Melakukan bisnis online di marketplace seperti e-commerce tentu merupakan peluang yang besar. Apalagi zaman modern ini, kegiatan jual beli didominasi oleh media online. Tetapi, sebaik-baiknya pelayanan sebuah e-commerce, tetap saja masih ada pihak yang menyalahgunakannya. Alhasil, muncullah sanksi seperti sistem penalti Tokopedia.

Apa Itu Sistem Penalti Tokopedia?

Sistem Tokopedia memiliki peraturan baik untuk penjual atau pembeli yang menggunakan Tokopedia untuk melakukan kegiatan jual beli. Nah, jika terjadi pelanggaran S&K Tokopedia, maka pelaku tersebut akan dikenakan sanksi. Umumnya, sanksi bisa dijatuhkan karena adanya manipulasi transaksi.

Kenapa harus dijatuhkan sanksi? Karena pelanggaran yang dilakukan dapat merugikan satu atau bahkan banyak pihak sekaligus. Kan, tujuan dibuatnya e-commerce yaitu untuk memudahkan jualan atau berbelanja dan memberi kenyamanan untuk setiap penggunanya.

Tentu bukannya untuk melakukan pelanggaran, dong? Untuk menanggapi kecurangan tersebut, Tokopedia menciptakan sistem penalti supaya pihak yang melanggar peraturan mendapatkan peringatan.

Sistem Penalti Tokopedia Muncul Kalau…

Anda atau pihak pelanggar melakukan manipulasi transaksi. Nah, ada banyak jenisnya. Simak penjelasannya berikut, ya.

Jual Beli di Luar Tokopedia

Memanfaatkan informasi pribadi pembeli sangatlah tidak baik. Hal itu bisa membuat nilai kepercayaan toko Tokopedia jadi turun. Berjualan di luar Tokopedia seperti meminta nomor pribadi pembeli untuk tujuan lain, atau meminta kode verifikasi untuk memanipulasi data pribadi.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Penipuan Sampai Ghosting

Tahu istilah ghosting, kan? Yaitu ketika seseorang menghilang begitu saja tanpa ada kejelasan, padahal sedang ada komunikasi. Sama, nih, seperti jualan di Tokopedia. Sering munculnya penipuan seperti penjual tidak tanggung jawab terhadap produk yang dijualnya padahal pembeli telah bayar. Lalu, penjual kabur. Bahaya, banget, kan?

Kejadian seperti itu pasti membuat pembeli gak betah belanja di Tokopedia. Bisa-bisa Tokopedia dicap tidak bertanggung jawab dan. Padahal, itu ulah pihak yang bersangkutan. Sehingga, dibuatlah sistem penalti Tokopedia sebagai upaya Tokopedia making sure that every customers are safe and get what they deserve.

Jual Produk yang Dilarang

Menjual produk yang tidak seharusnya diperjualbelikan secara bebas dan umum merupakan pelanggaran besar, lho. Misalnya pistol, produk dewasa yang mengandung unsur pornografi, atau lainnya. Pokoknya, jika ada penjual yang menjual produk-produk semacam itu, Tokopedia pasti memberikan sanksi.

Copycat Produk dan Informasi Toko

Jika seorang penjual memiliki lebih dari satu toko di Tokopedia dan menjual produk yang serupa untuk semua toko, maka akan dikenakan penalti. Itu namanya duplikasi produk serta informasi toko. Kenapa hal ini dilarang? Sebab, penjual bisa menyalahgunakan layanan promo yang disediakan Tokopedia.

Atau, bisa jadi penjual tersebut duplikasi produk serta informasi toko dari penjual lainnya. Jatuhnya jadi manipulasi. Pasti merugikan banyak pihak, bukan hanya dari pembeli tapi juga mungkin penjual lain yang jadi korban. 

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Bagaimana Bentuk Penalti yang Diberikan Tokopedia?

Bentuk dari adanya sistem penalti ini yaitu seperti pesanan dibatalkan Tokopedia karena melanggar T&C, pemotongan penalti untuk invoice Tokopedia, penarikan subsidi secara full, atau pemotongan saldo dari penjual yang bersangkutan. Penalti ini tentu disesuaikan dengan jenis pelanggaran yang dilakukan, ya.

Namun, bentuk penalti Tokopedia tidak sampai situ saja. Sistem Tokopedia juga bisa menghapus akun atau toko penjual yang melanggar ketentuan secara permanen. Selain itu, penjual tersebut juga bisa kehilangan kesempatan untuk melakukan promosi atau berjualan lagi di Tokopedia. Kemungkinan besar pembeli tidak lagi dapat melihat informasi toko atau akun itu.

Bisa Terhindar dari Penalti Tokopedia Tidak?

Memang, sekali dijatuhkan penalti, penjual yang bersangkutan tidak dapat mengembalikan toko atau akunnya lagi. Tapi, sebenarnya, setiap penjual bisa menghindari hal ini. Caranya yaitu dengan mematuhi peraturan berjualan yang sudah tertera di halaman syarat dan ketentuan. Sistem nantinya juga bisa cek poin reputasi Tokopedia, kok, jadi pasti ketahuan siapa yang melanggar.

Ketika berjualan di Tokopedia atau di e-commerce lain, usahakan untuk selalu jadi penjual yang mengutamakan kejujuran, ya. Saling memberikan pelayanan yang menyenangkan antara penjual dan pembeli, kan, bisa jadi win-win solution.

Kemudian, jangan sampai Anda, sebagai penjual maupun pembeli memberikan informasi pribadi dalam bentuk apapun kepada pihak manapun. Semuanya harus rahasia, hanya boleh diketahui oleh masing-masing pengguna saja. Nanti, pihak Tokopedia yang akan menyimpan semua data tersebut dengan aman.

Sederhananya, Tokopedia memberi sanksi terhadap pihak-pihak yang mencari keuntungan dengan persaingan yang tidak sehat. Contohnya penggunaan BOT untuk meningkatkan reputasi toko, penyalahgunaan fitur promo, dan lain sebagainya. Jadi penjual itu mesti jujur, biar usaha yang dijalani pun lancar jaya, oke?

Ginee Omnichannel: Meminimalisir Sistem Penalti Tokopedia 

Salah satu cara untuk meminimalisir toko atau akun Tokopedia Anda terkena penalti yaitu dengan mengandalkan jasa Ginee Omnichannel! Jadi, Ginee merupakan sebuah platform Omnichannel yang bertujuan untuk membantu Anda mengelola toko online di berbagai marketplace, semua dilakukan hanya lewat satu dashboard Ginee saja, lho.

Ginee Indonesia punya fitur yang dapat prevent Anda dari penalti, seperti dalam fitur manajemen stok. Ginee akan memberi reminder untuk setiap produk yang ingin habis, sehingga Anda bisa langsung update stok. Bayangkan jika produk sebenarnya habis, tapi Anda lupa update stok. Lalu, ada pembeli yang membelinya. Waduh, bahaya, kan? Nah, dengan reminder Ginee, gak akan dapat penalti, kok!

Next, fitur manajemen promosi, produk, dan pesanan. Misalnya, Anda bisa membedakan deskripsi produk yang ingin dijual ke berbagai toko online meskipun Anda ingin upload produk dan promosi secara massal. Sedangkan, dalam fitur pesanan, Anda akan dimudahkan dalam pengaturan pengembalian produk hingga proses pengiriman produk ke pembeli.

Takut adanya penyalahgunaan data pribadi di Tokopedia? Kalau pakai Ginee, semuanya aman! Apalagi ada fitur Ginee Chat yang bakalan bantu Anda untuk melihat dan membalas semua chat pembeli dari toko online Anda. Gak perlu ribet, balasnya tinggal lewat dashboard Ginee aja!

Nikmati Semua Fitur Ginee Omnichannel Sekarang!

Jangan sampai kena penalti dalam berjualan online! Yang penting, pakai jasa Ginee Indonesia aja, ya, untuk meningkatkan penjualan. Nah, mau coba semua fitur Ginee dan merasakan manfaat menggunakan Ginee secara lengkap? Join sekarang, yuk. Ginee menawarkan free trial selama 7 hari, lho!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

New ID ERP CTA Reusable Block 03