Penasaran dengan sistem flash sale? Flash sale adalah suatu istilah yang digunakan oleh marketplace atau website online shop untuk mengadakan suatu flash sale pada suatu waktu tertentu. Istilah ini pun mungkin sudah sangat akrab di telinga Anda, bukan?

Flash sale diklaim mampu membantu penjualan produk yang dimiliki pebisnis lebih cepat habis dan laku di pasar. Sehingga, sudah banyak sekali para perusahaan besar yang menggunakan strategi ini.

Apa Itu Shopee Flash Sale?

Flash sale adalah sistem penjualan dalam dunia e-commerce, di mana konsepnya akan memberikan tawaran harga yang lebih rendah (diskon), tetapi penjualan ini hanya berlaku dalam jangka waktu yang sudah ditentukan. Dalam flash sale tersebut telah ditentukan waktu dan jumlah produk (stock).

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Meskipun sistem penjualan ini sudah diterapkan sejak sekitar 2000-an akhir di gerai-gerai offline, gaung dan istilahnya baru terdengar di tahun 2010-an seiring digunakannya sistem tersebut pada gerai online.

Tentunya penyebaran informasi secara online makin deras dan menjangkau semua kalangan yang terkoneksi internet. Termasuk Anda, kan?

Dalam bahasa Indonesia, flash sale adalah penjualan kilat. Oleh karena itu, flash sale adalah suatu diskon ataupun promosi yang ditawarkan oleh marketplace atau e-commerce dalam kurun waktu yang singkat dan juga kuantitasnya yang terbatas.

Umumnya, diskon yang terdapat di dalam flash sae sangat tinggi dan promosinya lebih signifikan daripada diskon atau promosi biasanya. Siasat waktu dan juga kuantitas yang sangat terbatas membuat calon pelanggan menjadi makin tertarik untuk membeli produk yang dijual pada saat itu juga.

Baca juga: Bagaimanakah Cara untuk Mengikuti Flash Sale di Shopee?

Apa Keuntungan Flash Sale?

Flash sale Shopee bohong? Tidak, dong! Flash sale bisa menjadi salah satu metode yang efektif untuk menurunkan persediaan barang secara cepat, dan juga mengubah kebiasaan negatif menjadi positif dalam kurun waktu yang tergolong singkat. 

Menjual barang secara konsisten memang adalah suatu hal yang ideal, namun merencanakan inventori dan menyesuaikan keperluan pelanggan yang tepat hampir dirasa tidak mungkin.

Kantor Berita asal Inggris, Reuters, melaporkan bahwa selama musim belanja liburan di tahun 2012, pihak pengecer e-commerce yang menggunakan strategi flash sale mengalami perkembangan produk dua kali lebih cepat dari pada pengecer online yang tidak menggunakan strategi ini.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

Flash sale juga menjadi cara terbaik untuk bisa menjual berbagai barang yang berada di luar musim atau untuk produk yang tidak bisa dijual terlalu lama. Hal ini akan membuat biaya operasional dan inventaris menjadi lebih rendah.

Flash sale juga mampu memberikan peluang yang besar untuk bisa meningkatkan brand awareness. Flash sale mampu menempatkan toko Anda pada halaman awal suatu website e-commerce dan tentunya hal tersebut akan semakin memperluas visibilitas produk dan toko Anda.

Selain itu, flash sale juga mampu menawarkan kesempatan dalam menginformasikan pada pelanggan tentang produk dan juga proposisi nilai yang ada di dalamnya.

Apakah Flash Sale Harus Langsung Bayar?

Sistem penjualan seperti ini tidak selamanya bisa digunakan, karena sistem ini hanya digunakan pada momen tertentu saja. Alasan terbesarnya jelas untuk memberikan keuntungan pada pebisnis. Keuntungan ini tidak hanya bisa mereka dapatkan dari produsen, tapi juga dari perusahaan ritel dan konsumen.

Sering kali, produk yang dijual secara flash sale  ini bisa habis dalam beberapa menit saja. Kenapa? karena peminat dari produk ini sangat banyak.

Untuk menerapkannya pun cukup mudah. Namun, yang paling penting adalah memilih produk, menghitung terlebih dahulu diskon yang akan diberikan dan kuota atau stok produk yang akan dijual saat flash sale. Sehingga, dari komponen tersebut akan terlihat margin yang bisa diperoleh suatu bisnis.

Memilih produk yang ingin dijual saat flash sale harus sangat diperhatikan. Dibutuhkan riset pasar agar produk nanti bisa benar-benar diperlukan oleh konsumen. Sehingga, flash sale pun mampu berhasil dalam waktu yang memang sudah ditargetkan.

Kenapa Flash Sale Shopee Cepat Habis?

Anda pasti sudah pernah dengar flash sale kan ya? Apalagi kalau suka berbelanja online. Ya, Flash sale adalah sistem penjualan dalam dunia e-commerce yang konsepnya memberikan tawaran harga yang rendah (diskon) akan tetapi penjualan ini hanya berlaku dalam jangka waktu yang sudah ditentukan.

Kita ambil contoh flash sale produk smartphone Xiaomi, sering kali ketika brand yang satu ini menjual produk terbarunya di Indonesia, yang pertama dilakukan adalah menjualnya dengan sistem flash sales melalui situs e-commerce Lazada ataupun flash sale Tokopedia.

Dalam flash sale tersebut telah ditentukan waktunya, misalnya pada hari Rabu, tanggal sekian dan jam sekian. Tidak hanya waktunya saja yang sudah ditentukan, tetapi juga jumlah produk (stock) juga sudah ditentukan.

Bagaimana Cara Memenangkan Flash Sale Shopee?

Cara flash sale Shopee? Trik & Cara Menang Flash Sale Shopee:

  • Jaringan Internet Harus Kencang.
  • Catat Jadwal Flash Sale Shopee.
  • Login Menggunakan Google Chrome.
  • Pilih Barang Flash Sale Shopee dari Jauh Hari.
  • Gunakan Metode Pembayaran yang Cepat.
New ID ERP CTA Reusable Block 04

Tips Jualan Saat Flash Sale Shopee

Mau buat promo flash sale? Bagaimana flash sale bisa dianggap sangat efektif membuat pelanggan membeli penawarannya? Dilansir beberapa sumber, berikut ini alasan kenapa kamu juga bisa jadi termakan permainan psikologis ini:

Promosikan Flash Sale

Flash sale Shopee adalah? Sebarkanlah informasi atau teaser terkait flash sale di berbagai kanal penjualan Anda, mulai dari media sosial, website e-commerce hingga aplikasi chat. 

Cantumkanlah informasi tersebut secara lengkap, seperti tanggal, jam, dan pada channel apa flash sale tersebut diadakan. Lakukanlah promosi secara berkala untuk bisa meningkatkan calon pembeli Anda.

Pilih Momen yang Tepat

Selenggarakanlah flash sale pada momen tertentu yang tepat, seperti Harbolnas, gajian, atau hari raya lebaran dan natal. Kenapa? karena di hari spesial ini konsumen akan cenderung berbelanja dalam jumlah yang banyak. 

Selain itu, pilih juga waktu yang paling tepat, Anda bisa mengetahuinya dengan melihat insight atau analytic pada media sosial, ataupun pada platform lainnya.

Baca juga: 7 Tips dan Cara Agar Barang Cepat Laku di Shopee Super Easy

Beri Batasan Waktu yang Singkat

Untuk meningkatkan rasa takut kehabisan barang dan memotivasi pelanggan untuk melakukan pembelian secepat-cepatnya, maka berikanlah batasan waktu yang singkat. Umumnya, web marketplace hanya mengadakan event ini selama 2-3 jam saja. Selain itu, ingatkan juga pelanggan Anda untuk menyalakan notifikasi agar tidak ketinggalan.

Pilih Produk yang Banyak Dicari

Sebelum mengadakan flash sale tentukanlah terlebih dahulu produk yang Anda jual. Pilihlah produk favorit atau yang paling banyak dicari oleh customer ataupun produk baru agar marketplace menjadi semakin banyak pelanggan yang tertarik.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Siapkan Stok Produk

Bila sudah menentukan produk, maka selanjutnya Anda harus menyiapkan stok produk. Analisa berdasarkan penjualan ataupun flash sale sebelumnya, berapa banyak jumlah pembelian atas produk tersebut, hal ini dilakukan untuk mengetahui berapa banyak jumlah stok yang harus disiapkan.

Baca juga: Cara Promosi di Shopee yang Dapat Menaikkan Ketenaran Toko dan Produk

Kesimpulan

Flash sale adalah kesempatan untuk para pebisnis dalam memaksimalkan keuntungannya. Dengan perencanaan dan strategi yang tepat, maka flash sale bisa berjalan dengan lancar, bahkan mampu membantu bisnis atau perusahaan dalam menjangkau pelanggan baru.

Anda bisa melakukan flash sale dengan berbagai platform berjualan online pilihan Anda di website toko online ataupun marketplace.

Saat flash sale Anda sudah berjalan sukses, maka Anda harus bisa mencatat setiap pemasukan yang ada dari kegiatan flash sale Anda di laporan keuangan perusahaan. Hal ini sangat penting demi memastikan keuntungan bisnis perusahaan.

Join Ginee Omnichannel

Flash sale Shopee bisa menjadi salah satu faktor keberhasilan untuk jualan Anda di Shopee, lho. Kalau sudah tahu tips jualan saat sistem flash sale Shopee, sekarang saatnya Anda mengelola banyak toko online dengan lebih mudah hanya dalam satu dashboard saja dengan Ginee Omnichannel!

Ginee Omnichannel punya banyak fitur lengkap seperti manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan data, Ginee Chat, Ginee Ads, Ginee WMS, Ginee Track, dan lain sebagainya. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang dan tingkatkan penjualan Shopee segera!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03