Memulai bisnis online memang cukup mudah. Kemudahan memulainya membuat semakin banyak orang tertarik untuk memulai bisnis online, sehingga menciptakan persaingan yang tinggi. Untuk menyiasatinya, banyak pebisnis baru yang memulai bisnis online dengan menjual produk paling laris yang banyak dibeli pelanggan.
Langkah tersebut juga bisa Anda gunakan, lho, jika Anda juga ingin memulai bisnis online tapi bingung mau jualan apa. Nah, biar Anda tidak bingung lagi, artikel ini sudah merangkum apa saja barang terlaris di online shop beserta prime time atau waktu terbaik untuk jualan, berdasarkan data transaksi penjualan tahun 2021. Yuk, cari tahu selengkapnya di bawah ini!
Baca juga: Ingin Jualan Paling Laris? Ikuti Trend Produk Untuk Marketing Anda!
Produk Paling Laris dari Transaksi Penjualan 2021
Selama 2021, ada berbagai barang jualan paling laris di online shop yang bisa Anda jual kembali tahun ini dengan harapan produk-produk tersebut juga bisa menjadi produk terlaris di Shopee 2022 atau produk terlaris di Tokopedia 2022. Yuk, simak produk apa saja yang merupakan prediksi produk terlaris 2022!
Baca juga: Mau agar Marketplace Laris? Jual Produk dari Event 6.6 2022!
Kategori Produk Paling Laris 2021
Selama 2021, produk yang laris di marketplace, yaitu produk terlaris di Akulaku, Shopee, Tokopedia, dan lainnya, adalah produk dalam kategori pulsa dan voucher, yang meningkat pesat dari tahun sebelumnya, yaitu dari 13,9% menjadi 23,4%.
Tempat ke-dua barang paling laris ditempati oleh produk dalam kategori fashion dan aksesorisnya, yang meskipun masih tinggi angka pembeliannya, namun persentasenya menurun dari tahun sebelumnya, yaitu dari 21,9% menjadi 17,3%.
Setelah itu, ada produk dari kategori kesehatan dan kecantikan, peralatan rumah tangga, dan makanan, yang masing-masing memiliki persentase sebesar 13,9%, 10,5%, dan 7,7% dari keseluruhan persentase pembelian barang.
Produk Terlaris dari Pembelian berdasarkan Gender
Selain berdasarkan kategorinya, barang online yang paling laris tahun lalu juga dikategorikan dari pembelian berdasarkan gender. Ini dia barang paling laku di online shop berdasarkan gender!
Kategori Barang yang Paling Laris Dibeli Laki-Laki
Sepanjang tahun 2021, pembeli laki-laki kebanyakan membeli produk dalam kategori pulsa dan voucher, yang mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya, yaitu dari 16% menjadi 26,1%. Selanjutnya, laki-laki juga banyak membeli produk dalam kategori fashion dan aksesorisnya, yaitu sebesar 14,9%.
Setelah itu, kategori produk yang juga banyak dibeli oleh laki-laki pada tahun 2021 adalah kesehatan dan kecantikan, peralatan rumah tangga, dan barang dalam kategori olahraga, mainan, dan hobi. Masing-masing kategori produk memiliki persentase sebesar 11,1%, 10,4%, dan 8,2% dari keseluruhan jumlah pembelian online oleh laki-laki.
Kategori Barang yang Paling Laris Dibeli Perempuan
Sementara itu, pada tahun 2021, perempuan kebanyakan membeli produk dalam kategori fashion dan aksesorisnya, yaitu sebesar 20,4%, yang menurun dari tahun 2020, yaitu sebesar 26,5%. Selanjutnya adalah produk dari kategori pulsa dan voucher yang memiliki persentase sebesar 19,7%, meningkat dari tahun sebelumnya, yaitu 11,2%.
Setelah dua kategori tersebut, kategori selanjutnya yang juga banyak dibeli oleh perempuan adalah produk dari kategori kesehatan dan kecantikan, makanan, serta peralatan rumah tangga. Persentase kategori-kategori tersebut adalah sebesar 17,7%, 11,7%, dan 10,7% dari keseluruhan total pembelian barang oleh perempuan pada tahun 2021.
Prime Time dari Transaksi Penjualan 2021
Setelah mengetahui prediksi produk yang akan booming di tahun 2022, Anda juga perlu mengetahui prime time atau waktu terbaik untuk Anda berjualan pada tahun ini berdasarkan data tahun lalu. Ingin tahu kapan saja waktu terbaik untuk berjualan tahun ini? Ini dia rangkuman prime time untuk berjualan dari data tahun 2021!
Prime Time Berjualan Harian
Agar jualan Anda maksimal, Anda bisa menggunakan patokan prime time tahun lalu, dan memaksimalkan promosi pada kisaran waktu tersebut, yaitu dari pukul 10:00 sampai 13:00 siang, yang mencapai puncak pada pukul 12:00 siang. Namun, pada malam hari, Anda juga bisa coba promosi pada kisaran pukul 19:00 dan 20:00 malam agar penjualan yang Anda capai bisa maksimal.
Prime Time Berjualan Setiap Event
Setiap event bulanan marketplace berlangsung, penjualan bisnis online pasti ikut meningkat. Untuk event bulan ini, Anda bisa berpatokan kepada prime time event yang terjadi sepanjang tahun lalu. Yuk, cari tahu kapan saja primetime-nya berdasarkan data di bawah ini!
Event Bulanan dengan Penjualan Paling Tinggi
Berdasarkan jumlah transaksi tahun lalu, event 12.12 atau 12 Desember memiliki tingkat penjualan paling tinggi, yaitu sebanyak 1,97 kali lebih banyak dibanding transaksi hari biasa. Diikuti oleh 11.11 atau 11 November dan 9.9 atau 9 September, dengan transaksi sebanyak 1,94 dan 1,42 kali lebih banyak dibanding transaksi hari biasa.
Prime Time Harian Setiap Event Bulanan
Setiap kali event bulanan dilangsungkan tahun lalu, ada beberapa waktu spesifik di mana jumlah transaksi mencapai angka yang tinggi dan bisa Anda manfaatkan untuk promosi pada jam-jam tersebut, yaitu pada kisaran pukul 12:00 siang dan 19:00 malam.
Kelola Toko Online Agar Penjualan Maksimal dengan Ginee!
Mengetahui produk terlaris dan prime time penjualan memang penting dalam memulai bisnis online, tetapi, Anda juga harus mengelola bisnis online Anda dengan baik. Jika Anda memulai bisnis online dengan berjualan di tempat jualan online paling laris, seperti Shopee, Tokopedia, atau marketplace lainnya, tapi Anda kewalahan mengelola seluruh toko Anda tersebut, Anda bisa mengelolanya dengan menggunakan Ginee!
Ginee adalah platform omnichannel yang bisa Anda gunakan untuk mengelola bisnis online Anda. Dengan menggunakan Ginee, Anda bisa melakukan salin produk ke berbagai toko di marketplace berbeda, melakukan manajemen produk, manajemen pesanan, manajemen stok, dan bahkan melacak pesanan, semua bisa dilakukan hanya dengan satu dashboard saja! Tertarik mencobanya? Yuk, daftar Ginee gratis sekarang!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan