Berbelanja daring kini telah menjadi bagian yang tak terlepas dari keseharian warganet. Namun berbagai pertimbangan muncul saat hendak checkout. Salah satunya adalah adalah bagaimana cara agar tetap bisa belanja namun saldo di rekening tetap aman hingga gajian bulan berikutnya. Cara agar kebutuhan tetap terpenuhi adalah dengan memanfaatkan cicilan, misalnya cicilan di Shopee.

Artikel ini akan membahas mengenai fitur cicilan di Shopee, bahkan anda yang tidak memiliki kartu kredit juga bisa, lho, menggunakan cicilan Shopee tanpa kartu kredit! Agar lebih kenal dan pengalaman belanja anda tetap asik, kami akan mengupas cara- cara dan pengalaman cicilan di Shopee yang tetap bikin kantong aman. 

Jenis- Jenis Cicilan di Shopee

Tidak punya kartu kredit dulunya mungkin menjadi hambatan dalam melakukan pembayaran saat checkout. Namun kini tidak punya kartu kredit bukan menjadi sebuah masalah karena Shopee menyediakan berbagai alternatif pembayaran dengan menu cicilan. Selain itu, cara membayar cicilan di Shopee juga mudah banget. Berikut ini jenis- jenis cicilan yang bisa anda pilih dan gunakan dalam berbelanja.

Shopee PayLater

SPayLater merupakan fasilitas layanan pinjaman yang ditawarkan oleh Shopee yang disediakan oleh PT Lentera Dana Nusantara dan PT Commerce Finance yang keduanya diawasi langsung oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Layanan cicilan Shopee Paylater dimulai dari 1 hingga cicilan Shopee Paylater 12 bulan yang dapat dipilih oleh para penggunanya dengan suku bunga 2.95% dan biaya penanganan sebesar 1%.

Berikut langkah- langkah saat checkout menggunakan SPayLater dan cara membayar cicilan Shopee Paylater: 

  1. Pilih Metode Pembayaran kemudian pilih SPayLater lalu konfirmasi.
  2. Klik Buat Pesanan
  3. Metode pembayarannya juga bisa digabung, cukup pilih metode pembayaran lain yang tersedia, bisa melalui ShopeePay, virtual account (minimal Rp 10.000,- untuk VA BCA), ataupun anda bisa bayar dengan cara cicilan di Shopee lewat Indomaret dengan minimal pembayaran Rp 20.000,-
  4. Masukkan PIN ShopeePay untuk konfirmasi pembayaran SPayLater. PIN SPayLater sama seperti PIN ShopeePay apabila ShopeePay sudah diaktifkan.

Setiap anda mendapat kode pembayaran, anda harus melakukan pembayaran maksimal 3 (tiga) jam untuk menghindari pembatalan otomatis. Jika sudah dibayar, maka pembayaran akan otomatis terkonfirmasi dan penjual akan mendapatkan notifikasi untuk mengirimkan pesanan anda.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Tagihan SPayLater bisa dibayar paling lambat tanggal 5, 11, atau 25 di bulan berikutnya sesuai tanggal jatuh tempo dengan rincian sebagai berikut :

  • Tanggal 25: Perlu dibayar paling lambat tanggal 5.
  • Tanggal 1: Perlu dibayar paling lambat tanggal 11.
  • Tanggal 15: Perlu dibayar paling lambat tanggal 25.

Keterlambatan pembayaran akan dikenakan denda 5% dari total tagihan.

Tips :

anda bisa memanfaatkan Shopee PayLater cicilan 12x untuk belanja kebutuhanmu dengan nominal yang lebih besar dan Shopee Paylater cicilan 6x untuk belanjaanmu dengan nominal yang tidak terlalu besar untuk menyeimbangkan tagihan bulanan anda.

Akulaku

Adalah platform perbankan dan keuangan digital pertama di Asia Tenggara, Akulaku menawarkan solusi cicilan pinjaman dari 1 hingga 12 bulan tanpa menggunakan kartu kredit. Untuk checkout di Shopee dengan metode cicilan menggunakan Akulaku, anda perlu memiliki akun Akulaku untuk mendapatkan limit kredit terlebih dahulu.

Berikut jenis tenor cicilan dan batas minimum nilai transaksi Akulaku :

Cara cicilan di Shopee Akulaku cukup mudah. Berikut ini beberapa tahapan dalam menggunakan cicilan Akulaku di Shopee :

  1. Pilih Akulaku di halaman metode pembayaran, kemudian pilih tenor lalu konfirmasi.
  2. Setelah memeriksa kembali pesanan anda, klik buat pesanan
  3. anda akan diarahkan ke halaman Akulaku dengan rincian pesananmu. Pilih kembali tenor cicilan sama seperti saat checkout tadi kemudian masukkan nomor ponsel dan kata sandi akun Akulaku anda. Klik tombol konfirmasi untuk melanjutkan.

Perlu diperhatikan bahwa jika limit kredit akun Akulaku anda tidak mencukupi, maka anda diharuskan membayar penuh. Jadi untuk menggunakan fasilitas cicilannya, pastikan limit kredit anda mencukupi ya.

  1. Konfirmasi ulang pesanan. Klik konfirmasi untuk melanjutkan.
  2. Setelah pembayaran berhasil, status pesanan anda akan berubah menjadi dikemas.
  3. Jangan lupa ya membayar tagihan bulanan anda di aplikasi Akulaku. Untuk suku bunganya sendiri akan disesuaikan dengan tenor pembayaran dan akan ada biaya penanganan sebesar 1.5% per transaksi.
  4.  
New ID ERP CTA Reusable Block 04

Cicilan Kartu Kredit

Bagi anda yang memiliki kartu kredit, anda bisa memanfaatkan cicilan dengan tenor dari 3 hingga 24 bulan, tergantung bank penyedia layanan kartu kredit yang anda miliki. Cicilan dengan kartu kredit biasanya akan memunculkan biaya- biaya, seperti biaya bunga dan biaya layanan.

Biaya layanan cicilan kartu kredit Shopee terdiri dari biaya penanganan dan biaya transaksi. Besarnya bunga cicilan kartu kredit di Shopee dan layanan tersebut tergantung kebijakan masing- masing bank.

Berikut besarnya biaya penanganan kartu kredit untuk masing- masing bank yang dikutip dari Help Shopee :

Untuk transaksi dengan metode pembayaran kartu kredit, baik pembayaran penuh maupun cicilan, khusus untuk Mandiri Kartu Kredit Shopee dengan BIN 421313 tidak dikenakan biaya penanganan.

Selain biaya penanganan, penggunaan kartu kredit akan dikenakan biaya transaksi yang akan muncul pada tagihan kartu kredit anda. Besarnya biaya transaksi berbeda- beda dan tergantung kebijakan masing- masing bank. Berikut ini langkah- langkah checkout dengan menggunakan kartu kredit :

  1. Pilih Cicilan Kartu Kredit > bank > tipe cicilan > Konfirmasi.
  2. Periksa kembali pesananmu. Setelah tepat, klik Buat Pesanan
  3. Masukkan CVV kemudian Bayar. Pastikan anda menyimpan CVV di tempat yang aman ya karena merupakan kode yang bersifat sangat rahasia dan penting.
  4. anda akan diarahkan ke halaman bank untuk verifikasi pembayaran. Masukkan kode verifikasi (OTP) yang dikirimkan oleh bank ke ponsel anda untuk melanjutkan.
  5. Setelah berhasil, akan muncul pop up notification bahwa pembayaran berhasil.

Apabila kartu kredit anda belum pernah terdaftar sebelumnya, anda bisa memilih menu cicilan kartu kredit lalu tambah kartu kredit untuk metode cicilan kemudian isi rincian kartu kredit dan kirimkan. anda akan diarahkan ke halaman bank untuk verifikasi kartu kredit. Masukkan kode OTP yang dikirimkan untuk melanjutkan proses penambahan kartu. Setelah berhasil akan muncul notifikasi bahwa kartu kredit telah berhasil disimpan.

Tips :

Untuk pembayaran penuh tidak dikenakan biaya layanan. Ini artinya anda bisa memanfaatkan penggunaan kartu kredit untuk checkout dan bayar di bulan berikutnya. Jangan lupa sisihkan gaji anda ya untuk membayar tagihan kartu kreditnya.

Kesimpulan

Berbagai layanan cicilan pembayaran yang tersedia cukup menarik, bukan? Hal ini diharapkan dapat meningkatkan penggunaan Shopee dan juga cicilan di Shopee untuk penjual diharapkan dapat meningkatkan omset bagi para penjual.

Penggunaan layanan kredit manapun  memiliki plus minus masing- masing, tinggal disesuaikan dengan kebutuhan dan kesiapan menggunakan jasa layanan yang mana yang bisa anda penuhi. 

Tapi selalu ingat ya, sistem cicilan bukan berarti kita bebas belanja semua barang yang ada di Shopee, kita tetap harus membayarnya. Jadi pastikan anda belanja dengan bijak dan sesuai dengan kebutuhanmu ya. 

Bagi pengguna aplikasi marketplace lain tidak perlu khawatir karena kami akan membahas mengenai cicilan 0% Tokopedia pada artikel selanjutnya. Stay tuned and happy smart shopping!

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Ginee Omnichannel

Ginee Omnichannel dapat membantu anda dalam mengelola banyak toko online di Shopee atau marketplace lain sekaligus, lho. Hanya dalam satu dashboard Ginee saja, anda sudah bisa melakukan proses bisnis dengan hemat waktu dan biaya juga.

Ginee punya fitur manajemen promosi, produk, stok, pesanan, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Semua fitur Ginee dapat anda rasakan secara gratis apabila gabung sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03