Dilansir dari data Hootsuite dan We Are Social dalam laporan mereka yang berjudul “Digital 2022 Global Overview Report”, dari 7,91 Miliar populasi di dunia, 62,5% diantaranya telah memiliki akses internet. Artinya ada sekitar 4,95 Miliar pengguna internet di dunia. Karena perkembangan ini, digital campaign adalah strategi pemasaran yang difokuskan oleh sebagian besar pebisnis di dunia.

Ketergantungan masyarakat dunia terhadap penggunaan internet menjadi penyebab utama perubahan strategi pemasaran dari konvensional ke digital. Tingginya kebutuhan akan tenaga kerja yang menguasai digital marketing mendorong orang-orang untuk belajar digital marketing sebagai skill tambahan untuk memperbesar peluang mendapatkan pekerjaan. Yuk, cari tahu lebih detail tentang digital campaign dalam artikel ini!

Pengertian Digital Campaign

Bagi sebagian orang, istilah digital campaign mungkin terdengar asing. Namun di masa sekarang ini, digital campaign menjadi salah satu fundamental yang harus dipahami juga dipraktekkan oleh pemilik usaha yang berharap bisnisnya bisa berkembang dan mengalami peningkatan omset dari waktu ke waktu.

Bagi Anda yang masih penasaran, digital campaign adalah sekumpulan aktivitas marketing yang dilakukan oleh pemilik bisnis dalam upaya meningkatkan brand awareness atas perusahaan dan produk mereka ke ranah online. 

Digital campaign merupakan strategi pemasaran yang tidak hanya digunakan oleh penggiat bisnis online, namun juga pemilik perusahaan lokal dan tradisional yang mulai menggantikan cara iklan dengan brosur dan katalog menjadi iklan digital melalui media sosial, website, dan email.

Hingga saat ini, skill dalam bidang digital marketing menjadi salah satu kemampuan yang dibutuhkan banyak perusahaan sehingga, belajar digital marketing  untuk pemula sangat meningkatkan peluang untuk berkarir.

Jenis-jenis digital marketing campaign yang bisa Anda terapkan untuk membuat pemasaran digital menjadi lebih efektif.

Search Engine Optimization (SEO)

Berbicara tentang digital marketing, jenis pertama yang akan langsung terbesit dalam pikiran banyak orang adalah Search Engine Optimization atau SEO. Cara kerja SEO adalah mengoptimalkan kinerja dari mesin pencari dalam menampilkan website bisnis Anda pada halaman utama hasil pencarian dengan memanfaatkan kata kunci tertentu dan membungkusnya dalam bentuk tulisan atau yang dikenal dengan content writing.

Hingga saat ini, pemanfaatan SEO dalam mempromosikan bisnis secara digital dipercaya masih memberikan dampak positif yang signifikan. Hal ini tentu berbanding lurus dengan kebiasaan pengguna internet yang akan terlebih dahulu membuka mesin pencari ketika ingin menemukan informasi tentang produk ataupun jasa yang mereka butuhkan.

Kebiasaan pengguna internet hanya akan bertahan pada beberapa halaman awal hasil pencarian lah yang menjadi alasan kuat kenapa SEO sangat penting dan dibutuhkan. Dengan memaksimalkan penggunaan SEO, kata kunci yang Anda gunakan diharapkan mampu membawa website Anda ke bagian teratas halaman hasil pencarian sehingga mudah ditemukan oleh pengguna internet.

Stop boros beriklan sekarang!

Start pakai Ginee Ads biar iklanmu efektif dan penjualan meningkat! Ginee Ads serba bisa, kok, seputar iklan digital!

Baca juga: Cara Menggunakan SEO untuk Bisnis: Kunci Sukses Jalan Cuan!

Search Engine Marketing (SEM)

Selain optimasi SEO, cara lain untuk memastikan website perusahaan Anda muncul pada halaman pertama hasil pencarian adalah dengan memanfaatkan SEM atau Search Engine Marketing. Perbedaannya adalah, penggunaan SEM membutuhkan keahlian khusus serta pendanaan yang cukup.

Pernahkah Anda melihat halaman website yang dimunculkan pada bagian teratas hasil pencarian dan terdapat tulisan “Ad” atau “Iklan” di samping url website tersebut? Itulah yang dinamakan SEM.

SEM hanya dapat digunakan ketika Anda membayar spot iklan pada mesin pencari, contohnya dengan memasang Google Ads. Untuk memastikan iklan Anda bekerja dengan maksimal, Anda membutuhkan strategi pemasaran yang tepat dan target audiens yang optimal. Jika Anda bingung untuk memulai, Anda dapat bekerja sama dengan Ginee Indonesia, dijamin iklan Anda akan menghasilkan feedback maksimal.

Social Media Marketing

Hampir semua pengguna internet memiliki sosial media dan menghabiskan sebagian besar waktunya untuk berselancar disana. Menurut laporan We Are Social, di Indonesia sendiri saja, jumlah pengguna sosial media telah mencapai angka 191 juta orang di Januari 2022. Artinya sekitar 69,74% dari jumlah penduduk Indonesia merupakan pengguna aktif sosial media.

Faktor inilah yang mendasari kepercayaan bahwa memasang iklan melalui sosial media merupakan langkah yang tepat dalam memperkenalkan hingga memasarkan produk bisnis. Disamping itu, Anda juga dapat membangun hubungan yang lebih dekat dengan konsumen melalui sosial media melalui jalinan interaksi.

Content Marketing

Salah satu contoh digital marketing yang sukses belakangan ini adalah pemasaran dengan memanfaatkan unggahan konten yang memiliki makna dan berkualitas bagi audiensnya. Biasanya, konten disusun sedemikian rupa agar menstimulasi ketertarikan audiens terhadap produk dan bisnis Anda. 

Selain itu, konten yang menarik juga dapat memberikan informasi terkait produk yang memiliki potensi untuk menjadi alasan terjadinya transaksi, atau bahkan dapat mengajak lebih banyak pengguna untuk melakukan transaksi.

Baca juga: 5 Tips Gabungkan Konten Digital Marketing untuk Bisnis

Email Marketing

Menurut penelitian, ada sekitar 49% pengunjung yang akan mengunjungi situs Anda sebanyak 2 hingga 4 kali sebelum akhirnya memutuskan untuk melakukan pembelian dan sebanyak 70% pengunjung situs yang menjadi sasaran retargeting memiliki potensi untuk memberikan konversi.

Tujuan dari email marketing adalah untuk menarik kembali perhatian pelanggan maupun calon pelanggan yang sudah pernah mengunjungi situs Anda dan mengaktifkan newsletter dan memberikan informasi terkait produk terbaru kepada mereka dengan harapan terjadi konversi setelahnya .

Selain itu, email marketing dipercaya dapat membangun loyalitas terhadap beberapa bisnis yang sedang Anda kembangkan. 

Influencer Marketing

Salah satu contoh digital campaign yang ramai diterapkan dan memberikan dampak positif adalah influencer marketing. Seperti namanya, influencer mengacu pada seseorang atau kelompok yang memiliki kekuatan untuk mempengaruhi keputusan orang lain dalam melakukan pembelian karena hubungannya yang erat dengan publik atau audiens.

Pengikut dari seorang influencer cenderung akan membeli apa saja yang dipromosikan oleh influencenya sebagai bukti loyalitas. Bekerjasama dengan influencer meningkatkan kemungkinan Anda menjangkau demografis pengguna sosial media yang lebih luas lagi.

Mau iklan apapun, omzet belum nambah?

Ayo, rubah itu semua dengan Ginee Ads! Urus semua iklan di berbagai platform sekaligus, gak perlu ribet lagi!

Pentingnya Melakukan Digital Campaign untuk Bisnis

Beberapa manfaat digital marketing bagi bisnis, seperti:

  • Tidak ada lagi batas wilayah dan jam pemasaran karena digital marketing dapat menjangkau.
  • Penjualan produk lebih tertarget dan cepat.
  • Memudahkan Anda dalam membangun hubungan dengan konsumen.
  • Berkesempatan melakukan personalisasi sesuai dengan kondisi karakteristik konsumen.
  • Profit meningkat dalam waktu yang relatif singkat.

Selain itu, kelebihan digital marketing yang dapat dinikmati pelaku bisnis adalah:

  • Biaya yang dikeluarkan untuk digital marketing cenderung lebih murah dibandingkan iklan konvensional.
  • Anda tidak perlu terlalu banyak tenaga pemasar (sales) dan tenaga pemasar Anda juga tidak wajib untuk turun ke lapangan.
  • Proses branding yang lebih cepat dan mudah.
  • Menawarkan potensi pertumbuhan bisnis yang drastis dan signifikan.

Tips Menjalankan Digital Campaign

Setelah mengetahui sedikit tentang digital campaign serta manfaatnya, sekarang saatnya membahas bagaimana cara digital marketing diterapkan. Berikut adalah tips memulai digital marketing bagi Anda yang masih baru memulai:

  • Pertama, tentukan dulu buyer persona atau profil yang mewakili target pasar produk;
  • Kenali apa yang menjadi kebutuhan target pasar;
  • Buat perencanaan pemasaran (marketing plan);
  • Manfaatkan media digital marketing yang ada (seperti: WhatsApp Business, Google Bisnisku, Website, Landing Page, dan lainnya);
  • Gunakan copywriting yang menarik;
  • Pahami matrix digital marketing dan lakukan evaluasi;
  • Jika dibutuhkan, gunakan marketing tools untuk membantu.
Budget Ads mahal, belum untung juga?

Mending join Ginee Ads sekarang! Lebih hemat, iklan gampang, analisis iklan juga lengkap!

Kesimpulan

Banyaknya masyarakat yang memiliki akses ke internet kini menjadi salah satu pendorong berkembangnya digital marketing. Menurut data dari World Economic Forum (WEF), Digital Marketing menjadi salah satu profesi dengan lapangan kerja yang paling menjanjikan untuk saat sekarang ini. Jadi, jika Anda ingin sukses dalam berkarir, Anda dapat memulai dengan cara belajar digital marketing.

Pemasaran dengan memanfaatkan strategi digital marketing sekarang tidak hanya diterapkan oleh para pemilik bisnis online, tapi juga para pengusaha lokal dan tradisional yang perlahan beralih dari media konvensional seperti brosur dan katalog menjadi media online.

Beberapa jenis digital marketing menurut para ahli yang paling banyak digunakan dan dianggap efektif untuk pemasaran, seperti:

  • Search Engine Optimization (SEO).
  • Search Engine Marketing (SEM).
  • Social Media Marketing (SCM).
  • Email Marketing.
  • Influencer Marketing.
  • Pay Per Click (PPC).
  • Content Marketing.

Tips dan cara menjadi digital marketing dengan alur yang benar adalah:

  • Menentukan profil yang mewakili target pasar daripada produk.
  • Mengenali apa yang menjadi kebutuhan target pasar.
  • Membuat perencanaan pemasaran.
  • Memanfaatkan media yang tersedia sebaik mungkin.
  • Memastikan copywriting yang digunakan sudah menarik.
  • Gunakan marketing tools sebagai alat bantu.
  • Pantau dan pahami matrix digital marketing agar dapat dilakukan evaluasi sehingga kampanye dapat bekerja lebih efektif lagi.

Ginee Ads Bantu Urus Semua Kebutuhan Digital Marketing

Digital Marketing sendiri terus berubah dan berkembang mengikuti kecepatan perkembangan produk digital. Oleh karena itu, mempelajari digital marketing bukanlah tugas yang mudah. Jika Anda ingin kampanye bisnis Anda bekerja secara optimal sesegera mungkin, Ginee Ads menawarkan solusi untuk Anda.

Bersama Ginee Ads, Anda tidak perlu repot-repot membuat perencanaan pemasaran. Karena Ginee akan membantu menyediakan strategi dan media plan yang komprehensif untuk kemajuan bisnis Anda. Selain itu, teknologi AI milik Ginee akan bekerjasama dengan tenaga profesional yang Ginee punya untuk mengoptimalkan target audiens, membuat materi iklan, hingga membantu Anda mengontrol anggaran.

Bersama Ginee, dana yang Anda keluarkan untuk beriklan pasti akan mendatangkan hasil optimal karena Ginee memahami bahwa setiap rupiah yang Anda keluarkan sangat berharga. Segera konsultasikan urusan digital marketing Anda dengan Ginee Ads!

Banyak beriklan di mana-mana malah pusing sendiri?

Aman, Ginee Ads solusinya! Kamu bisa atur iklan di Facebook, Instagram, Google, marketplace Ads, dan lainnya sama Ginee. Lebih efisien, bisa nentuin strategi iklan yang baik, gak ribet!