Bagaimana cara Tokopedia bayar ke penjual? Jualan online memang tengah digemari dan memudahkan banyak pihak untuk memulai mendapatkan keuntungan, bisnis kecil-kecilan ini bahkan bisa dilakukan ketika berada di rumah. 

Salah satu marketplace yang sering digunakan adalah Tokopedia, apabila Anda adalah seller  baru dari Tokopedia, ini dia cara menarik saldo penjual di Tokopedia yang sangat membantu Anda.

Hadirnya Tokopedia memberikan kemudahan kepada masyarakat yang ingin belanja mudah melalui ponsel mereka, sehingga membantu para pelaku UKM untuk menjual produk atau barang yang mereka jual dengan mudah dan mendapatkan banyak pelanggan.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Baca juga: Cara Berjualan di Tokopedia Super Lengkap dari A Sampai Z

Kapan Uang Masuk ke Penjual di Tokopedia?

Bagi Anda yang memiliki sebuah usaha atau bisnis dagang maka sangat disarankan untuk membuka toko di Tokopedia untuk menjangkau pangsa pasar yang lebih luas. Semakin luas pasar yang dapat dijangkau maka semakin besar peluang untuk meningkatkan pelanggan.

Jika Anda bicara dari sisi Penjual / Seller, barang yang dipesan oleh pembeli maka akan dikirim langsung ke alamat yang sesuai dengan pesanan, sedangkan pembeli akan mentransfer uang ke pihak Tokopedia sebelum masuk ke rekening penjual hal ini untuk menghindari unsur penipuan.

Untuk mengamankan saldo, Anda juga bisa menerapkan cara transfer saldo Tokopedia ke akun Tokopedia lain atau cara transfer saldo Tokopedia ke GoPay. 

Penipuan yang sering terjadi di jual beli online adalah, Uang sudah ditransfer tapi barang tidak dikirim kepada pembeli. Maka dari itu, pembeli diharuskan mentransfer uang ke tokopedia terlebih dahulu, setelah itu barulah tokopedia akan mentransfer ke rekening penjual.

Pengembalian dana Tokopedia ke rekening berapa lama? Para penjual / pemilik lapak, dapat menarik dana (saldo tokopedia) ke rekening mereka, setelah transaksi telah terselesaikan, jika Anda seorang penjual di tokopedia maka Anda bisa menarik dana ke rekening BCA, Mandiri, BNI, BRI dan CIMB Niaga dalam waktu maksimal 1×24 jam di hari kerja. 

New ID ERP CTA Reusable Block 02

Sedangkan penarikan dana ke rekening selain yang disebutkan lamanya maksimal 2×24 jam hari kerja. Bank Tutup pada Hari Sabtu/Minggu/libur, maka dari itu penarikan dana baru akan diproses oleh bank bersangkutan di hari kerja berikutnya.

Anda dapat menunggu proses penarikan dananya sesuai batas waktu yang diinformasikan. Apabila hingga batas waktu maksimal penarikan dana belum masuk ke rekening, maka Anda dapat melaporkannya pada Customer Care Tokopedia.

Berapa Persen Potongan Jualan di Tokopedia?

Berapa biaya tarik saldo Tokopedia dan bagaimana jika penarikan saldo Tokopedia gagal, atau penarikan saldo Tokopedia ditahan sementara? Sebelumnya, biaya admin Tokopedia seller untuk status Power Merchant adalah sebesar 1,25 persen dari harga produk yang terjual.

Untuk biaya admin Tokopedia seller dengan status power merchant pro, ditetapkan sebesar 1,5 persen dari nilai jual barang. Biaya admin Tokopedia seller ini berlaku sejak 14 Juni 2021.  Sementara biaya admin Tokopedia dengan status keanggotaan regular merchant, hanya dikenakan sebesar 0,5 persen dari nilai produk terjual. 

Tokopedia juga membebaskan biaya layanan untuk penjual dengan status regular merchant untuk 100 transaksi pertama alias gratis.  Biaya admin Tokopedia itu sudah termasuk di dalamnya pajak pertambahan nilai (PPN). Biaya admin Tokopedia ini juga dipotong secara otomatis dari pendapatan penjualan. 

Yang perlu diketahui, penjual atau seller juga akan dikenakan biaya tambahan apabila ikut serta dalam program gratis ongkir yang disediakan. 

Untuk penjual dengan status power merchant, akan dikenakan biaya admin Tokopedia gratis ongkir sebesar 2,25 persen dengan maksimal Rp 10.000 per produk yang terjual atau senilai maksimal bebas ongkir yang diterima pembeli. 

Sementara untuk penjual dengan status power merchant pro, biaya admin Tokopedia seller bebas ongkir adalah sebesar 1,15 persen dengan maksimal Rp 10.000 atau senilai maksimal bebas ongkir yang diterima pembeli.

Biaya admin Tokopedia seller untuk layanan bebas ongkir paling tinggi adalah untuk penjual dengan status regular merchant yakni sebesar 3 persen dengan maksimal Rp 10.000 atau senilai maksimal bebas ongkir yang diterima pembeli.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Baca juga: Biaya Layanan Tokopedia dan Syarat yang Wajib Seller Tahu

Bagaimana Cara Mencairkan Uang di Tokopedia?

Jualan online memang tengah digemari dan memudahkan banyak pihak untuk memulai mendapatkan keuntungan, bisnis kecil-kecilan ini bahkan bisa dilakukan ketika berada di rumah. 

Salah satu marketplace yang sering digunakan adalah Tokopedia, apabila Anda adalah seller  baru dari Tokopedia, ini dia cara menarik saldo penjual di Tokopedia yang sangat membantu Anda.

  • Bukalah Tokopedia dari browser Anda.
  • Login akun Anda menggunakan akun yang Anda miliki.
  • Pada sebelah kanan atas Anda bisa menekan foto akun Anda
  • Pilihlah menu pengaturan yang berada di layar Anda.
  • Selanjutnya Anda bisa menambahkan rekening bank Anda dengan menekan tab Rekening Bank.
  • Tambahkanlah rekening Anda dengan menekan tambah rekening.
  • Kemudian Anda diminta untuk memilih jenis bank yang Anda gunakan dan isilah nomor rekening milik Anda dan nama pemilik rekening, apabila sudah, klik selanjutnya.
  • Konfirmasi data rekening Anda dengan mengklik Ya, benar.
  • Anda kemudian akan diminta untuk memasukan kode verifikasi yang dikirimkan ke nomor telepon Anda dan diminta untuk verifikasi.
  • Apabila sudah berhasil akan muncul rekening yang sudah Anda daftarkan di rekening bank Tokopedia Anda.
  •  Lalu masuklah ke section Saldo di profile Anda, dan Klik Tarik Saldo.
  •  Centanglah “Data yang saya masukan sudah sesuai dan benar” lalu klik Konfirmasi.
  • Selesai, dana akan akan diproses ke rekening Anda paling cepat sehari dan maksimal dua hari.

Bagi Anda yang mengakses halaman toko melalui mobile, cara tarik saldo Tokopedia ke BCA adalah:

  • Klik Menu (ikon garis tiga).
  • Di bagian bawah foto profil, klik “Saldo”.
  • Klik “Tarik Dana”.
  • Isi semua data seperti nominal saldo yang akan Anda tarik, nama pemilik dan nomor rekening, nama bank dan nama cabang.
  • Klik “Kirim OTP ke HP” dan tunggu pihak Tokopedia mengirimkan kode OTP ke nomor Anda. 
  • Masukkan kode OTP yang dikirim oleh Tokopedia, masukkan kata sandi akun untuk verifikasi.
  • Klik “Tarik Dana”.

Bagi Seller yang biasa mengakses halaman toko melalui ponsel pintar Android, langkah untuk melakukan pencairan dana adalah:

New ID ERP CTA Reusable Block 05
  • Klik Menu.
  • Di bagian bawah foto profil, klik “Saldo”.
  • Pada halaman “Saldo Saya”, klik “Penarikan”.
  • Isi semua data seperti nominal saldo yang akan ditarik, nama pemilik dan nomor rekening, nama bank dan nama cabang.
  • Klik “Kirim OTP ke HP” agar pihak Tokopedia dapat mengirimkan kode OTP ke nomor ponsel Anda.
  • Masukkan kode OTP yang dikirim oleh Tokopedia dan kata sandi akun toko Anda;
  • Klik tAnda centang.

Baca juga: 5 Tips Cara Jual Barang di Tokopedia dan Buat Akun Seller

Kesimpulan

Untuk saat ini belum tersedia cara menarik saldo Tokopedia ke OVO/Dana/Gopay. Sama seperti halnya belum tersedia cara menarik saldo Tokopedia ke LinkAja serta e-Wallet lainnya. Satu-satunya cara agar Anda dapat melakukan penarikan dana adalah dengan melalui rekening bank terdaftar.

Tidak seperti saat melakukan pembayaran yang dapat dilakukan di Indomaret, untuk penarikan dana sendiri belum ada pilihan atau cara tarik saldo Tokopedia di Indomaret. Apabila terjadi kasus penarikan dana Tokopedia pending, jangan khawatir karena pengajuan penarikan dana Anda akan tetap diproses paling lama 1-2×24 jam.

Meskipun nanti terjadi kegagalan proses penarikan dana, uang Anda tidak akan hangus dan akan tetap kembali ke Saldo Pengguna Anda.

Jika Anda tidak memiliki rekening, maka satu-satunya cara tarik saldo Tokopedia ke shopeepay, ovo, dana, maupun e-wallet lainnya adalah melalui jasa convert, namun cara ini tidak disarankan karena rentan akan kasus penipuan. Sangat disarankan agar Anda sebaiknya membuka rekening untuk menarik saldo hasil jualan Anda.

TIngkatkan Penjualan Tokopedia bersama Ginee Omnichannel!

Cara menggunakan saldo penghasilan Tokopedia bisa beragam, misalnya untuk memasang ikan di TopAds. Nah, setelahnya, Anda bisa mengelola toko online Anda di Tokopedia bersama Ginee Omnichannel! Dengan Ginee, Anda dapat mengelola produk, stok, orderan, promosi, dan lain sebagainya hanya dalam satu dashboard. Yuk, gabung Ginee Indonesia gratis sekarang!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03