Menjalani bisnis online haruslah sejalan dengan perencanaan yang matang. Sebelum memulai bisnis online, alangkah baiknya Anda mengatur strategi pemasaran, target pasar, produk/jasa yang ingin dijual, dan modal. Karena semuanya akan berkesinambungan saat proses bisnis berlangsung. Misalnya dengan menerapkan strategi beriklan di Google Ads. Hingga pemberian contoh judul iklan Adwords saja harus Anda pikirkan dengan baik supaya bisnis sukses.

Apa Itu Google Ads?

Mungkin Anda bertanya, kenapa harus beriklan di Google menggunakan Google Ads? Padahal, masih banyak tempat atau platform yang bisa digunakan untuk beriklan. Sebenarnya, jika Anda perhatikan dan rasakan, Google telah menjadi satu situs sekaligus search engine besar yang mampu menjangkau hampir semua pengguna internet dan memiliki brand awareness yang super tinggi.

Sekarang, ibaratnya mana ada yang tidak kenal dengan Google? Mau cari apa-apa di Google, mau beli apa-apa lewat Google, bahkan ingin mencari coffee shop terdekat dengan rumah bisa dicari hanya lewat Google. Google sudah dikenal oleh masyarakat dalam skala yang besar sehingga kehadiran Google tak diragukan lagi mampu menjadi peluang bisnis yang lebar pula.

Salah satu fitur Google, Google Ads, menyediakan layanan bagi pebisnis untuk mempromosikan produk atau jasa Anda secara luas kepada khalayak umum. Ketika Anda menggunakan Google Ads, maka bisnis serta produk Anda akan muncul di halaman Google. Cara kerja Google Ads juga hampir sama dengan algoritma dari platform yang tersedia seperti marketplace atau media sosial. 

Cara buat Google Ads juga mudah. Anda hanya perlu daftar akun Google dan login, lalu pilih menu Ads, pilih negara Anda, pastikan Anda telah memahami syarat dan ketentuan dari penggunaan Google Ads, lalu setujui dan ikuti langkah-langkah berikutnya.

Bagaimana Cara Menulis Iklan di Google Ads?

Mungkin benar, berpartisipasi di Google Ads atau cara buat iklan Google Ads itu mudah. Tapi, bagaimana cara menulis iklan yang menarik dan dapat meningkatkan penjualan Anda? Karena biasanya, calon pembeli akan sangat bergantung pada iklan yang Anda tampilkan. Jika iklan cukup menarik, mungkin mereka akan mengunjungi toko online Anda dan melakukan pembelian produk/layanan yang Anda tawarkan. Tapi kalau tidak?

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Maka dari itu, belajar membuat iklan yang menarik untuk Google Ads, yuk. Simak penjelasan beserta contoh iklan Google Ads berikut ini.

Menentukan Judul Iklan dan Konten Jualan

Di mana-mana, baik itu tulisan atau sesuatu, pasti judul menjadi sebuah hal yang menonjol, bukan? Judul merupakan kata-kata pertama yang tentunya jadi penentu menarik atau tidaknya suatu konten. Biasanya, orang lebih memilih untuk melihat judul terlebih dahulu daripada langsung mengulik isi konten. Jika judul menarik, baru baca keseluruhan konten. Tapi jika tidak, mungkin mereka tidak ingin membaca isinya, padahal sebenarnya isinya pun edukatif.

Sama halnya dengan beriklan di Google Ads, Anda juga harus menentukan judul dan isi konten jualan yang menarik dan unik. Usahakan judul dan konten yang Anda gunakan berisi keyword atau kata kunci berdasarkan produk yang Anda jual. 

Keyword

Untuk mengetahui keyword yang cocok dengan bisnis Anda, Anda juga bisa menggunakan bantuan Google Trends sebab, Google Trends menyediakan hal-hal yang sedang ramai diperbincangkan atau diminati.

Jadi, Anda bisa memahami minat konsumen Anda dengan penggunaan keyword yang tepat sasaran. Karena dengan begitu, iklan Anda akan mudah dan cepat dilihat oleh konsumen dan justru meningkatkan penjualan online. Keyword yang digunakan tidak selalu harus panjang untuk judul, yang penting sudah tepat sasaran, sehingga Anda pun mampu mendapatkan organic traffic dari pencarian mereka melalui search engine Google.

Menentukan Letak Tulisan dan Gambar Iklan

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Selanjutnya, penentuan letak tulisan dan gambar dalam beriklan sangatlah berpengaruh dalam keefektivan iklan Anda. Letak tersebut meliputi penempatan judul, sub judul, sub-sub judul dan gambar jikalau Anda benar-benar menggunakan visual sebagai pendukung iklan Anda. 

Gaya Penulisan

Jangan salah, desain iklan juga penting, lho. Mungkin konsumen akan lebih tertarik jika Anda memiliki tata letak iklan yang teratur dan nyaman dipandang. Tapi selain itu, gaya penulisan juga termasuk ke dalam aspek penting beriklan. Mulai dari bahasa yang digunakan (haruslah sesuai dengan target pasar Anda), lalu gaya penulisan dalam gambar yang disediakan (kata-kata mana yang harus ditekankan supaya menonjol?).

Misalnya dengan menonjolkan ciri khas dari produk Anda sebagai keyword dalam deskripsi iklan, mencantumkan harga atau promosi yang sedang berlangsung, dan kata kerja yang relevan seperti “Dapatkan, telepon sekarang, beli, diskon, promo, gratis.”

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Keunggulan Google Ads

Jawaban atas pertanyaan “Kenapa Google Ads?” adalah karena pengguna Google yang berjibun! Hal itu tentu akan mempercepat proses bisnis Anda. Luasnya pasar akan membuat Anda semakin mudah untuk mendapatkan traffic organic dari hanya mencari keyword produk atau toko online Anda melalui search engine, serta meningkatkan penjualan.

Menggunakan Google Ads juga tidak akan ribet, kok. Meskipun memasang iklan melalui Google Ads membutuhkan modal, tapi jika bisnis Anda semakin berkembang, Google akan menurunkan biaya beriklan. Jadi, win-win solution, kan?

Yang penting, pahami cara membuat iklan yang kreatif dan efektif seperti pada penjelasan sebelumnya, maka Anda akan bisa menciptakan iklan Google Ads yang mendatangkan cuan!

Ginee Omnichannel

Jualan online di berbagai marketplace dan menampilkan iklan melalui Google Ads, tapi masih kewalahan ngurus toko online yang banyak cabangnya sekaligus? Tenang, sekarang sudah ada Ginee Omnichannel yang akan membantumu mengelola banyak toko online dalam satu dashboard Ginee aja, lho.

Ginee juga punya fitur Ginee Ads yang bisa bantu Anda mengurus semua iklan yang Anda tampilkan secara online, mulai dari Google Ads, Facebook Ads, Instagram Ads, hingga affiliate marketing. Selain itu, Ginee dilengkapi fitur Ginee Chat, Ginee Fulfillment, manajemen produk, stok, pesanan, promosi, dan laporan penjualan. Yuk, daftar Ginee Indonesia dan dapatkan free trial selama 7 hari full!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03