Tren belanja di marketplace terbaik di Indonesia, seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dan Lazada sudah mulai terjadi di sekitaran tahun 2017 lalu. Faktanya dari tahun 2017 tersebut tren belanja di marketplace akan terus meningkat. Sehingga, perlu menentukan ingin berjualan di platform marketplace mana. Apakah Tokopedia Shopee? Atau di Bukalapak Tokopedia? Mungkin Anda sudah berjualan di marketplace Shopee Indonesia, tapi belum mengetahui penjualan paling laku?

Yuk, scroll ke bawah untuk mengetahui perbandingan antara Shopee vs Tokopedia. Lazada vs Tokopedia, dan Bukalapak vs Shopee di sini! 

Peluang dan Rekor Marketplace 2022

Anda perlu mengetahui bahwa Indonesia menjadi salah satu target audience yang tepat sebagai pemasaran yang tepat untuk berbagai macam platform marketplace. Berdasarkan data yang diperoleh, baru-baru ini tercatat lebih dari 158 juta pengguna e-commerce di Indonesia. Selain itu, tercatat juga ada lebih dari 63 juta lebih pengguna yang berbelanja online di tahun 2021. Faktanya, angka tersebut akan terus meningkat seiringnya waktu berjalan.

Nantinya, angka tersebut akan terus meningkat hingga 221 juta pengguna e-commerce dengan representasi pengguna 77% dari populasi masyarakat di Indonesia. Hasil dari angka pengguna menggunakan e-commerce untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan mereka mencapai angka rata-rata pembelian sebesar 240 US Dollar per tahunnya. Angka tersebut akan diperkirakan naik hingga 254 US Dollar per tahun hingga 2025 nanti.

Oleh karena itu, Anda dapat menggunakan dan menganalisis data tersebut sebagai bentuk peluang untuk berjualan di marketplace pilihan Anda. Berikut data lengkapnya untuk mengetahui peluang dan rekor dari Tokopedia vs Shopee 2022 dan Bukalapak vs Tokopedia 2022. Yuk, simak lebih lanjut di bawah ini!

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Tokopedia 

Siapa yang tidak kenal dengan salah satu platform e-commerce di Indonesia dengan jargon #MulaiAjaDulu. Tokopedia adalah perusahaan teknologi di Indonesia yang memiliki visi “Membangun Indonesia yang Lebih Baik Lewat Internet”. E-commerce yang awalnya perusahaan milik asli Indonesia ini sangat memperhatikan sekali pertumbuhan ekonomi Indonesia. Selain itu, mereka juga gencar menyemarakan untuk mendukung UMKM.

Tidak hanya itu saja, Tokopedia memiliki pencapaian terbaik di tahun 2021 lalu, lho! Faktanya, Tokopedia menempati urutan pertama untuk kategori jumlah pengunjung per bulannya hingga akhir tahun 2021 lalu. Tercatat Tokopedia berhasil menarik pengunjung ke platform mereka sebesar 158.136.700 pengguna.

Kemudian, mungkin Anda bertanya-tanya kenapa Tokopedia berhasil menempati urutan pertama soal urusan jumlah pengunjung ke platform mereka. Berdasarkan survei yang dilakukan, Tokopedia berhasil menarik pengunjung ke platform mereka karena terdapat beberapa alasan, yaitu:

  • Rating kepuasan pelanggan yang mencapai rating 4,53.
  • 65% penggunanya menganggap Promo Tokopedia sangat menarik.
  • User Interface (UI) Design Tokopedia sangat mudah dipahami.

Shopee

Mungkin Anda sangat sering mendengar dan melihat Shopee Indonesia di mana saja. Tak jarang juga, Anda melihatnya di jalan melihat Shopee Food Driver. Ya, semua ada di Shopee.. Pii … Pii. Anda perlu mengetahui juga Shopee adalah platform belanja online terdepan di Asia Tenggara dan Taiwan, lho!

Pertama kali diluncurkan di tahun 2015, Shopee adalah sebuah platform marketplace yang disesuaikan untuk tiap wilayah dan menyediakan pengalaman berbelanja yang mudah, aman, dan cepat, bagi penggunanya. 

Selain itu, sepanjang 2021, Shopee sering sekali memberikan promo menarik, seperti Event Shopee 12.12 Birthday Sale. Terlebih event tersebut ludes terjual dan hanya berlangsung selama 2 jam saja, lho! Tercatat sebanyak 32 juta voucher telah diklaim oleh pembeli di Shopee dan digunakan untuk event promo tersebut. Produk terlaris di Shopee pada event 12.12, yaitu face mist, micellar water, dan hijab.

Kemudian, transaksi per jam yang tercatat per jam di Indonesia, yaitu sebesar 14,2 miliar US Dollar atau sebesar 23 miliar Rupiah. Alhasil, Shopee jadi lebih yakin untuk memperluas marketnya hingga ke India, Eropa, dan Brazil. Banyak orang yang beralasan berbelanja di Shopee adalah karena produknya yang sangat terjangkau. Tercatat Shopee berhasil menarik pengunjung ke platform mereka sebesar 134.383.300 pengguna.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

Bukalapak

Bukalapak adalah perusahaan teknologi Indonesia yang memiliki misi menciptakan perekonomian yang adil untuk semua kalangan. Bukalapak memiliki platform online dan offline yang bertujuan untuk memberikan kesempatan dan pilihan kepada semua orang untuk meraih hidup yang lebih baik. 

Selain itu, Bukalapak juga mencetak sejarah juga sepanjang 2021, lho! Meski banyak masyarakat yang berasumsi bahwa Bukalapak tidak laku ternyata pernah mendapatkan dana sebesar 21,9 triliun rupiah. Angka tersebut merupakan angka terbesar dalam IPO bursa domestik. Dana tersebut digunakan 69% untuk modal kerja, dan 34% dari totalnya untuk modal kerja entitas anak perseroan.

Kemudian, tercatat transaksi per jam yang diperoleh Bukalapak sebesar 342,5 ribu US Dollar atau 4,9 miliar Rupiah. Tidak hanya itu saja, Tercatat Bukalapak berhasil menarik pengunjung ke platform mereka sebesar 30.126.700 pengguna. Artinya, Bukalapak termasuk marketplace yang menjanjikan sebagai platform jual beli online dan menempati urutan ketiga. Alasan orang tertarik, karena harganya murah dan pilihan yang beragam.

Lazada

Pertama kali diluncurkan di tahun 2012, Lazada adalah salah satu destinasi belanja dan jualan di Asia Tenggara. Lazada telah hadir di beberapa negara, seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Selain itu, Lazada juga menorehkan sejarah dengan penjualan yang cukup banyak. Tercatat Lazada berhasil memperoleh GMV sebanyak 21 miliar US Dollar atau setara dengan 7,3 miliar Rupiah. Terlebih, Lazada juga mendapatkan peningkatan hingga 70% pembelian. Angka tersebut juga menunjukkan kenaikan penjual naik sebesar 65% dibandingkan tahun 2020.

Lebih lanjut, produk terlaris di Lazada pada Event 12.12, seperti produk kecantikan, otomotif, mainan, dan game. Faktanya,terjadi peningkatan sebesar 20% untuk kategori mainan dan game dari tahun lalu. Hasilnya, Lazada berhasil menarik pengunjung ke platform mereka sebesar 27.953.300 pengguna.

Kemudian, Lazada termasuk marketplace yang menjanjikan sebagai platform jual beli online dan menempati urutan keempat. Alasan orang tertarik, karena harganya yang terjangkau dan reputasinya yang baik.

Blibli

Selain dari keempat raksasa marketplace, seperti Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak, mungkin Blibli juga sering dianggap remeh oleh banyak orang di Indonesia. Padahal perusahaan yang berada di bawah pimpinan PT. Digital Niaga, yaitu perusahaan Djarum. Blibli pertama kali diluncurkan di Indonesia pada tahun 2011.

Kemudian, Blibli juga mendapat penghargaan pada akhir Desember, 2021 lalu. Blibli memenangkan ajang The Smarties APAC 2021 untuk kategori Best Brand Experience in Mobile Reach Media. Kemenangan Blibli didasari berkat keberhasilannya dalam menjalankan “Bliblimat m-Select Campaign Takes Grocery Shopping from Bricks to Clicks”.

Berdasarkan, survei yang dilakukan, alasan utama membeli Blibli adalah karena reputasinya yang baik dan produknya yang otentik. Hasilnya, Blibli berhasil menarik pengunjung ke platform mereka sebesar 16.326.700 pengguna.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Strategi Penjualan di Marketplace Agar Bersaing 

Setelah mengetahui data lengkap mengenai peluang dan rekor di tahun 2021, Anda bisa menganalisanya dan menjadikan sebagai strategi penjualan di marketplace, seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Lazada, dan Blibli. Berikut strategi penjualan di marketplace agar besaing.

Memperhatikan Prime Time

Anda seorang penjual di marketplace tentu harus memperhatikan Prime Time penjualan. Prime Time tersebut bisa Anda gunakan dalam cara strategi mengupload produk baru atau promo di marketplace. Hasilnya, produk atau barang Anda diharapkan dapat dilihat lebih banyak pengunjung. Berikut Prime Time yang bisa Anda jadikan patokan, yaitu:

  • Pertama, jumlah pengunjung terbanyak terletak pada pukul 18:00 hingga 12:00 dengan persentase sebesar 50%.
  • Kedua, jumlah pengunjung terbanyak terletak pada pukul 09:00 hingga 15:00 dengan persentase sebesar 30%.
  • Ketiga, jumlah pengunjung terbanyak terletak pada pukul 15:00 hingga 18:00 dengan persentase sebesar 12%.
  • Keempat, jumlah pengunjung terbanyak terletak pada pukul 03:00 hingga 09:00 dengan persentase sebesar 5%.
  • Kelima, jumlah pengunjung terbanyak terletak pada pukul 00:00 hingga 03:00 dengan persentase sebesar 3%.

Menggunakan Super Sale Events

Kemudian, Anda juga dapat memberikan Super Sale Events, seperti event bulanan “Tanggal Cantik”. Tercatat ada 60% dari pengguna e-commerce yang menggunakan event bulanan untuk melakukan pembelanjaan. Namun, hal tersebut tidak menutup kemungkinan juga untuk melakukan pembelian di luar event bulanan e-commerce. Tercatat ada 67% pengguna e-commerce yang tetap berbelanja tanpa menunggu event bulanan.

Menggunakan Program Promo Menarik

Siapa yang tidak tergiur dengan kata promo? Tentunya promo dan diskon jelas berbeda, tetapi promo dapat lebih menarik pembeli untuk melakukan pembelian di e-commerce. Berikut data lengkapnya mengenai program promo yang bisa Anda jadikan pilihan, yaitu:

  • Pertama, program Promo Gratis Ongkir dapat menarik perhatian pembeli sebesar 81%.
  • Kedua, program Diskon dapat menarik perhatian pembeli sebesar 74%.
  • Ketiga, program Cashback dapat menarik perhatian pembeli sebesar 64%.
  • Keempat, program Flash Sale dapat menarik perhatian pembeli sebesar 57%

Menjual Produk Terlaris

Terakhir, jika Anda sudah melakukan cara tersebut Anda tidak boleh melupakan untuk memilih menjual produk terlaris di berbagai marketplace. Berikut data lengkap mengenai produk terlaris yang dikelompokkan sesuai Socioeconomic Status (SEC) target audience di e-commerce, yaitu:

  • Produk Fashion dan Aksesoris: Secara umum dari Socioeconomic Status (SEC) target audience menduduki peringkat pertama dengan rata-rata penjualan di atas 47%.
  • Produk Elektronik, Gadget, dan Aksesoris: Secara umum dari Socioeconomic Status (SEC) target audience menduduki peringkat kedua dengan rata-rata penjualan di atas 43%
  • Produk Kecantikan dan Perawatan Tubuh: Secara umum dari Socioeconomic Status (SEC) target audience menduduki peringkat ketiga dengan rata-rata penjualan di atas 30%.
  • Produk Kesehatan dan Higienis: Secara umum dari Socioeconomic Status (SEC) target audience menduduki peringkat keempat dengan rata-rata penjualan di atas 22%.

Nah, itu dia data yang bisa Anda jadikan strategi penjualan di e-commerce, seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Lazada, dan Blibli. Jadi, jangan sampai dilewatkan, ya! Yuk, jualan di e-commerce!

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Ginee Omnichannel Bantu Sukseskan Jualan Anda Laku 

Mengetahui secara jelas mengenai data yang bisa dijadikan sebagai patokan jualan Anda laku di e-commerce di atas, tentu sangat berguna hingga akhir tahun 2022 nanti. Anda punya banyak bisnis online di e-commerce terbaik di 2021 tadi? Kalian dapat mengandalkan Ginee Indonesia yang punya fitur keren Ginee Omnichannel, lho!

Fitur keren Ginee Omnichannel bisa mengelola toko online sekaligus hanya dalam satu dashboard. Layanan yang diberikan, mengelola produk, stok, pesanan, promosi, hingga chat di berbagai e-commerce berbeda.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, daftar di Ginee sekarang! Tersedia berbagai fitur lengkap yang terhubung dengan mudah, lho! Jika Anda tertarik bergabung, Ginee memberikan fitur yang banyak dan rasakan beragam kemudahan dalam berbisnis.

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03