Dalam menjual sebuah produk, anda tentu ingin produk agar dikenal banyak orang, Anda bisa memakai influencer marketing. Influencer marketing adalah strategi marketing yang digunakan untuk mempromosikan produk atau jasa melalui influencer, peranan influencer sendiri merupakan seseorang yang dianggap mampu memberikan pengaruh terhadap orang lain untuk melakukan suatu tindakan.
Seorang influencer biasanya dari selebritis, selebgram, model, public figure, dan lain-lain karena memiliki fans yang banyak. Influencer memiliki follower yang banyak di media sosial, mereka juga sangat dipercayai oleh para followernya sehingga produk atau jasa yang mereka gunakan bisa mempengaruhi fansnya untuk membeli produk tersebut.
Salah satu peluang untuk mendapatkan lebih banyak pembeli adalah dengan memanfaatkan influencer untuk mempromosikan produk produk anda. Yuk, simak pembahasan lebih lanjut tentang apa itu influencer!
Apa Itu Influencer?
Nano Influencer adalah seorang yang mempunyai kemampuan untuk mempengaruhi orang lain berupa otoritas,pengetahuan, posisi, atau hubungan dengan fans. Influencer dapat diartikan sebagai faktor yang mampu mempengaruhi keputusan pembelian produk atau jasa, dan diharapkan dapat mempengaruhi para pembeli agar produknya terjual.
Jenis jenis influencer
- Micro Influencer
- Macro Influencer
- Mega Influencer
Bagaimana Memilih Influencer?
Sesuaikan Dana Yang Telah Anda Siapkan
Dalam kegiatan promosi, Anda harus memilih seorang influencer sesuai dengan dana yang dimiliki. Jika Anda memiliki dana yang terbatas maka bekerja sama dengan micro influencer merupakan pilihan terbaik. Dengan dana yang terbatas, Anda mendapatkan manfaat yang cukup besar.
Cocokan Dengan Target Pasar Bisnis Anda
Target pasar sangat berguna untuk mengetahui kebiasaan konsumen sehingga bisa membuat promosi anda tepat sasaran. Anda bisa melakukan riset tentang public figure.
Sebagai contoh, anda menjual produk kosmetik, target konsumen anda adalah perempuan atau remaja yang berusia sekitar 15 hingga 35 tahun dan peduli dengan perawatan kulit.Maka anda dapat mencari public figure sesuai dengan target pasar yang telah ditentukan.
Sesuai Dengan Skala Promosi Produk
Sebelum anda memulai strategi influencer marketing sebaiknya menentukan skala promosi yang akan dilaksanakan. Dalam memilih publik figure, anda menyesuaikan tujuan promosi Anda agar lebih efektif. ketika skala promosinya besar, Anda jangan ragu untuk menggunakan macro influencer atau premium.
Jika promosi Anda berskala kecil, menggunakan influencer mikro tentu lebih pas karena dana yang Anda keluarkan sesuai dengan hasil akhir yang anda dapatkan. Intinya, Anda harus menentukan skala promosi sebelum anda memulai strategi influencer.
Memiliki Reputasi Baik
Ketika Anda memilih influencer, mikro maupun makro, bekerja sama dengan reputasi baik tentunya lebih nyaman. Maka anda sebaiknya memilih public figure yang memiliki reputasi yang baik dalam bidangnya agar dapat membangun brand anda lebih baik. Jika publik figure anda memiliki masalah terhadap hukum maka akan berpengaruh terhadap brand anda.
Memiliki Engagement Yang Tinggi
Engagement atau keterikatan antara publik figure dengan pengikutnya juga perlu Anda cermati, karena keterkaitan antara public figure dengan pengikutnya akan lebih mudah dalam mempromosikan produk dan dapat membuat calon konsumen membeli produk Anda.
Intensitas Update Konten Yang Baik
Intensitas public figure dalam melakukan posting. Contohnya influencer Anda sering melakukan posting Facebook dalam satu hari, maka kemungkinan konten promo Anda akan cepat hilang dari halaman atas galeri dan pengikut harus scroll ke bawah untuk menemukan konten produk Anda.
Jika influencer jarang melakukan posting, maka bisa saja followersnya mulai memudar. Influencer yang anda cari sebaiknya melakukan posting di berbagai media sosial secara bersamaan, tentu akan meningkatkan jumlah konsumen yang melihat konten anda.
Jadi, Anda harus memantau public figure yang sedang viral, sebelum pesaing lainnya menjalin kerja sama terhadap public figure tersebut.
Siapkan Perjanjian Kerjasama Dengan Baik
Hal yang tidak boleh dilupakan yaitu selalu buat perjanjian yang jelas dengan influencer anda. Perjanjian kerjasama yang Anda buat harus menyebutkan ketentuan dari suatu perjanjian dengan terperinci agar tidak terjadi kesalahpahaman yang berujung pada masalah hukum.
Influencer yang Anda pilih harus bisa membangun brand positif dan jangan mempertaruhkan kelangsungan bisnis Anda dengan memilih public figure yang salah.
Keuntungan Influencer Marketing
Membangun Kepercayaan
Influencer adalah orang yang mendapatkan informasi tentang produk terbaru tergantung dari bidang public figure sendiri misalnya kecantikan, travel, alat musik, teknologi dan lain-lain. Ini membuat mereka menjadi lebih percaya dengan sebuah produk yang direkomendasikan oleh para influencer. Influencer Instagram adalah salah satu contoh yang populer.
Jadi, Anda dapat berkolaborasi dengan para influencer, karena public figure menggunakan produk dan menarik bagi calon konsumen anda, anda juga bisa menggunakan influencer indonesia, Influencer Instagram, maupun influencer Facebook.
Lebih Terjangkau
Dalam melakukan strategi bisnis ini tidak perlu membayar mahal, terkecuali Anda ingin bekerja dengan selebriti/selebgram yang pengikutnya lebih luas. Influencer memiliki tiga jenis mulai dari jumlah pengikut 1.000-100.000, diatas 100.000, maupun celebrity influencer tentu harganya berbeda-beda sesuai dengan pengikut.
Menentukan Arah Target
Influencer marketing memiliki perbedaan dalam setiap platform, karena itu bisa lebih mudah dalam menargetkan pasar di platform yang berbeda dengan tepat. Instagram dengan Tik-tok tentu memiliki karakteristik berbeda dan influencenya tentu akan berbeda. Jadi, Anda harus menentukan target dan influencer yang tepat dalam mempromosikan brand Anda.
Cocok Untuk Bisnis Kecil
Hal yang bagus dalam menggunakan influencer marketing Indonesia yaitu bisa digunakan bisnis jenis apapun, bisnis kecil maupun bisnis yang besar seperti Industri. Karena harga iklan yang jauh lebih mahal, strategi ini menjadi sebuah strategi yang cukup efektif, selama ada influencer yang bergerak di bidangnya, anda bisa menggunakannya pengaruh untuk strategi marketing.
Akses Ke Konsumen Milenial dan Gen Z
Zaman semakin berkembang, teknologi semakin canggih, semua dapat diakses di internet sehingga banyak generasi muda yang meninggalkan televisi dan lebih memilih media digital yang lebih efektif. Generasi z akan mudah menerima informasi produk melalui media sosial untuk mempelajari produk-produk baru. Ini akan membantu Anda dalam mempromosikan produk Anda.
Membangun Mitra Dan Partnership
Ada baiknya jika anda membangun sebuah hubungan yang kuat. Jika dalam jangka panjang, koneksi selanjutnya mungkin memiliki peluang lain yang akan memberi keuntungan yang lebih besar. Intinya anda harus menjalin hubungan yang baik.
Gunakan Ginee Omnichannel sebagai Strategi Marketing yang Oke!
Ginee Indonesia adalah sebuah platform Omnichannel yang membantu Anda mengelola toko online, baik satu atau lebih dari satu, yang terdaftar pula di marketplace. Nah, gak perlu pusing lagi, semua toko Anda bisa, kok, dikelola lewat dashboard Ginee saja!
Ginee punya fitur promosi massal maupun satuan, lho, yang tentu bisa bantu Anda untuk menggencarkan strategi pemasaran yang efektif. Selain itu, ada juga fitur manajemen produk, stok, dan lainnya. Penasaran? Yuk, daftar Ginee sekarang!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan