Sambut ulang tahun Ginee Chat yang ke-2, begitupun dengan perkembangan Ginee Chat v2.9 update fitur, Ginee berikan layanan gratis untuk para merchant setia Ginee. Layanan gratis tersebut mencakup gratis 1 bulan penggunaan Ginee Chat Basic dan gratis menambahkan 10 toko sekaligus. Promo ini berlaku mulai dari 31 Agustus hingga 30 September 2022.
Pembaruan Sistem Ginee Chat
Selain memberikan pelayanan gratis, pada perayaan ulang tahun Ginee Chat ini, tersedia tiga jenis pembaruan sistem untuk membantu para merchant Ginee mengoperasikan pesan marketplace dengan lebih optimal lagi. Berikut rinciannya.
Menampilkan Desain UI Baru
Dengan adanya tampilan UI baru, seluruh pesan marketplace akan ditampilkan dan terintegrasi dalam satu platform Ginee Chat. Seluruh pesan ini meliputi pesan yang belum dibaca atau belum dijawab, sehingga efisiensi pemrosesan pesan akan meningkat hingga 20%.
Optimalisasi Sistem
Segala masalah terkait keterlambatan pesan telah teroptimalisasi. Pada optimalisasi sistem terbaru ini, Anda akan mampu mengirim dan menerima pesan dengan lebih cepat, stabil, dan akurat.
Menyediakan Ginee Chat Website Versi Lite
Pada website versi Lite ini, Anda akan mendapatkan kemudahan lebih dalam memproses pesan marketplace, sebab Ginee Chat telah mengembangkan versi yang lebih efisien, yaitu Anda hanya perlu membuka Ginee Chat melalui browser Chrome saja tanpa harus mengunduh aplikasi Ginee Chat.
Anda dapat mengakses Ginee Chat Website versi Lite pada link berikut ini, https://chat.ginee.com/
Fitur yang Telah Tersedia di Ginee Chat
Tak hanya pembaruan sistem, Ginee Chat juga telah mempersiapkan fitur yang telah dioptimalisasi. Berikut ini penjelasan terkait fitur yang tersedia di Ginee Chat.
Integrasi dengan Marketplace yang Lebih Lengkap
Ginee Chat sudah bisa integrasi dengan berbagai marketplace ternama seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, Bukalapak, dan JD.ID. Artinya, Anda dapat mengoperasikan seluruh pesan dari toko online yang Anda daftarkan di marketplace tersebut dalam satu platform.
Filter Pesan
Pada fitur filter pesan atau yang disebut dengan Advanced Filter ini, Anda dapat mengatur untuk menampilkan pesan yang belum dibaca ataupun yang telah dibaca.
Manajemen Sub Akun dan Laporan Kinerja Staf
Anda dapat membagi peran serta sub akun untuk tiap admin marketplace. Dengan adanya fitur ini, Anda tidak perlu kewalahan membagi tugas dan melihat kinerja admin. Sebab, Anda dapat melihat laporan kinerja masing-masing admin Anda secara real-time.
Auto Reply
Fitur Auto Reply ini berlaku untuk marketplace Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Dengan fitur ini, Anda dapat mengatur konten dari pesan otomatis beserta waktu pesan tersebut akan terkirim untuk toko online berbeda sekaligus.
Quick Reply
Bedanya dengan fitur Auto Reply, fitur Quick Reply ini memudahkan Anda untuk mengatur template dari pesan Anda serta menentukan shortcut untuk masing-masing template pesan. Fitur Quick Reply ini dapat digunakan untuk marketplace Shopee, Tokopedia, dan Lazada.
Manajemen Ulasan
Sesuai dengan namanya, fitur Manajemen Ulasan akan membantu Anda dalam membalas dan melihat ulasan dari pembeli. Anda akan lebih mudah membalas ulasan, termasuk mendapatkan notifikasi terhadap adanya ulasan negatif. Sehingga, semakin tanggap Anda dalam membalas ulasan pembeli, tentunya semakin besar peluang Anda akan terhindar dari penalti marketplace.
Kejutan Ginee Chat Belum Selesai, Akan Ada Hal Baru di Bulan September
Di bulan September yang akan datang, Ginee Chat juga telah mempersiapkan dua kejutan untuk merchant setia Ginee. Yang pertama, Ginee Chat akan terintegrasi dengan TikTok Chat, sehingga bagi Anda yang memiliki toko online di TikTok Shop, Anda sudah bisa mengelola pesan pembeli melalui Ginee Chat.
Berikutnya, Ginee Chat menyediakan versi mobile untuk Android. Anda hanya perlu mengunduh aplikasi versi mobile, lalu otomatis dapat mengelola seluruh pesan masuk yang telah terintegrasi dalam satu platform Ginee Chat.
Itulah fitur yang telah tersedia di Ginee Chat, serta pembaruan di bulan September nanti. Harapan Ginee Chat di ulang tahun yang ke-2 ini, semoga Ginee Chat dapat terus memudahkan operasional bisnis online Anda melalui sistem kelola pesan marketplace yang tergabung menjadi satu platform.
Gunakan Layanan Ginee untuk Membantu Bisnis Anda Berkembang Lebih Pesat
Ginee siap membantu Anda untuk meningkatkan penjualan serta mengembangkan bisnis lebih pesat. Terutama dengan adanya Ginee Chat yang dapat mempermudah Anda mengelola pesan pembeli dari berbagai marketplace sekaligus.
Selain layanan gratis yang diberikan Ginee Chat dalam rangka merayakan ulang tahun yang ke-2, Anda akan mendapatkan potongan harga hingga 20% jika Anda berlangganan Ginee Chat selama periode 1 tahun atau lebih.
Silakan unduh aplikasi Ginee Chat untuk Windows dan Mac pada link berikut ini:
Takut Ada Chat Pelanggan yang Gak Terbalas?
Jangan khawatir! Ginee Chat bantu kamu kelola chat dari berbagai marketplace dengan mudah!
Selain Ginee Chat, Ginee juga memiliki layanan lain mulai dari manajemen produk, stok, bahkan hingga laporan penjualan.
Ginee juga telah integrasi dengan berbagai marketplace besar, e-commerce, serta social commerce seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, Zalora, TikTok Shop, dan lain sebagainya. Segera daftar Ginee Omnichannel dan nikmati kemudahan dalam manajemen toko online Anda!