Untuk bisa memiliki penghasilan bisnis yang tajir melintir, Anda perlu mempromosikannya di media sosial seperti Instagram. Nah, kalau mau promosi yang Anda sebarkan di IG bisa menarik banyak calon pelanggan, Anda harus tahu cara membuat konten Instagram yang menarik biar online shop di Instagram makin eksis, dan bisnis pun makin cuan!
Ketika hendak membuat konten promosi, ada banyak cara buat konten menarik di Instagram yang bisa Anda tempuh. Fitur posting yang diberikan oleh Instagram untuk Anda mempromosikan produk atau sekedar bikin akun Anda ramai followers itu ada banyak banget. Mulai dari posting feed, Instagram Stories, Instagram Reels, Instagram Live, dan masih banyak lagi.
Fitur utama dari Instagram adalah fitur posting feed di mana Anda bisa memposting konten dan membiarkan semua followers Anda melihat konten Anda di home feed Instagramnya. Mau tahu lebih lanjut? Simak ulasannya di bawah ini, ya!
Apa Itu Posting Feed?
Sebelum beralih ke topik utama, yaitu cara membuat konten Instagram yang menarik, kenali dulu, yuk, apa itu posting feed di Instagram. Kalau Anda sudah lama berselancar di dunia media sosial terutama Instagram, Anda pasti udah gak asing lagi, dong, sama istilah posting feed. Nah, memangnya apa, sih, posting feed itu?
Instagram Feed adalah fitur utama dari Instagram yang sudah ada sejak hari pertama dirilisnya Instagram. Kalau Anda punya bisnis, maka fitur ini sangat cocok untuk Anda gunakan sebagai metode branding yang ampuh banget. Pasalnya, konten yang Anda post di feed IG tidak akan hilang sampai kapan pun, kecuali Anda menghapusnya atau memindahkannya ke arsip.
Feed Instagram ini adalah foto-foto yang followers Anda lihat di profil Anda. Cara membuat konten feed di Instagram juga terbilang sangat mudah. Pertama, Anda perlu menyiapkan foto atau video yang Anda ingin upload di feed Instagram.
Anda bisa menggunakan aplikasi untuk membuat konten Instagram biar bahan postingan Anda makin menarik. Lalu, post konten Anda dengan cara mengklik tanda “+” di pojok kanan atas > Feed > Pilih media yang ingin di-upload > Tambahkan caption dan hashtag > Lalu, klik “Send”.
Feed Instagram Ukuran Berapa?
Sudah tahu apa itu feed Instagram dan bagaimana cara membuat postingan feed? Satu hal lagi yang perlu Anda ketahui soal feed Instagram, yaitu ukuran media untuk di-upload. Pada awalnya rasio gambar yang diizinkan untuk postingan feed di Instagram hanya 1:1 saja. Tapi, sekarang Instagram sudah mengizinkan penggunanya untuk meng-upload foto atau video di feed dengan berbagai macam ukuran.
Tabel di atas merupakan ukuran feed Instagram terbaru. Jadi, sebelum Anda membuat konten Instagram, perhatikan ukuran-ukuran tersebut terlebih dahulu, ya, biar tidak keliru, dan konten pun akan sesuai dengan standar Instagram.
Konten Apa yang Cocok untuk Instagram?
Mempromosikan bisnis di Instagram bukan semata-mata upload produk saja, lho. Biar pelanggan Anda tertarik untuk membeli produk yang Anda tawarkan, Anda bisa membuat konten kreatif di Instagram. Kira-kira, jenis konten apa, ya, yang cocok dibuat di Instagram? Simak ulasannya, yuk!
Konten dalam Bentuk Foto
Sebagai media sosial yang fokusnya untuk berinteraksi melalui foto, maka tentu saja konten dalam bentuk foto sangat cocok untuk Anda posting di Instagram. Jenis foto yang Anda posting di Instagram bisa berbagai macam. Biar foto makin menarik, Instagram juga memberikan banyak filter yang bisa Anda gunakan. Filter ini juga bisa bikin feed Instagram Anda jadi makin kece.
Anda bisa memberikan filter yang konsisten terhadap foto-foto yang Anda posting. Isi konten yang Anda posting juga bisa berupa foto kegiatan Anda sehari-hari, foto pemandangan dan lain sebagainya. Nah, dalam kaitannya dengan bisnis, Anda bisa meng-upload produk dengan metode foto produk yang unik biar feed makin aesthetic.
Baca juga: 4 Foto Produk Unik yang Mampu Buat Pelanggan Ingin Belanja
Konten Video
Konten video dianggap efektif untuk memperkenalkan produk kepada pelanggan Anda. Karena calon pelanggan tidak melihat langsung produk yang Anda jual, Anda bisa membuat konten video yang menunjukkan detail produk biar konsumen Anda yakin untuk membeli.
Cara membuat konten Instagram dalam bentuk video juga cukup mudah, lho. Dengan fitur-fitur dari Instagram, Anda sudah bisa bikin video yang bisa bikin pelanggan ngiler beli produk atau jasa yang Anda tawarkan.
Instagram Stories
Fitur yang satu ini fenomenal banget, lho, di kalangan warga IG. Anda bisa memposting konten dengan durasi super pendek, yaitu 1-15 detik saja! Meskipun demikian, fitur untuk mempercantik IG Stories ini ada banyak banget. Mulai dari GIF yang gemes, sampai ada fitur quiz dan polling yang bisa bikin Anda makin akrab dengan followers.
Instagram Reels
Kalau Anda aktif juga di medsos TikTok, Anda pasti bakal familiar banget sama fitur IG yang satu ini. Pasalnya, bentukan dari IG Reels ini mirip banget, lho, sama FYP TikTok. Instagram Reels ini juga digadang-gadang sebagai fitur Instagram yang bisa bikin bisnis makin cuan. Dengan fitur branded content yang ada di Reels, Anda bisa mempromosikan produk Anda dengan mudah.
Baca juga: TikTok Vs Reels: Mana yang Lebih Cocok Buat Bisnis?
Langkah Langkah Membuat Konten Instagram?
Kalau cara upload konten di Instagram pasti sudah pada tahu, ya. Nah, kalau membuat konten untuk di-upload di Instagram, sudah pada tahu belum? Kalau belum, yuk, ikuti langkah-langkah di bawah ini, ya!
Content Planner
Untuk bisa membuat konten Instagram dan bisa memposting konten tepat waktu pada saat jam sibuk Instagram, Anda bisa membuat planning terlebih dahulu. Anda juga bisa membuat draft konten terlebih dahulu dengan cara membuat desain konten Instagram terlebih dahulu. Kemudian buatlah rancangan seperti konten apa yang Anda ingin posting, apa materi dari konten, dan tentukan ingin diposting jam berapa.
Menyiapkan Media
Sudah tahu materi konten? Sekarang, pilih media yang Anda ingin posting. Apakah Anda ingin memposting foto? Slideshow? Video? Atau campuran dari ketiganya? Pilihlah sesuai kebutuhan dan cocokkan dengan materi konten yang Anda miliki.
Tentukan Hashtag
Hashtag ini penting banget, lho, dalam cara membuat konten yang menarik. Pasalnya, bakal sayang banget kalau konten yang Anda posting sudah menarik tapi yang lihat hanya sedikit. Apalagi kalau yang Anda posting adalah konten bisnis. Nah, kehadiran hashtag ini membantu Anda menjangkau audiens yang lebih luas.
Posting Tepat Waktu
Sudah tahu mau posting Instagram jam berapa? Sebuah penelitian menunjukkan bahwa waktu memposting di Instagram yang paling ideal adalah hari Rabu pada pukul 11.00 dan Jumat pada pukul 10.00 – 11.00. Pastikan Anda memposting tidak jauh dari jam-jam tersebut, ya, biar postingan banyak likes dan bisa viral!
Review Postingan
Kalau sudah diposting, Anda bisa melihat insight dari masing-masing post. Cek bagaimana engagement rate dari post-post tersebut dan lakukanlah analisis terhadap post yang memiliki persentase engagement rate yang tinggi.
Bagaimana Cara Membuat Konten Kreatif?
Anda bercita-cita untuk menjadi konten kreator? Tentu saja Anda dituntut untuk menjadi sosok yang kreatif dan mampu berpikir out of the box. Tapi cara membuat konten yang menarik di Instagram bukan hanya ditujukan untuk para konten kreator saja, lho. Namun, para pebisnis yang ingin mendapatkan calon pelanggan lebih banyak pun harus mampu membuat konten kreatif. Bagaimana caranya? Simak langkahnya di bawah ini!
Buatlah Konten yang Original
Original di sini artinya Anda adalah orang yang memiliki ide akan konten yang Anda buat. Misal, Anda punya ide konten Instagram bisnis lalu menuangkan ide-ide tersebut ke dalam online shop Anda di Instagram. Berarti konten yang Anda buat adalah konten yang orisinil. Berasal dari hati dan pikiran Anda sendiri dan tidak ada orang lain yang menyamakannya.
Kenali Audiens
Cara membuat konten yang menarik di Instagram bukan hanya untuk kesenangan diri sendiri saja, tapi, Anda punya audiens yang akan melihat konten Anda. Untuk tahu konten yang paling banyak diminati di Instagram Anda, Anda perlu mengenali audiens terlebih dahulu. Kira-kira audiens Anda menyukai konen yang seperti apa, lalu Anda bisa buat konten yang sesuai dengan minat mereka.
Perhatikan Caption
Contoh konten Instagram yang menarik dan mampu bikin audiens merasa terpuaskan dengan apa yang Anda buat adalah postingan Instagram dengan caption yang singkat, padat, jelas, dan memiliki relevansi yang tinggi terhadap apa yang diposting. Jangan buat caption terlalu panjang atau terlalu pendek. Anda juga bisa membuat caption yang memberi informasi kepada audiens dan bisa memancing mereka untuk berkomentar.
15 Tips Membuat Konten Instagram yang Menarik
Sebagian orang menggunakan Instagramnya untuk menghasilkan uang. Apakah Anda salah satunya? Kalau iya, Anda harus memiliki kapabilitas untuk membuat konten Instagram yang menarik jika Anda mengandalkan penghasilan dari Instagram. Jika Anda seorang konten kreator atau influencer, maka Anda harus bisa membuat konten yang informatif, edukatif, dan interaktif.
Dengan konten berkualitas, akan semakin banyak orang yang mengikuti Anda di Instagram. Semakin banyak followers, Anda bisa menaikkan harga endorsement. Kalau begitu, akun Instagram Anda bisa makin cuan, bukan?
Nah, kalau Anda pebisnis yang punya online shop di Instagram atau hanya sekedar mempromosikan online shop melalui Instagram, maka konten yang menarik dibutuhkan untuk menjangkau audiens baru, mempertahankan pelanggan lama, dan meningkatkan omzet penjualan.
Mau semua tujuan pembuatan konten tersebut tercapai? Yuk, ikuti tips membuat konten yang menarik untuk Instagram!
Buat Postingan Instagram yang Mampu Memancing Perhatian Pelanggan
Salah satu cara membuat konten Instagram untuk bisnis yang bisa menarik perhatian pelanggan adalah konten yang bisa mengajak pelanggan untuk bertindak sesuai dengan apa yang Anda minta.
Di Instagram, Anda bisa memposting foto dengan caption. Berikan visual yang mantap pada foto Anda, lalu tonjolkan identitas brand Anda, produk atau layanan yang Anda tawarkan di caption. Dengan begitu, pembeli akan membaca apa yang Anda tulis setelah tertarik dengan foto yang Anda posting.
Jangan Abaikan Maksimum Karakter, Emoji, dan Hashtag
Kalau menulis caption untuk promosi online shop, jangan tanggung-tanggung! Tulis caption yang relevan dengan foto Anda. Jika Anda ingin orang-orang membeli produk yang Anda jual, cantumkan informasi produk selengkap mungkin. Jangan lupa tambahkan hashtag biar orang mudah menemukan produk Anda di halaman pencarian. Anda juga bisa tambahkan emoji biar caption lebih berwarna.
Identifikasi Brand
Kalau Anda sudah tahu apa yang Anda jual, maka Anda bisa dengan mudah melakukan identifikasi brand. Setelah mengenali apa yang Anda tawarkan, Anda bisa dengan mudah membuat konten yang menarik, menjual, dan informatif sekaligus.
Konten yang Anda buat juga harus sesuai dengan target pasar Anda, ya. Dengan begitu, Anda tidak perlu pusing-pusing memikirkan bagaimana teknik copywriting yang Anda perlu aplikasikan pada caption postingan Anda.
Mempertimbangkan Jumlah Karakter pada Caption
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, jumlah maksimum pada caption tidak bisa diabaikan. Biar postingan makin menarik dan tidak bikin caption terlalu panjang, Anda bisa menjadwalkan postingan-postingan tertentu.
Misal, di hari senin Anda bisa memposting seputar info produk, lalu di hari Selasa, Anda memposting testimoni pelanggan dan di hari-hari berikutnya Anda membuat postingan promosi. Dengan begitu, followers Anda akan semakin mudah mengikuti konten yang Anda buat di Instagram.
Letakkan Informasi Utama di Awal Caption
First impression adalah hal terpenting dalam berjualan online. Kalau di Instagram, jelas first impression-nya dari konten foto atau video yang diposting. Setelah itu, baru ke caption. Orang tentu saja akan melihat kalimat pertama dari apa yang Anda tulis.
Di situlah kesempatan Anda untuk menarik perhatian mereka. Tulis sesuatu yang menggambarkan produk dan meyakinkan audiens untuk melakukan tindakan.
Edit dan Re-write
Tidak perlu impulsif dalam menulis caption. Di Instagram, Anda masih bisa menyimpan postingan konten sebagai draft terlebih dahulu. Anda bisa me-review apa yang sudah ditulis, lalu edit, dan tulis ulang jika perlu.
Pakai Hashtag
Tidak bosan-bosan untuk diingatkan bahwa hashtag memiliki peranan penting dalam penjualan di Instagram. Hashtag mampu meningkatkan engagement konten hingga 12,6% dibandingkan postingan biasa yang tidak menggunakan hashtag. Meskipun begitu, mencantumkan hashtag tidak bisa asal-asalan, ya. Jangan memasukkan hashtag terlalu banyak dan masukkan hashtag yang relevan dengan postingan Anda.
Berikan Audiens Pertanyaan
Salah satu ciri konten Instagram yang menarik adalah konten yang interaktif yang bisa mengajak audiens untuk berpartisipasi dalam apa yang Anda posting. Buatlah konten dengan caption yang berisi pertanyaan dan biarkan para followers Anda menjawab pertanyaan yang Anda ajukan. Pertanyaan yang diberikan juga gak usah sulit-sulit. Anda bisa memberikan pertanyaan yang hanya membutuhkan jawaban “ya” atau “tidak”.
Libatkan Akun Influencer
Jika Anda ingin postingan jadi lebih menarik dan ramai, Anda bisa melibatkan akun lain yang relevan dengan postingan Anda. Caranya adalah dengan mention akun influencer yang berkolaborasi dengan brand Anda pada caption foto atau video. Atau, Anda juga bisa memberikan tags pada postingan Anda.
Libatkan Target Pasar
Selain melibatkan influencer, Anda juga bisa mengajak target pasar berpartisipasi dalam postingan Anda. Mintalah followers untuk meninggalkan komentar, meng-tag temannya di komentar, membagikan postingan, atau memberikan like. Setelah itu, lihat engagement postingan Anda. Dijamin bakal tinggi banget, deh!
Emoji pada Caption
Seperti poin sebelumnya, caption and emojis do really matter! Memberikan emoji pada caption Anda akan membuat caption menjadi lebih berwarna. Biar gak monoton berisi teks saja, Anda bisa menambahkan emoji pada caption yang ditulis.
Schedule Posting
Siapa sangka kalau schedule alias jadwal sangat dibutuhkan ketika Anda ingin memposting konten di Instagram? Nyatanya, kalau Anda ingin menjangkau audiens yang lebih luas, ada beberapa cara untuk meningkatkan engagement Instagram Anda. Salah satunya adalah menjadwalkan kapan Anda harus memposting konten-konten tersebut.
Baca juga: 10 Cara Meningkatkan Engagement Instagram, Pasti Berhasil!
Ada beberapa hari dan waktu yang disarankan untuk memposting konten Instagram, karena pada waktu-waktu tertentu, beberapa orang membuka Instagramnya secara bersamaan. Penjadwalan posting ini juga bisa memberikan Anda konsistensi dalam membuat postingan.
Pelajari Algoritma Instagram
Konten yang menarik saja terkadang tidak cukup untuk memberikan engagement yang tinggi. Meskipun Anda sudah tahu cara membuat konten video Instagram yang menarik dengan editing yang advanced dan menghasilkan sebuah konten yang berkualitas, tapi kalau Anda tidak mempelajari algoritma Instagram, semuanya akan sia-sia.
Pastikan Anda tahu bagaimana cara kerja algoritma Instagram. Apakah postingan Anda memiliki potensi untuk ditampilkan ke audiens yang tepat?
Buat Konten Menggunakan Aplikasi Bantuan
Untuk bisa memberikan konsistensi yang mantap terhadap apa yang Anda posting di Instagram, Anda bisa menggunakan aplikasi bantuan untuk mengedit konten-konten Anda. Biar feeds yang Anda posting terlihat menarik, Anda bisa mendesain masing-masing konten Anda sedemikian rupa biar feed Instagram Anda bisa memanjakan siapa saja yang mengunjungi akun Anda.
Anda bisa memberikan konsistensi terhadap color scheme feed Anda. Memang agak sulit, tapi dengan bantuan aplikasi di luar Instagram seperti Lightroom, Canva, VSCO, dan aplikasi pengeditan foto lainnya, postingan Anda bisa menjadi makin menarik, lho.
Berikan Konten yang Menghibur
Biar gak terlalu kaku dan bisa memancing followers untuk meng-tag pengguna lainnya, Anda bisa memposting konten yang menghibur seperti meme atau tebak-tebakan. Konten dengan unsur humor, terbukti menjadi konten yang mampu bikin makin banyak orang mengunjungi profil Anda, karena orang-orang akan cenderung membagikan postingan yang lucu kepada teman-temannya.
Posting Testimoni
Tips biar online shop Anda di Instagram ramai pembeli adalah dengan bikin postingan yang berisi testimoni. Jika ada pelanggan yang pernah membeli dan memberikan review atau testimoni terhadap produk Anda melalui DM, jangan dihapus begitu saja! Screenshot DM tersebut dan posting di feed Instagram Anda. Kalau ada testimoni, Anda bisa meyakinkan pelanggan baru untuk membeli di toko Anda.
Testimoni tidak selalu harus diposting di feed, kok. Anda bisa membuat story dan memasukkannya ke dalam highlight Instagram biar pengunjung baru dari toko Anda bisa melihat bagaimana kesan dari para pelanggan yang sudah mencoba produk Anda.
Ginee Indonesia
Konten Instagram sudah menarik tapi jualan masih sepi? Duh, pasti promosinya kurang gencar, tuh. Yuk, sebarkan brand awareness Anda lebih luas lagi bersama Ginee Indonesia! Ginee punya fitur periklanan berbasis AI yang bisa meningkatkan ER dari konten Instagram Anda, lho. Dengan fitur Ginee Ads, Anda bisa memasang iklan di berbagai platform digital tanpa harus khawatir iklan gak manjur, karena Ginee Ads bakal terus pantau!
Selain itu, ada banyak lagi fitur Ginee yang bisa bikin bisnis online Anda makin efisien. Sistem ERP dari Ginee bakal membantu Anda dalam mensukseskan bisnis online yang Anda jalankan. Yuk, daftar Ginee sekarang dan dapatkan free trial 7 hari full!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan