Cara buat iklan Tokopedia? Iklan Tokopedia adalah fitur promosi yang biasa disebut TopAds, bagi para Merchant yang ingin dagangan nya laris di Tokopedia disarankan untuk dapat mengoptimalkan fitur ini. 

Sebab dari hasil survey yang dilakukan Tokopedia, rata–rata Merchant yang memanfaatkan fitur ini bisa mendapatkan keuntungan yang berkali lipat dari biasanya karena munculnya barang yang kita jual di tampilan teratas pencarian. 

Memasang iklan TopAds di Tokopedia memang dikenakan biaya, namun biaya yang harus dibayar relatif murah kok, jadi bagi para Merchant yang ingin mengiklankan barang dagangannya gak perlu khawatir. Jadi mari kita bahas disini apa itu iklan TopAds Tokopedia, dan berapa sih biaya iklan Tokopedia.

Proses Cara Pasang Iklan di Tokopedia

Untuk menjadikan produk yang kita jual lebih tersebar secara luas ditokopedia dan sering muncul di tokopedia, maka kita perlu pasang iklan di Tokopedia dengan TopAds agar usaha Jualan Online semakin berkembang.

Pasang Iklan di Tokopedia atau TopAds Tokopedia sangat mudah dilakukan oleh orang awam sekalipun karena dengan step by step yang sangat mudah dimengerti untuk menghadapi persaingan yang begitu keras di Tokopedia.

Baca juga: Apa Itu TopAds Tokopedia dan Apa Keuntungan dari Memakai TopAds?

TopAds membantu menampilkan produk Anda di halaman depan pencarian agar mudah terlihat oleh calon pembeli. Namun, selain memasang TopAds yang benar, Anda juga harus memperhatikan produk Anda agar TopAds Anda semakin efektif untuk meningkatkan penjualan.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

TopAds (Top Ads Tokopedia promo) adalah fitur promosi toko dan produk yang bisa digunakan oleh seluruh merchant di Tokopedia. Melalui fitur ini, kita bisa mempromosikan produk kapan saja dengan biaya mulai dari Rp.250, Rp.300 dan Rp.350 tergantung kategori.

Perlu diketahui, saat ini fitur TopAds hanya bisa diakses melalui Tokopedia versi desktop dan Seller App. Fitur TopAds menerapkan sistem pembayaran Cost Per Click (CPC), jadi kita hanya akan membayar setiap kali iklan toko atau produk kita di klik oleh pengguna.

Namun, pastikan kita sudah mengetahui cara Kredit TopAds terlebih dahulu dan mengisi dengan jumlah kredit yang tersedia dalam berbagai pilihan, mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 5.000.000 untuk biaya iklan Tokopedia.

Melalui fitur TopAds, beriklan efektif jadi lebih mudah dan produk toko kita sudah pasti ditampilkan pada halaman strategis. Seperti di Halaman Pencarian, Homepage, Kategori, serta halaman strategis lainnya.

Fitur TopAds Tokopedia memungkinkan produk toko kita bisa tampil teratas di halaman strategis, serta lebih mudah dikunjungi. Dengan demikian, kita bisa menjangkau lebih banyak pembeli dan bisa memaksimalkan penjualan toko.

  • Tekan tombol Tambah Iklan.
  • Pilih Tambah Iklan Produk.
  • Pilih produk yang ingin diiklankan.
  • Aktifkan jenis iklan Tokopedia produk yang Anda inginkan dengan toggle.
  • Affiliate Marketing: tentukan komisi per penjualan.
  • Iklan per klik: atur biaya per klik, penempatan, dan anggaran dengan pengaturan grup iklan. Cara mengatur anggaran harian TopAds Tokopedia juga mudah, kok.

Baca juga: Cara Jualan di Tokopedia, Tips Ampuh Bisnis Online!

5 Faktor yang Dapat Mempengaruhi Performa TopAds dan Penjualan

Perlu diketahui terlebih dahulu jenis iklan Tokopedia sebelum kita membuat iklan, iklan seperti apa yang ingin kita gunakan. Setelah mengenali nya barulah kita bisa menentukan strategi TopAds apa yang akan digunakan untuk toko kita.

New ID ERP CTA Reusable Block 02

Iklan toko atau yang dulunya kita kenal dengan nama Iklan Headline Tokopedia, iklan ini mudah dipahami sebab iklan toko memiliki penempatan sendiri yang berbeda dari iklan produk atau iklan kata kunci. Iklan ini muncul sebagai banner teratas yang berada di halaman pencarian. 

Produk-produk yang diiklankan akan muncul di dalam banner, bukan katalog yang ada di halaman pencarian. Oleh karenanya, jangan bingung jika di Iklan Toko ini kita perlu memasukkan kembali kata kunci dan jangan sampai rancu dengan Iklan Kata Kunci. Kata kunci adalah hal penting dalam melakukan iklan.

Seperti namanya “Iklan Otomatis Tokopedia”, iklan ini bersifat otomatis. Dimana kita hanya perlu memasukkan berapa besar anggaran harian yang ingin kita keluarkan. 

Dari situ, Tokopedia akan berusaha mengoptimalkan sendiri produk apa yang diiklankan, berapa besaran bidding-nya, dan seberapa besar suatu produk akan mendapatkan anggaran. Ketika ini diaktifkan, maka semua Iklan Produk akan diatur secara otomatis oleh Tokopedia dan kita tidak bisa melakukan pengaturan secara lebih spesifik.

Iklan Tanpa Modal merupakan satu tipe iklan Tokopedia terbaru 2022 dan mungkin belum semua toko bisa mencoba fiturnya. Kita boleh menganggap ini sebagai sebuah tipe iklan otomatis, tapi kita perlu mengatur biaya per penjualan yang terjadi dari Iklan Tanpa Modal ini. 

Top Ads Tokopedia promo, jadi jika di tipe iklan lain kita mengatur bidding biaya per klik atau per 1.000 kali tayangan, di Iklan Tanpa Modal ini kita hanya cukup membayar jika produk kita terjual dari iklan.

Bisa dibilang inilah salah satu cara beriklan gratis di Tokopedia. Karena jika tidak ada penjualan dari Iklan Tanpa Modal, kita tidak perlu membayar apa-apa. Ini menjadi sebuah alternatif iklan berisiko rendah bagi pemilik toko. Iklan ini dapat berjalan berdampingan dengan tipe iklan lain.

Berikut beberapa faktor yang dapat mempengaruhi performa topads dan penjualan:

Penamaan Produk

Penamaan produk yang baik dan benar sangat berpengaruh kepada pencarian pembeli. Pastikan Namakan produk Anda dengan jelas dan deskriptif sehingga mudah dicari oleh pembeli dan Hindari penamaan produk dengan kode atau kata-kata yang tidak diketahui pembeli.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Pasang Biaya Per Klik Sesuai dengan Rekomendasi Biaya

Rekomendasi biaya TopAds adalah rata-rata biaya iklan yang dipasang oleh penjual lain di kategori yang sama. Maka, jika Anda ingin iklan produk Anda tampil di atas penjual lainnya, Anda dapat memasang biaya per klik yang lebih kompetitif.

Pilih Kategori Produk yang Tepat

Hati–hati jangan sampai salah pilih kategori produk! Karena jika kategori produk Anda salah, pembeli akan sulit menemukannya. Pastikan kategori produk Anda benar untuk optimalkan pencarian pembeli.

Tampilkan Foto Produk yang Jelas & Menarik

Contoh iklan toko di Tokopedia yang menarik salah satunya karena foto produk. Foto produk adalah salah satu faktor utama untuk penjualan. Jika foto produk Anda buram / tidak jelas, pembeli tidak akan tertarik untuk membeli. Usahakan foto produk Anda menggambarkan produk secara detail, yaitu tampilkan foto dari berbagai macam sisi (depan, belakang, atas, bawah, samping kanan & kiri). Anda dapat upload 5 foto produk, lho! 

Deskripsi Produk

Deskripsi produk memegang peranan penting untuk penjualan. Pembeli akan merasa yakin jika deskripsi produk Anda tertulis detail dan menjelaskan produk secara keseluruhan mulai dari dimensi, kondisi, bahan, variasi warna / motif, dan informasi lainnya.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Kesimpulan

Iklan menjadi salah satu strategi favorit yang dipilih oleh para marketer karena terbukti ampuh mendatangkan keuntungan terutama meningkatkan sales. Anda juga bisa optimalkan performa toko online Anda dengan bergabung bersama Ginee Omnichannel yang bisa membantu Anda mempermudah dalam urusan pengelolaan bisnis online.

Gabung Ginee Omnichannel, Penjualan di Tokopedia Auto Naik!

Ginee Indonesia memiliki beberapa fitur yang tentunya bisa membantu Anda mengelola toko online Anda dengan mudah dan anti ribet. Fitur Ginee di antaranya adalah manajemen pesanan, stok produk, layanan chat pelanggan, hingga laporan penjualan bisa Anda dapatkan hanya dalam satu dashboard saja. Yuk, daftar Ginee sekarang!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03