan adalah membuat artikel-artikel dengan kata kunci tertentu yang sebelumnya sudah diriset terlebih dahulu.

Di sini, Anda juga harus mempertimbangkan berbagai hal, mulai dari jumlah kata dalam artikel, penulisan judul, deskripsi, dan sebagainya. Bukan hanya itu, dalam SEO, gambar dan teks dalam gambar juga harus diperhatikan.

Strategi pemasaran online dengan SEO dapat dilakukan dengan biaya yang tidak terlalu tinggi atau bahkan gratis. Hasilnya memang baru terlihat dalam waktu yang cukup lama, bisa berbulan-bulan bahkan hingga hitungan tahun, namun dapat meningkatkan brand awareness untuk keperluan jangka panjang.

Search Engine Marketing (SEM)

Sama seperti Search Engine Optimization (SEO), Search Engine Marketing juga menggunakan website sebagai media pemasarannya.

Bedanya, SEM menggunakan biaya yang lebih tinggi karena strategi pemasaran online yang digunakan adalah dengan memanfaat iklan yang menempatkan website di urutan pertama hasil pencarian Google atau mesin pencari lainnya.

SEM dapat digunakan jika Anda ingin mendatangkan traffic ke website dalam waktu yang singkat. Namun tentu, biaya SEM harus tetap dipertimbangkan, karena semakin lama SEM digunakan, maka semakin mahal biaya yang harus dikeluarkan. Strategi pemasaran online memang sangat efektif, tetapi juga perlu maintenance yang baik Anda.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Personalized Marketing

Personalized marketing berarti strategi pemasaran yang dilakukan dengan menawarkan produk atau jasa secara online kepada target audiens secara personal. Dengan strategi marketing yang satu ini, teman teman dapat menjangkau audiens (berdasarkan demografi) yang kemungkinan besar membutuhkan produk dan jasa yang sedang Anda tawarkan. 

Strategi pemasaran online dengan personalized marketing membuat target pasar merasa lebih relate dan lebih dekat dengan brand yang teman teman miliki.

Untuk menerapkan strategi pemasaran online yang satu ini, teman teman mungkin akan membutuhkan skill para ahli IT untuk melakukan pengujian data agar penawaran produk dan jasa dapat menyasar target pasar yang tepat.

Mobile Marketing

Strategi pemasaran online selanjutnya adalah mobile marketing. Tujuan dari pemasaran dengan cara ini adalah untuk menjangkau audiens atau pasar yang merupakan pengguna aktif perangkat mobile, baik telepon genggam maupun tablet. 

Biasanya strategi pemasaran online dengan mobile marketing dilakukan setelah pemilik bisnis melakukan riset berapa banyak pelanggan yang melakukan pemesanan produk atau jasa dengan menggunakan perangkat mobile. Jika hasilnya menunjukkan jumlah yang tinggi, maka mobile marketing sangat efektif digunakan. 

Email Marketing

Jika Anda sudah mempunyai database email pelanggan, maka email marketing merupakan salah satu strategi pemasaran online yang sangat efektif digunakan. Dengan email marketing, Anda bisa keep in touch dengan pelanggan untuk membangun brand awareness hingga untuk melakukan penjualan dan mengumumkan berbagai penawaran.

Untuk mempermudah strategi pemasaran online dengan email, teman teman bisa memanfaatkan fitur Email Blast untuk mengirimkan pesan ke seluruh database sekaligus.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Integrated Digital Marketing

Dari namanya saja Anda pasti sudah tahu bahwa strategi pemasaran online yang satu ini mengintegrasikan berbagai platform digital marketing untuk keperluan pemasaran. 

Dalam Integrated Digital Marketing, platform yang digunakan untuk pemasaran sangat variatif, mulai dari media sosial, berbagai aplikasi mobile, blog dan website perusahaan, YouTube, dan sebagainya. 

Kontennya pun sangat bervariasi, mulai dari teks, visual, audio, audiovisual, dan lain-lain yang biasanya berisi review produk, tutorial penggunaan produk, cara pemesanan, dan info-info lain yang berkaitan dengan product knowledge.

Pemasaran online untuk produk tentu sangat membantu para pelaku usaha agar tingkat penjualannya semakin meningkat, apalagi kalau Anda memiliki banyak produk di banyak toko serta di banyak marketplace, maka tentu akan cukup kesulitan dalam sisi pengelolaannya. 

Namun, zaman sekarang sudah banyak platform toko online yang memberikan kemudahan dalam mengelolanya termasuk juga pengelolaan fitur pemasaran online untuk semua produk. Referensi platform toko online tersebut salah satunya adalah Ginee dengan fitur promosi atau harga coret. Yuk kenali secara singkat fitur promosinya dengan klik video di bawah ini! 

https://www.youtube.com/watch?v=9mqpvbQ2ofg

Ginee Indonesia: Solusi Jualan Toko Online Banyak di Satu Dashboard!

Strategi marketing online di atas sangat membantu pemilik toko dalam mengelola tokonya dan membantu menghasilkan pesanan yang lebih banyak. Jika Anda punya banyak toko online di Tokopedia, mungkin pusing sendiri mengurus stok, produk, pesanan bahkan chat pembeli? Pakai Ginee Indonesia aja, yuk!

Dengan adanya Ginee, dijamin semua masalah beres! Adanya fitur Ginee untuk manajemen stok, produk, pemesanan, laporan penjualan, hingga Ginee Chat, bakalan mempermudah Anda dalam berbisnis! Tingkatkan penjualan Anda hanya lewat satu platform saja. Yakin gak mau daftar sekarang? Bisa dapat free trial 7 hari, lho!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03