Ketika Anda memutuskan untuk berjualan online, Anda bisa mencoba jualan di marketplace dan mendapatkan keuntungan yang menjanjikan. Salah satu platform yang membuka peluang usaha berjualan yaitu marketplace terbaik di Indonesia, Tokopedia. Namun, sebelum dapat berjualan, Anda harus tahu cara buka toko di Tokopedia terlebih dahulu.
Apa Itu Tokopedia?
Tokopedia berdiri di Indonesia pada tahun 2009 dan sejak saat itu, Tokopedia sudah mampu menarik perhatian masyarakat di Indonesia dengan fitur-fitur yang selalu berkembang dan pelayanan terbaik yang diberikan kepada setiap penggunanya.
Telah terbukti bahwa Tokopedia Indonesia merupakan salah satu marketplace yang masuk dalam jejeran marketplace dengan pengunjung terbanyak, lho, plus Tokopedia mendapatkan beberapa penghargaan, termasuk titel Startup Unicorn.
Fitur Tokopedia meliputi Tokopedia Official Store, TopAds, Power Merchant, Power Merchant PRO, Voucher Toko, TopBot, bebas ongkir, fitur COD, cashback, dan lain sebagainya. Dengan fitur yang dapat Anda manfaatkan secara rutin, Anda bisa mulai berjualan di Tokopedia dan mendapatkan konsumen yang lebih luas.
Cara Daftar Akun Tokopedia
Yang harus Anda lakukan pertama kali yaitu mendaftar akun toko online di Tokopedia. Sebenarnya, cara buka toko di Tokopedia sama dengan cara buka toko di Shopee atau marketplace lain, yang membedakan mungkin hanya beberapa hal, misalkan dari tampilan dan tahapannya. Yuk, simak cara daftar Tokopedia berikut ini!
Cara Buka Toko di Tokopedia melalui HP
Pertama-tama, jika Anda ingin daftar Tokopedia melalui HP, Anda harus download aplikasi Tokopedia, baik melalui Play Store atau App Store dengan nama Tokopedia Seller. Berikut tampilannya:
Kalau sudah, Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang telah disediakan oleh Tokopedia. Seperti memasukkan nama, nama toko online, alamat e-mail, verifikasi e-mail, dan input password. Berikutnya, lakukan Tokopedia login dengan metode yang Anda pilih, ya.
Klik “Akun” setelah Anda membuka aplikasi Tokopedia Seller, lalu pilih “Akun Toko.” Nanti, Anda akan dituntun ke halaman untuk membuka toko online, di tahap itu, klik “Buka Toko Gratis.” Berikut tampilannya:
Kalau toko online sudah aktif, maka Anda bisa menerapkan cara melihat toko saya di Tokopedia dengan membuka menu Akun (Profil), menambahkan alamat toko, nama domain, dan nama toko Anda. Setelahnya, toko online Anda akan langsung aktif dan Anda dapat mulai berjualan.
Apakah bisa membuat 2 toko di Tokopedia? Jawabannya mungkin sama dengan marketplace lain misalnya buka toko di Shopee yang lebih dari satu. Jadi, layanan dari Tokopedia lainnya yaitu membuat 1 akun 2 toko di Tokopedia. Bahkan, Anda juga bisa menambahkan admin toko online yang ditugaskan untuk mengatur proses toko Anda.
Cara Buka Toko di Tokopedia melalui PC/Laptop/Desktop
Secara general, cara buka toko online di Tokopedia melalui PC/Laptop/Desktop sama, kok, dengan cara buka toko melalui HP. Anda hanya perlu mengakses website resmi Tokopedia Seller, lalu daftar Tokopedia dengan melakukan Tokopedia seller login (bisa pakai Google, Facebook, nomor handphone, atau e-mail).
Silakan ikuti tahapan berikutnya, seperti memasukkan nama toko, domain, dan verifikasi. Nantinya, toko online Anda di Tokopedia akan aktif dan Anda bisa mulai upload produk baru untuk berjualan!
Baca juga: Persiapan Pengaturan Tokopedia: Atur Toko Semenarik Mungkin
Jualan di Tokopedia
Ternyata, membuat toko online di Tokopedia itu mudah, bukan? Tinggal ikuti step-step yang telah disediakan, dan jadi deh. Berikutnya, Anda juga harus memikirkan cara berjualan di Tokopedia untuk pemula atau bagi Anda yang telah bergabung dalam dunia bisnis online sebelumnya.
Misalnya menentukan produk jualan, target pasar, modal, serta strategi beriklan. Yang penting, manfaatkan semua fitur Tokopedia secara berkala sekaligus berikan layanan yang terbaik kepada tiap konsumen, ya.
Ginee Omnichannel
Punya banyak cabang toko online di Tokopedia atau marketplace lain tapi kesulitan untuk mengaturnya? Tenang, kan ada Ginee Omnichannel yang bisa bantu. Dengan Ginee Omnichannel, Anda bisa mengelola semua proses toko online sekaligus hanya dalam satu dashboard saja, lho.
Ginee Indonesia memiliki fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, Ginee Ads, dan Ginee Fulfillment. Semua fitur Ginee tersebut dapat Anda manfaatkan secara gratis hanya dengan daftar Ginee sekarang dan klaim program free trial-nya selama 7 hari full!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan