Ada banyak peluang bisnis virus Covid-19 yang bisa Anda jalankan, lho. Dengan adanya virus Covid-19 atau yang biasanya disebut dengan corona, pemerintah Indonesia memberi imbauan bagi seluruh masyarakat untuk membatasi aktivitas di luar rumah. Adanya peringatan tersebut berdampak pada sektor bisnis maupun pekerjaan.

Pandemi tersebut membuat orang tidak dapat bekerja di tempat kerja bahkan ada yang tidak dapat bekerja di perusahaan karena gulung tikar. Namun ada beberapa dampak positifnya, karena banyak peluang usaha 2021 yang muncul. Terutama pada bisnis online shop. Apabila Covid-19 membuat Anda tidak dapat keluar rumah, maka Anda bisa memulai bisnis saat pandemi dari rumah. Pandemi bukanlah alasan untuk tidak mendapatkan penghasilan. 

Anda dapat menjual produk atau jasa melalui sosial media maupun e-commerce agar meningkatkan penjualan. Kalau Anda tidak tahu bisnis yang maju saat Covid, maka artikel ini cocok untuk Anda. Berikut peluang bisnis usaha di masa pandemi yang dapat Anda lakukan.

7 Peluang Usaha di Masa Pandemi Covid 19

Anda bisa menjalankan bisnis rumahan dahulu, kalau sudah berkembang. Anda dapat bekerja sama dengan pebisnis yang lain agar bisa menciptakan bisnis yang lebih besar. Untuk Anda yang ingin menjalankan beberapa usaha rumahan, simak sampai habis, ya.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Masker Siap Pakai

Bisnis yang maju saat covid yaitu masker siap pakai. Anda dapat menjual masker karena masker merupakan kebutuhan sehari-hari selama pandemi Covid-19. Menjual masker adalah peluang bisnis online di masa pandemi yang laris, lho. Menjual masker bisa beragam seperti masker kain, masker N99, masker hybrid dan masih banyak lagi. 

Salah satu masker yang bisa dijual dengan modal yang minim yakni masker kain. Anda bisa membuat masker sesuai daya kreativitas dan jangan lupa untuk tetap mematuhi stAndar masker kain yang berasal dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Dengan begitu maka Anda akan mendapatkan penghasilan sampingan. Nah, Peluang usaha rumahan di desa maupun dikota juga bisa dijual, lho. Karena seluruh warga Indonesia wajib memakai masker.

Produsen Makanan Beku

Ide usaha di masa pandemi selanjutnya adalah sebagai produsen makanan beku. Saat pandemi Covid-19, memasak bisa menjadi salah satu kegiatan yang banyak dilakukan oleh sebagian besar orang. Dengan menjual makanan beku, maka Anda akan meningkatkan pendapatan semasa pandemi. Caranya yaitu Anda cukup produksi makanan beku dan tambahkan layanan siap antar kepada calon konsumen Anda.

Coffee Modern Siap Antar

Siapa sih yang tidak suka dengan kopi? Rasanya yang gurih dan nikmat membuat kebanyakan orang suka dengan kopi. Anda dapat membuka usaha yang menjanjikan di masa depan seperti membuka toko coffee modern. Oleh karena itu, Anda dapat membuat kopi yang enak dan mengantarkan kepada calon konsumen Anda.

Buatlah packaging atau kemasan hasil kreasi Anda dengan menarik untuk mendatangkan para konsumen agar kembali dan mendapatkan cuan yang berlipat.

Salad

Bisnis kuliner di masa pandemi yang bisa Anda jalankan yaitu menjual salad. Bisnis salad tentu saja menjadi salah satu bisnis makanan sehat, mengingatnya virus corona, jadi harus makan makanan sehat. Anda bisa mulai dengan varian salad yang mudah dibuat dan familiar di masyarakat. Salad yang bisa Anda jual yakni salad buah maupun salad sayur. 

Anda bisa menawarkan salad dalam berbagai ukuran sehingga konsumen bisa lebih bebas memilih sesuai dengan kebutuhannya. Jadi buatlah kemasan yang bagus dan brand yang menarik agar konsumen selalu mengingatnya. Anda bisa menjual di Grab atau Go-food agar lebih mudah.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Catering Sehat

Selama pandemi Covid, banyak orang yang ingin mengkonsumsi makanan sehat setiap harinya. Tetapi, tentunya banyak dari mereka yang tidak punya waktu untuk menyiapkan makanan. Hal ini dapat Anda jadikan peluang untuk berbisnis catering yang menyediakan menu bernutrisi yang sesuai gizi. Anda dapat menawarkan menu catering sehat dengan waktu yang bervariasi mulai dari 3 hari, 1 minggu, atau bahkan 1 bulan. 

Namun pastikan bahwa Anda memahami tentang gizi sebelum Anda mulai berbisnis kuliner yang satu ini. Apabila Anda tidak mengerti, Anda dapat mempelajarinya terlebih dahulu.

Bimbingan Belajar Online

Dikarenakan pandemi maka semua sekolah offline beralih menjadi online, pasar untuk bimbingan belajar online cenderung tumbuh dan bertambah. Hal ini dikarenakan banyak orang tua yang membutuhkan bantuan agar anak-anak mereka dapat menyelesaikan pekerjaan rumah dan menyelesaikan pelajaran mereka.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Serta ada pasar yang besar untuk siswa/siswi tingkat atas yang membutuhkan bantuan tambahan untuk tetap fokus dan memahami materi pelajaran mereka.

Pengajar Fitness Secara Online

Dengan memiliki kebijakan menjaga jarak sosial dan tinggal di rumah yang diterapkan selama pandemi Covid-19, membuat orang-orang mencari cara lain agar tetap sehat dan bugar karena gym ditutup sementara. Untuk Anda yang memiliki peralatan latihan seperti matras, dumble, lompat tali, Anda dapat berlatih secara mandiri di rumah.

Tetapi bagi Anda yang tidak memiliki peralatan dan mungkin kurang berpengalaman dalam berlatih secara mandiri dirumah, Anda dapat memanfaatkan jasa tutor fitness online. Apabila Anda merupakan ahli kebugaran, maka sangat cocok untuk menjadi konsultan kebugaran dan menawarkan jasa Anda secara online kepada pelanggan yang membutuhkan.

Kesimpulan

Masa pandemi bukanlah hambatan untuk Anda yang ingin mendapatkan penghasilan. Semakin berkembangnya zaman, membuat semua hal menjadi lebih mudah karena bisa berjualan atau berbelanja secara online. Jadi Ide peluang usaha di atas bisa Anda lakukan pada masa pandemi.

Namun ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan dalam aspek pemasaran, apalagi bisnis tersebut dilakukan secara online. Dengan memahami aspek pemasaran maka Anda dapat menjalankan bisnis dengan lancar. Mungkin, peluang usaha di masa pandemi Covid-19 di antaranya adalah kecuali bermalas-malasan dan tidak percaya diri. Dijamin, kalau semangat dan merencanakan bisnis dari awal, bisnis pun pasti sukses!

Ingin Buka Bisnis? Pakai Ginee Omnichannel

Ginee Omnichannel merupakan platform bisnis berbasis Omnichannel yang bisa membantu Anda dalam mengelola banyak toko online di berbagai marketplace sekaligus hanya dalam satu marketplace saja, lho. Jika Anda kesulitan dalam mengelola banyak toko online, pakai jasa Ginee aja!

Ginee punya fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Tingkatkan penjualan online Anda dengan Ginee. Yuk, daftar Ginee sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari full.

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03