Era semakin modern. Berbagai platform online pun banyak yang bermunculan untuk berkomunikasi jarak jauh bahkan berbisnis seperti media sosial. Salah satu media sosial yang melejit yaitu Instagram. Selain untuk berbagi cerita dan informasi, Instagram juga mulai dimanfaatkan untuk bisnis online, misalnya fitur Story Insta untuk update produk berdampak positif bagi kelangsungan bisnis.
Instagram Story/Snapgram/Insta Story
Sejak kemunculannya pada tahun 2016, media sosial yang booming yaitu Instagram telah menyuguhkan berbagai fitur canggih dan menarik seperti Instagram Story atau Snapgram atau Insta Story. Saking banyak julukannya, Instagram Story pun menarik perhatian pengguna karena keunikan serta manfaat yang hadir dari penggunaan fitur tersebut.
Konsep dari Instagram adalah informasi berbentuk foto atau video yang dapat disebarkan kepada pengguna Instagram secara luas dan diberi nama “Feed.” Informasi tersebut tidak terbatas soal berita atau edukasi, tapi juga tentang cerita-cerita tentang kehidupan sehari-hari, sekaligus sebagai tempat komunikasi jarak jauh dengan seluruh pengguna Instagram di seluruh penjuru dunia.
Karena keunikannya, Instagram pun menghadirkan fitur Instagram Story, yaitu fitur yang memungkinkan Anda sharing hal yang sama seperti foto atau video, tapi akan hilang dalam waktu 24 jam kalau konten tersebut tidak Anda simpan ke Archive Instagram atau galeri dari perangkat Anda.
Fitur ini mengalami berbagai perkembangan seperti tampilan fitur Instagram Story terbaru 2020 hingga fitur Instagram Story terbaru 2021. Di dalamnya, terdapat tampilan yang lebih professional, stiker IG Story, Instagram Shop, dark mode, IGTV Preview, dan lain sebagainya.
Hal ini pun berkaitan dengan kepercayaan yang diberikan Instagram kepada penggunanya. Tercatat, sebanyak 1 juta pengguna merupakan pengguna aktif setiap bulan dan Instagram memiliki sekitar 600 juta pengguna aktif di dunia. Maka dari itu, Instagram terus memberikan kemudahan dan upgrade guna menyediakan fasilitas yang terbaik.
Instagram Story kreatif juga digunakan untuk mempromosikan bisnis online, lho. Cara promosi produk di story Instagram juga terbilang mudah, apalagi dengan adanya layanan Instagram for Business dan Instagram Ads. Kemudahan inilah yang membuat para pebisnis memutuskan untuk melakukan cara promosi produk di Instagram dan ternyata, keuntungan yang didapatkan pun tak main-main.
Anda bisa menggunakan kata-kata promosi di Instagram Story atau bahkan menerapkan cara membuat Story IG tulisan bergerak dengan cara memanfaatkan fitur-fitur edit yang dimuat dalam Instagram Story. Animasi-animasi seperti itu tentu akan menarik perhatian calon pembeli. Jangan lupa untuk mengenali algoritma Instagram, ya, seperti penggunaan hashtag atau keyword yang sesuai dengan produk jualan.
Cara Promosi Jualan di Instagram
Menggunakan Instagram Story merupakan salah satu cara promosi di Instagram gratis, lho. Anda bisa beriklan secara konsisten dan bahkan membuat story IG aesthetic, berdasarkan dengan target pasar Anda di Instagram dan produk yang dijual. Nah, bagaimana cara beriklan di Instagram atau cara promosi Instagram Ads? Simak penjelasannya berikut!
Serba Serbi Instagram Story
Perlu Anda ketahui bahwa konten yang Anda unggah ke Instagram Story akan berakhir atau terhapus dalam waktu 1×24 jam. Tapi, berkat pembaruan fitur, Anda sudah bisa simpan video atau foto Anda di IG Story ke Archive atau Highlight Story Instagram supaya calon konsumen dapat kembali melihat story Anda meski telah berakhir.
Ketika Anda menggunakan Instagram Ads, maka produk jualan Anda yang dipasang di Instagram Story akan diberi tanda “Sponsored” atau “Disponsori.” Label tersebut akan muncul di bawah username toko online Anda.
Tampilkan Branding yang Jelas dan Besar
Karena Instagram Story terbilang sangat cepat hilang, maka sebaiknya Anda gunakan nama toko online Anda serta nama produk secara jelas dan besar di konten Anda. Durasi Instagram Story hanya bertahan hingga 15 detik per satu video. Anda juga bisa membuat Story Instagram lebih dari satu untuk melanjutkan promosi, tapi jangan sampai terlalu banyak karena Anda perlu menangkap perhatian konsumen dengan cepat tapi efektif.
Tetap pertahankan konsep yang sederhana, ya. Sesuaikan konten dengan ukuran Instagram Story 2021. Meski awalnya 16:9, jika Anda menggerakkan jari Anda, Anda akan mampu mengatur ukuran foto atau video yang Anda unggah ke Instagram Story. Gunakan teks yang berwarna kontras agar lebih mencolok. Tambahkan fitur mention untuk menuliskan username toko online Anda. Sama halnya dengan cara promote IG di story, kok.
Tampilkan Diskon
Agar story Anda lebih menarik selain menambahkan hashtag dan mention username toko online Anda, tambahkan juga diskon! Tulis teks diskon dengan ukuran yang lebih besar supaya menjadi highlight dari konten Anda tersebut.
Fitur-Fitur dalam Instagram Story untuk Berjualan Online
Ketahui fitur-fitur berikut untuk mempercantik promosi Anda melalui Instagram Story!
Buka Instagram Story
Untuk bisa mengakses Instagram Story, Anda perlu login toko online di aplikasi Instagram. Lalu, klik ikon kamera di sudut kiri atas halaman utama Instagram.
Membuat Teks
Fitur teks ini berguna untuk menambahkan tulisan atau teks pada konten yang ingin Anda unggah.
Membuat IG Live atau Siaran Langsung
Di sini, Anda bisa komunikasi langsung dengan konsumen atau pengikut akun Anda. Anda juga dapat mempromosikan produk jualan, lho.
Membuat Story Normal
Pada menu “Normal,” Anda bsia unggah foto atau video dari galeri. Bisa juga dengan langsung mengambil gambar atau video secara langsung. Berikutnya, unggahan tersebut dapat Anda edit di bagian ini menggunakan layanan Instagram Story yang disediakan.
Boomerang, Superzoom, Rewind, Hands-Free
Ketiga fitur tersebut dapat Anda kreasikan sesuai keinginan Anda ketika mengunggah konten. Misalnya, membuat Boomerang yang mirip dengan GIF, dan lain sebagainya.
Stiker, GIF, Lokasi, Mention, Poll, Music, Hashtag
Instagram punya fitur tambahan untuk memperbagus konten Anda melalui Instagram Story. Misalnya, stiker dan GIF untuk menambahkan ekspresi dan konten yang estetik. Lalu, lokasi untuk menambahkan lokasi Anda saat ini, mention untuk mention branding atau mention username orang lain, poll untuk question and answer yang bisa meningkatkan engagement konsumen.
Instagram Music merupakan salah satu pembaruan di tahun 2021, lho, yang berguna untuk menambahkan musik dalam konten Anda, dan hashtag untuk membuat konten Anda masuk dalam deretan konten yang menggunakan hashtag yang sama atau kemungkinan besar konten Anda bisa viral.
Sebar Konten Anda
Kalau sudah mengatur konten Anda dalam Instagram Story, silakan share atau bagikan konten promosi Anda tersebut kepada khalayak umum. Caranya dengan klik “Cerita Anda” atau “Your Story.” Dengan begitu, konten Anda akan otomatis terpasang di profil Anda.
Instagram Ads
Jika Anda menggunakan Instagram Ads, maka tampilannya akan muncul seperti ini di akun pengguna Instagram yang lain.
Ternyata, Instagram bukan hanya untuk berbagi cerita dalam bentuk foto atau video, tapi juga untuk bisnis online. Promosi di Instagram, apalagi dengan menggunakan Insta Story untuk update produk baru bisa jadi pilihan tepat guna menjangkau konsumen yang lebih luas dan meningkatkan penjualan yang besar.
Ginee Omnichannel
Selain Instagram, jualan di marketplace juga, yuk. Ginee Omnichannel bisa bantu Anda mengelola banyak toko online di berbagai marketplace sekaligus dalam satu dashboard saja. Gak perlu bolak balik ke masing-masing channel untuk bisa berjualan dengan mudah dan efisien.
Ginee punya fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Cobain semua fitur Ginee secara gratis dengan cara daftar sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari full!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan