Media komunikasi jarak jauh kini semakin canggih. Evolusi yang terjadi sejak Yahoo Messenger terus mengalami peningkatan, hingga saat ini sedang viral aplikasi chat modern yaitu WhatsApp Messenger. Bahkan, WhatsApp ikut berkembang. Tidak hanya merupakan aplikasi untuk komunikasi saja, melainkan berbisnis online. Ingin memulai bisnis online melalui WhatsApp? Smak cara menggunakan WhatsApp Business berikut ini!

Asal Usul WhatsApp dan WhatsApp Business 

Sebelum berlanjut ke tahapan untuk menggunakan WhatsApp business, sepertinya Anda perlu tahu terlebih dahulu sejarah WhatsApp hingga mengembangkan platform menjadi salah satu sarana untuk berbisnis online. So, apa itu WhatsApp?

WhatsApp adalah aplikasi messenger yang bisa diunduh langsung dari Google Play Store atau App Store di perangkat yang Anda miliki. WhatsApp pertama kali didirikan oleh para karyawan Yahoo di tahun 2009.

Awal mulanya yaitu Jan Koum mendapat inspirasi dari industri aplikasi yang ada di iPhone. Dia pun melihat peluang untuk membantu komunikasi jarak jauh semakin baik, salah satunya dengan memungkinkan pengguna aplikasi messenger untuk menambahkan status dan membagikannya ke kerabat atau keluarga.

Nama WhatsApp pun diambil dari istilah sapaan yang sering digunakan dalam bahasa slang bahasa Inggris, yaitu ‘What’s Up?’ Setelahnya, nama WhatsApp pun semakin melejit, akhirnya bekerja sama dengan Facebook, serta menyediakan basis WhatsApp web atau dikenal dengan sebutan web WA.

WhatsApp tidak hanya punya fitur untuk update status dan berbagi status tersebut kepada kontak Anda, tapi juga bisa chat, telepon, video call, bahkan sampai berbisnis online dengan fitur WhatsApp business.

Jenis layanan ini bertujuan untuk membantu Anda menjalani bisnis online dengan platform media sosial. Hal ini berkaitan dengan pentingnya komunikasi dalam dunia bisnis. Bisnis berarti berhubungan langsung dengan konsumen, kan? Sehingga, media komunikasi seperti WhatsApp bisa jadi peluang bisnis yang besar untuk Anda memasarkan produk jualan secara online.

Kelebihan Menggunakan WhatsApp Business

Sesuai dengan Target Pasar

Ketika Anda memutuskan untuk berbisnis online, pastinya Anda perlu memikirkan tentang target pasar yang cocok untuk produk yang Anda jual. Biasanya, anak muda atau pembeli berusia di bawah 30 tahun lebih tertarik untuk chat dan menghabiskan waktu berkomunikasi di aplikasi messenger. WhatsApp salah satunya, lho! Jadi, Anda bisa promosi produk dengan lebih mudah dan menjangkau target pasar Anda.

Chattingan dengan Konsumen Aman!

Baik mengakses via aplikasi atau web WhatsApp business, fitur komunikasi yang ada di WhatsApp pun terjaga dengan aman. Karena, ada yang namanya end-to-end encryption dan two-factor-authentication (2FA). Jadi, gak perlu khawatir soal pihak ketiga yang mungkin mengetahui percakapan Anda dengan konsumen. Di WhatsApp, terjamin, kok, keamanannya!

Grup WA Bisnis

Dalam WhatsApp, Anda bisa bergabung ke dalam suatu grup percakapan atau bahkan menjadi host yang membuat suatu grup. Grup ini tak hanya ditujukan untuk mempermudah komunikasi antara satu dengan yang lainnya, tapi juga untuk sharing soal bisnis online dengan para pebisnis lain, ataupun membuat grup khusus dengan pelanggan setia.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Cara Membuat WhatsApp Bisnis

Kalau ingin segera coba berjualan di WhatsApp lewat WhatsApp business, gimana caranya, ya? Tenang, berikut ada langkah-langkah untuk mendaftar akun bisnis WA.

Download WhatsApp Business

First thing to do: download aplikasi WhatsApp Business secara gratis melalui Play Store atau App Store. 

Buka Aplikasi WhatsApp Business

Ketika Anda membuka aplikasi WhatsApp Business pertama kali, Anda langsung melihat tulisan “Agree and Continue.” Silakan klik tulisan tersebut jika Anda telah menyetujui syarat dan ketentuan yang telah tercantum di WhatsApp.

Input Nomor Perangkat Anda

Anda harus mencantumkan nomor pada perangkat yang Anda gunakan untuk mendaftar di WhatsApp Business. Nantinya, pihak WhatsApp akan mengirimkan kode verifikasi yang harus Anda input ke kolom nomor yang disediakan. Tapi, biasanya, kode yang telah terkirim via SMS akan otomatis tertera di kolom nomor di WhatsApp, kok.

Informasi Bisnis Online

Isilah informasi yang berkaitan dengan bisnis online Anda seperti nama bisnis online yang Anda jalankan dan juga foto profil. Anda harus mencantumkan nama yang sesuai dengan nama bisnis, ya, sebab sekalinya ditetapkan, maka tidak bisa diubah lagi. Kemudian, untuk foto profil, sebaiknya Anda menambahkan foto logo brand online Anda supaya lebih meyakinkan calon pembeli untuk membeli produk Anda. Jika sudah, klik “Next.”

Edit Profil Bisnis Online

Anda harus melengkapi informasi bisnis lainnya seperti alamat, kategori bisnis, jam aktif, alamat website, atau bahkan link toko online yang Anda daftarkan di platform lainnya. Caranya yaitu dengan membuka menu “Settings” > “Business Settings” > klik “Save” di bagian kanan atas.

Maksimalkan Fitur WA Business

Sudah tahu cara membuat akun di WhatsApp Business, kan? Kini saatnya Anda mulai berjualan dan memanfaatkan fitur yang sudah disediakan di WhatsApp. Bagaimana caranya, ya?

Fitur Katalog Produk

Untuk mengaktifkan fitur katalog produk, silakan menuju menu “Opsi Lainnya” atau titik tiga yang terletak di bagian kanan atas pada aplikasi WhatsApp Business. Lalu, klik “Settings” > “Business Settings” > “Katalog.”

Tambahkan foto produk dengan cara menekan tombol “+” berwarna hijau, dan klik “Add Item.” Anda bisa mengambil gambar dari galeri Anda, maksimal sebanyak 10 buah per upload, ya. Kalau sudah, klik “Save.”

Time to Set the Messages!

Pertama, Anda bisa mengaktifkan fitur quick replies atau jawaban cepat. Fitur ini umumnya berisi ucapan terima kasih atau permintaan maaf yang sopan. Caranya dengan membuka menu “Settings” > “Business Settings” > “Quick Replies” > lakukan perubahan sesuai keinginan Anda > “Save.”

Fitur kedua dalam kategori pesan yaitu fitur greeting message. Anda bisa mengatur kalimat sapaan secara otomatis yang akan diterima calon pembeli ketika mereka mulai chat nomor Anda. Caranya dengan buka menu “Settings” > “Business Settings” > “Greeting Message” > edit pesan > “Save.” Gambar tahapannya seperti berikut:

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Next, fitur away message dari WhatsApp Business! Di sini, Anda mampu memanfaatkan fitur ini untuk tetap menjalin hubungan yang baik dengan calon pembeli, bahkan ketika Anda sedang tidak available. Dengan ini, Anda akan otomatis mengirimkan pesan ketika ada konsumen yang chat nomor Anda. Cara mengaktifkannya yaitu buka menu “Settings” > “Business Settings” > “Away Message” > edit pesan > “Save.” Tahapannya ada pada gambar berikut:

Membuat Label Pembeli

Pada fitur yang satu ini, Anda bisa memberikan tanda pada pembeli yang chat dengan Anda. Tujuannya untuk mempermudah Anda dalam mengelompokkan pembeli, misalnya yang baru saja memesan produk, pembeli baru, atau lainnya. 

Caranya dengan memilih kontak yang ingin Anda beri label atau tanda khusus > pilih tombol berbentuk panah ke kanan > tentukan jenis label untuk kontak tersebut > klik “Save.”

Jadi, gimana? Gampang, bukan, untuk mendaftar akun WhatsApp Business dan berjualan di sana? Banyak fitur dari WhatsApp yang akan membantu Anda dalam melancarkan bisnis online. Begitu pula dengan manfaatnya, lho!

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Bisnis Online Jangan Cuma di WhatsApp Business Aja!

Cobain platform yang lain seperti marketplace, yuk! Jika Anda mendaftarkan banyak toko online di berbagai marketplace dan merasa kesulitan untuk mengelolanya, tenang aja, ada jasa kelola toko online yaitu Ginee Omnichannel!

Kalau mau jualan online cepat laku dan lancar jaya, jangan cuma di satu platform. Manfaat yang akan Anda dapatkan dari berjualan di marketplace juga gak kalah dengan WhatsApp Business, kok. Apalagi dengan bantuan Ginee Indonesia, dijamin kelola toko jadi semakin hemat waktu dan biaya.

Ginee punya fitur seperti manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Anda juga bisa pakai semua fitur canggih Ginee dengan klaim free trial Ginee selama 7 hari dari website resmi!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03