Berjualan secara online memang asik karena mampu mendatangkan keuntungan yang lebih besar. Bagi Anda yang baru memulai melakukan ekspansi bisnis ke marketplace seperti Shopee, jangan takut kalah bersaing. Simak artikel ini dan pelajari cara iklan di Shopee yang efektif agar mampu maju selangkah lebih depan dari pesaing bisnis lainnya.

Mengenal Fitur Iklan Shopee 

Shopee meluncurkan fitur yang memungkinkan para Mitra Seller untuk melakukan pemasangan iklan dengan mudah dan praktis sejak tahun 2017. Fitur ini dikenal dengan nama Shopee MyAds atau Shopee Iklanku.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Dengan fitur Shopee MyAds, Anda dapat memantau performa iklan yang Anda tayangkan secara langsung setiap jamnya sehingga Anda dapat menimbang iklan seperti apa yang efektif dan mana yang tidak. 

Tidak hanya itu, Shopee MyAds juga merupakan cara iklan di Shopee untuk pemula yang sangat praktis dan bersahabat karena memungkinkan Anda untuk menentukan sendiri budget yang ingin dikeluarkan untuk sebuah iklan.

Ada 5 tahapan yang harus Anda pahami jika ingin memaksimalkan Iklan Shopee untuk bisnis online yang sedang dikembangkan, yaitu:

Mengisi Saldo

Sistem penagihan pembayaran iklan di Shopee menggunakan sistem prabayar sehingga Anda perlu melakukan pengisian Saldo Iklan agar iklan yang Anda buat bisa ditayangkan oleh pihak Shopee.

Pengisian Saldo Iklan di Shopee juga sangat mudah karena dapat dilakukan melalui transfer bank dengan virtual account dari rekening BCA, BRI, BNI, dan Mandiri. Juga dapat melalui e-wallet seperti i-Saku, Shopee Pay, serta pembayaran tunai melalui Alfamidi, Alfamart, dan Indomaret. Atau, jika Anda sudah memiliki saldo penjual, Anda juga dapat memilih melakukan Top Up atau isi saldo dengan pembayaran melalui saldo penjual Anda.

New ID ERP CTA Reusable Block 02 1

Melakukan isi saldo, silahkan ikuti langkah berikut:

  • Masuk ke Akun Penjual.
  • Pilih Menu “Iklan Shopee”.
  • Pada halaman Iklan, Klik “Isi Saldo”.
  • Kemudian pilih nominal Top Up, terdapat pilihan nominal mulai dari 25 ribu rupiah sampai 50 juta rupiah, atau, Anda dapat memilih menu “Masukkan Nominal” untuk menentukan sendiri jumlah saldo yang ingin Anda isi.
  • Jika Anda memiliki kode voucher, masukkan kode voucher untuk mendapatkan potongan harga, kemudian klik “Isi Saldo”.
  • Pilih Metode Pembayaran kemudian klik “Bayar Sekarang”.
  • Saldo akan segera masuk ke akun Anda setelah pembayaran diverifikasi oleh pihak Shopee.

Pilih Iklan Baru

Setelah melakukan pengisian Saldo Iklan, maka langkah selanjutnya adalah melakukan pemasangan iklan dengan memilih opsi “Buat Iklan Baru”. Menariknya, Shopee memungkinkan penggunanya untuk mengiklankan 10 produk unggulan sekaligus dalam sekali iklan. Anda dapat mencentang produk mana saja yang ingin Anda iklankan dan mengatur budget hingga periode penayangannya secara bersamaan. Praktis, bukan?

Pilih 5 Produk Unggulan

Seperti disebutkan diatas, Shopee memberikan opsi untuk menampilkan hingga 10 produk unggulan dalam sekali pemasangan iklan. Namun, untuk permulaan, disarankan agar Anda memilih hanya 5 produk paling unggul untuk diiklankan. Tujuannya adalah untuk menekan anggaran seminim mungkin dan dapat lebih mudah untuk memantau performa iklan pada setiap produk.

Memilih Kata Kunci

Elemen terpenting dalam memasang iklan di Shopee sebenarnya terletak pada pemilihan kata kunci yang relevan. Jika Anda masih sangat baru dan tidak yakin dalam menentukan kata kunci paling tepat untuk produk yang ingin Anda iklankan, jangan khawatir, masih ada pilihan iklan otomatis Shopee yang dapat Anda aktifkan.

Banyak beriklan di mana-mana malah pusing sendiri?

Aman, Ginee Ads solusinya! Kamu bisa atur iklan di Facebook, Instagram, Google, marketplace Ads, dan lainnya sama Ginee. Lebih efisien, bisa nentuin strategi iklan yang baik, gak ribet!

Iklan otomatis Shopee memungkinkan sistem Shopee untuk membantu Anda memilih kata kunci sesuai dengan produk yang ingin Anda promosikan. Dengan memilih kata kunci yang tepat, peluang produk Anda terjual akan semakin besar karena dapat secara langsung menjangkau target pasar.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Kata Kunci Iklan di Shopee?

Tentukan Biaya

Bagian paling menguntungkan dari memasang iklan melalui marketplace adalah Anda dapat menentukan sendiri besaran biaya yang ingin Anda keluarkan untuk setiap iklan. Biaya pasang iklan di Shopee dihitung berdasarkan banyaknya jumlah klik yang dilakukan oleh calon pembeli terhadap iklan yang Anda pasang.

Cara menghitung biaya iklan di Shopee sebenarnya sangatlah mudah. Pertama, tentukan terlebih dahulu berapa budget yang ingin Anda keluarkan untuk setiap klik yang Anda dapat. Berikut adalah ilustrasi harga minimum hingga maksimum yang dapat Anda sesuaikan untuk iklan Anda:

Setelah menentukan biaya per klik untuk iklan Anda, selanjutnya tinggal dikalikan dengan jumlah klik yang didapat oleh iklan Anda. Hasil dari perkalian biaya per klik dikali jumlah klik iklan itulah yang merupakan total tagihan untuk iklan Anda.

Baca juga: 3 Alasan Pay Per Click Menjadi Solusi Bisnis Tingkatkan Penjualan

Cara Memasang Iklan Shopee

Untuk melakukan pemasangan iklan berbayar yaitu dengan menggunakan fitur Shopee Iklanku, Anda dapat melakukannya dengan cara masuk ke halaman Iklan Shopee di Akun Toko Anda, kemudian pilih jenis iklan yang ingin Anda tampilkan. Adapun jenis iklan yang dimaksud adalah:

  • Iklan Pencarian Produk.
  • Iklan Produk Serupa.
  • Iklan Pencarian Toko.

Selain fitur Iklanku, ada juga cara iklan di Shopee gratis yang bisa Anda manfaatkan. Cara tersebut adalah dengan menggunakan opsi “Naikkan Produk” yang hanya dapat dilakukan sekali dalam 4 jam. Hanya saja, karena ada pembatasan jam dan limit ini, promosi dengan menggunakan pilihan “Naikkan Produk” mungkin saja mendatangkan hasil iklan yang kinerjanya tidak sebaik iklan berbayar.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Kesimpulan

Cermat dalam memilih produk unggulan dan menentukan kata kunci merupakan bagian dari cara iklan di Shopee agar tidak boncos. Selain itu, jika Anda masih pemula dan kurang yakin dengan feedback yang Anda terima untuk setiap anggaran dari iklan yang Anda pasang, maka sebaiknya lakukan pengaturan modal iklan menjadi serendah mungkin.

Anda tetap dapat menambah budget untuk iklan Anda nanti, setelah Anda meninjau sendiri performa dari iklan yang tayang. Bandingkan omset penjualan produk Anda setelah iklan dengan budget yang Anda keluarkan untuk pemasangan iklan. Ketika omset lebih tinggi dari budget iklan, saat itulah Anda boleh mempertimbangkan untuk menambah anggaran iklan Anda pada produk tersebut.

Secara garis besar, tidak ada perbedaan antara cara Iklan di Shopee 2020 dengan tahun-tahun berikutnya. Yang perlu Anda lakukan hanyalah menyetujui syarat dan ketentuan iklan, masuk ke halaman toko, melakukan Top Up Saldo Iklan, memilih produk unggulan dan kata kuncinya relevan, serta menentukan budget iklan.

Tips lain agar iklan Anda bekerja dengan baik adalah, sebaiknya melakukan pemilihan waktu yang tepat untuk memasang iklan. Menurut pengalaman iklan di Shopee bekerja paling baik  pada saat menjelang event tertentu seperti, promo tanggal cantik, harbolnas, new year sale, dan event-event sejenis.

Disamping mudahnya memasang iklan melalui Shopee MyAds, cara berhenti iklan di Shopee juga tidak kalah mudahnya. Anda hanya perlu masuk kembali ke halaman Iklan Shopee, mencari produk yang Anda iklankan, kemudian pilih opsi “Nonaktifkan” untuk memberhentikan iklan yang ditayangkan.

Apabila suatu saat Anda ingin mengaktifkan kembali iklan tersebut, Anda dapat kembali ke halaman yang sama dan memilih opsi “Lanjutkan”. Sangat mudah, bukan?

Ginee Omnichannel

Iklan di Shopee Ads? Pakai Ginee Ads bisa, lho! Dengan Ginee Ads, Anda dapat dengan mudah mengelola kampanye iklan dalam satu dashboard. Selain Ginee Ads, Anda juga bisa menggunakan fitur Ginee Omnichannel yang lain, mulai dari manajemen produk hingga Ginee Chat. Yuk, segera gabung dengan Ginee Indonesia sekarang, gratis!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03