Kemajuan teknologi membuat dunia perbisnisan online semakin merajalela. Dengan banyaknya para pegiat usaha online, pilihan logistik pun juga semakin merebak. Salah satu logistik yang mungkin beberapa dari Anda masih ada yang belum mengetahui keberadaannya adalah Lion Parcel. Jasa kirim ini terkenal dengan fasilitasnya yang menyediakan pengiriman ke luar negeri. Kira-kira gimana, ya, cara cek ongkir Lion Parcel?
Sebenarnya, cara cek ongkir Lion Parcel mirip dengan cara cek ongkir ekspedisi lainnya. Hanya saja cek Lion Parcel menyediakan layanan tertentu seperti pengiriman ke luar negeri. Cek ongkir Lion Parcel biasanya disesuaikan dengan layanan yang disediakan dan jarak antar lokasi pengiriman dan tujuan. Lalu melalui apa saja Lion Parcel cek ongkir bisa dilakukan? Langsung simak aja, yuk.
Baca juga: Manfaat Cek Tarif Ongkir Bersama Ginee Tarif Check!
Cek Ongkir Lion Parcel
Kebijakan pengecekan cek ongkir Lion Parcel biasanya di update tiap tahunnya. Jadi cek ongkir Lion Parcel 2020 bisa saja memiliki tarif yang berbeda dengan cek ongkir Lion Parcel 2021. Bahkan, setiap tahunnya, pasti selalu ada promo Lion Parcel yang bisa Anda nikmati.
Kembali ke cara cek ongkir. Cek ongkir Lion Parcel bisa dilakukan via website Lion Parcel. Untuk langkah-langkah lengkapnya, perhatikan ulasan di bawah ini, ya.
Kunjungi Website
Ketika Anda mengunjungi website Lion Parcel, Anda akan melihat beberapa menu di halaman utama. Pilihlah menu “Cek Tarif” dan isi kolom “Dari” dengan lokasi pengiriman, kolom “Tujuan” dengan kota tujuan pengiriman, dan kolom “Berat” dengan berat kiriman. Jika sudah, silahkan klik tombol “Cek Tarif”.
Informasi Tarif
Jika sudah mengklik tombol “CekTarif” Anda akan langsung diarahkan ke halaman Cek Tarif dan tarif yang Anda cari akan langsung muncul secara otomatis beserta dengan tarif kiriman dan estimasi waktu pengiriman.
Cara cek ongkir tersebut bisa Anda lakukan untuk mengecek tarif pengiriman ke seluruh jangkauan Lion Parcel termasuk ke beberapa negara tertentu. Misal, jika ingin cek ongkir Lion Parcel Depok, maka caranya akan sama dengan cek ongkir Lion Parcel dari Batam. Anda hanya perlu memasukkan alamat pengiriman dan tujuan yang sesuai. Hal yang sama juga berlaku ketika Anda cek ongkir Lion Parcel Samarinda.
Yang perlu Anda ingat adalah bahwa tarif ongkir Lion Parcel dijumlahkan berdasarkan layanan yang digunakan dan jarak tempuh pengiriman paket. Jika Anda ingin mengetahui tarif detail Lion Parcel untuk pengiriman ke penjuru dunia, Anda bisa meminta list tarif Lion parcel ke counter Lion Parcel terdekat.
Layanan Lion Parcel
Sebagai jasa kirim yang mendukung pengiriman domestik dan mancanegara, Lion Parcel memiliki beberapa layanan menarik yang bisa Anda nikmati. Mau tahu layanan apa, aja, yang bisa Anda dapatkan dari Lion Parcel? Yuk, simak di bawah ini, ya!
JagoPack
JagoPack adalah layanan Lion Parcel yang menawarkan pengiriman paket dengan harga terjangkau. Jaringan paket untuk layanan ini adalah pengiriman paket ke seluruh Indonesia. Estimasi pengirimannya adalah 2-4 hari.
OnePack
Layanan OnePack adalah service paket ekspres dari Lion Parcel yang bisa sampai dalam kurun waktu satu hari. Layanan ini memberikan jaminan uang kembali jika paket tidak sampai esok hari.
RegPack
RegPack adalah layanan paket regular yang disediakan oleh Lion Parcel. Dengan jaringan ke seluruh Indonesia, Lion Parcel memberikan estimasi 2-3 hari paket sampai ke lokasi tujuan.
InterPack
InterPack merupakan layanan paket Internasional yang ditawarkan oleh Lion Parcel. Pengiriman internasional bisa berupa pengiriman dokumen atau barang lainnya dari Indonesia ke luar negeri. Dengan tarif yang terjangkau, paket Anda bisa sampai dengan estimasi 7 hari.
Lacak paket dan cek ongkir satu-satu? Gak zaman!
Makanya, pakai Ginee Track, dong! Lacak paket lebih dari satu bisa, cek tarif ongkir sekaligus bisa. Kamu bisa melakukan semuanya cuma akses Ginee, lengkap dan akurat!
BigPack
Layanan Lion Parcel yang satu ini memungkinkan Anda untuk mengirim paket dengan berat mulai dari 10 Kg. Estimasi pengirimannya 1-5 hari dan harga yang ditawarkan juga lebih hemat.
DocuPack
Lion Parcel juga memiliki layanan pengiriman khusus dokumen, lho. Karena dokumen memerlukan treatment khusus dalam pengiriman, maka Lion Parcel menyediakan layanan DocuPack. Layanan ini memungkinkan Anda untuk melakukan pengiriman dokumen ke seluruh Indonesia dengan tarif flat. Estimasi pengirimannya mulai dari 1 hingga 5 hari.
Gimana? Sudah tahu cara cek ongkir Lion Parcel dan layanannya? Menarik banget, kan? Kalau Anda seorang pebisnis online, Anda tidak akan bingung memilih jasa kirim karena di Indonesia sendiri sudah banyak logistik yang bisa Anda jadikan pertimbangan untuk mengirim paket. Yang terpenting adalah Anda harus menyesuaikan budget dan kebutuhan Anda ketika memilih layanan kiriman paket.
Baca juga: Jasa Pengiriman Barang Terbaik Yang Tersedia di Marketplace
Ginee Omnichannel
Berbisnis online bisa sangat melelahkan, lho, apalagi kalau Anda melakukan semuanya sendiri. Mengirim barang, melacak paket, cek ongkir, akan sangat sulit dilakukan kalau Anda tidak mengetahui cara efektif untuk melakukannya. Mau tahu rahasia berjualan online efisien? Ya, pakai Ginee Omnichannel, dong!
Fitur Ginee Omnichannel itu ada banyak banget, lho. Bahkan, fitur pelacakan paket dan cek tarif di Ginee Omnichannel bisa Anda nikmati secara gratis! Anda bisa langsung mengklik fitur Ginee Track dan Ginee Tariff Check yang tersedia di website Ginee Omnichannel. Fitur lainnya juga bisa memudahkan Anda dalam berbisnis online. Daftar Ginee sekarang untuk dapatkan coba gratis selama 7 hari full!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan