Dari perbedaan UKM dan UMKM di artikel sebelumnya, kesempatan kali ini akan lebih mendalami dan mendetail tentang bisnis UKM dan apa saja jenisnya di Indonesia. Dengan menyesuaikan kontribusi jenis UKM Indonesia yang dijalankan secara perorangan atau berbentuk badan usaha tersebut dapatkah memberikan pengaruh atau peranan penting bagi sebuah perekonomian negara Indonesia.
Dengan membaca sampai akhir isi artikel kali ini, kedepannya bisa dengan mudah mengambil keputusan atau kesimpulan berupa jenis kegiatan ekonomi apa yang cocok dijadikan sebagai salah satu bisnis produktif yang berperan dalam meningkatkan perkembangan dan pertumbuhan pemerintahan Indonesia. Serta dapat membedakan setiap jenis UKM yang ada di Indonesia.
Apa Itu UKM dan Contohnya ?
Sebelum masuk kepada kategori jenis UKM di Indonesia, setidaknya perlu mengetahui tentang apa itu UKM?. Dimana UKM adalah usaha kecil menengah yang memiliki skala usaha kecil menengah yang dapat berperan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi suatu daerah atau negara melalui cara kembangakan usaha kecil.
Bisnis UKM memiliki potensi untuk mempengaruhi perekonomian suatu daerah atau negara melalui bentuk usaha perorangan atau usaha dagang. Didukung dengan Undang-Undang yang mengaturnya pada UU No. 20 Tahun 2008 yang memberitahukan usaha bisnis mikro, kecil dan menengah didefinisikan sebagai sektor kegiatan ekonomi hasil produksi sendiri.
Tepatnya menerangkan bisnis usaha kecil memiliki jumlah omset penjualan sekitar Rp 300.000.000 sampai Rp 2.500.000.000 per tahun dan memiliki jumlah pegawai di antara rentang 30 sampai 100 orang. Dan bisnis usaha menengah memiliki jumlah omset penjualan sekitar Rp 2.500.000.000 sampai dengan Rp 50.000.000.000 per tahunnya.
UKM mampu membantu mendorong pertumbuhan ekonomi negara atau daerah melalui pembentukan laporan pendapatan PDB (Produk Domestik Bruto) yang diterima tiap tahunnya. Serta memiliki kelebihan dalam membuka lapangan pekerjaan bagi negara berkembang dan negara maju.
Untuk itu berikut berbagai jenis contoh usaha UKM yang bisa ditemui di Indonesia dan dapat dijadikan sebagai inspirasi untuk memulai bisnis UKM, antara lain:
UKM Kuliner
Pertama jenis contoh usaha menengah di Indonesia yang sering ditemui dan bisa dijadikan sebagai salah satu inspirasi menentukan bisnis UKM adalah UKM Kuliner. Dimana bisnis UKM kuliner merupakan salah bisnis populer dan banyak ditemukan di berbagai negara atau daerah manapun. Hal tersebut didukung dengan adanya kebutuhan primer manusia, yaitu melaksanakan berbagai aktivitas didukung dengan makanan untuk menghasilkan tenaga.
Dengan begitu bisnis UKM memiliki potensi lebih baik dibanding UKM lain karena kebutuhan makanan selalu dibutuhkan. Dan tidak akan pernah mati atau redup hanya tinggal menentukan jenis UKM kuliner apa yang akan dijalankan dari contoh usaha UMKM kuliner.
Lalu bisnis kuliner yang dijalankan apakah melakukan bisnis berskala kecil atau besar, dan pemecahan di dalam bisnis kuliner perlu diiringi pemberian pelayanan, kualitas harga, dan harga yang sesuai dengan prinsip strategi pemasaran.
UKM Fashion
Kedua, jenis contoh bisnis UKM di Indonesia yang sering ditemui dan bisa dijadikan sebagai salah satu inspirasi menentukan bisnis UKM selain UKM kuliner adalah UKM Fashion. Dimana bisnis UKM Fashion juga merupakan bisnis populer dan banyak ditemukan, salah satunya di Indonesia. Profit bisnis UKM Fashion yang dihasilkan tidak kecil pula, melainkan hasil profitnya sangat besar karena dapat berlipat ganda pada waktu tertentu.
Seperti jumlah profit akan meningkat pada situasi atau kondisi tertentu, seperti jumlah permintaan fashion yang meningkat pada hari-hari besar (Imlek, Idul Fitri, dan Natal). Jumlah profit yang meningkat tidak terhindar dari varian fashion yang ditawarkan serta trend fashion pada pengaruh masa perubahan zaman tersebut, bisa menjadi salah satu usaha bisnis kecil menjadi usaha besar yang dituang kedalam ide UMKM online shop.
UKM Pendidikan dan Pelatihan
Ketiga, jenis contoh bisnis UKM di Indonesia yang sering ditemui dan bisa dijadikan sebagai salah satu inspirasi menentukan bisnis UKM adalah bentuk UKM pendidikan dan pelatihan. Dimana bisnis UKM ini adalah bisnis yang membutuhkan keahlian dalam memberikan instruksi arahan seperti pelatihan atau tempat kursus.
Bisnis UKM ini cukup populer di kalangan anak muda karena pendidikan adalah bekal untuk menghadapi dunia sosial dan bisa masuk ke dalam jenis usaha UMKM yang mendapat bantuan. Dan bisnis pendidikan dan pelatihan seperti ini dibutuhkan kemampuan dasar dalam menyalurkan pengetahuan kepada anak didik baik dari usia dini, usia remaja, mahasiswa serta karyawan kantoran jika diperlukan.
UKM Tour & Travel
Empat, jenis contoh bisnis UKM di Indonesia yang dapat ditemui dan bisa dijadikan sebagai salah satu inspirasi menentukan bisnis UKM adalah UKM Tour & Travel dan juga merupakan salah satu contoh UMKM bidang jasa. Dimana bisnis UKM Tour & Travel memiliki potensi besar untuk daerah atau negara yang memiliki wisata alam yang bisa diperkenalkan dan dijadikan sebagai sumber penghasilan melalui jasa keliling wisata.
Bisnis UKM ini bisa memiliki peluang karena adanya sebagian masyarakat memiliki jiwa petualangan dan mengelilingi berbagai daerah atau tempat yang belum pernah diketahui atau dikunjungi, dan cukup menyediakan jasa tour guide, paket tour, transportasi wisata, penginapan wisata dan jasa pelayanan.
Baca juga: Tips Memulai Bisnis UKM Agribisnis di Tengah Wabah Virus Covid-19
Jenis UKM di Indonesia
Dari banyaknya jenis contoh bisnis UKM, UKM dapat menjadi tiang atau pilar perekonomian Indonesia menjadi lebih baik. Karena kontribusi dari berbagai jenis dan contoh UKM sama contoh UMKM Indonesia mampu menghasilkan jumlah PDB senilai 61.07% yang setara dengan Rp 8.873,89 triliun dan memiliki daya penyerapan bisnis UKM dan UMKM sebanyak 97% dari total jumlah tenaga kerja dari himpunan 60,4% total investasi.
Bisnis UKM yang terdapat di Indonesia memiliki 3 pembagian dan dikelompokkan sesuai dengan dasar kriteria usaha menengah, kecil dan mikro, antara lain:
Usaha Mikro
Bagian pertama dari jenis UKM di Indonesia adalah usaha mikro, dimana usaha ini berbentuk perorangan atau berbentuk badan usaha dengan sistem kepemilikan perorangan. Usaha mikro yang ada di Indonesia memiliki nilai omset sebesar Rp 300.000.000 per tahun dengan nilai aset paling besar sebesar Rp 50.000.000 yang nilainya tidak termasuk bangunan, lahan atau tempat usaha.
Usaha Kecil
Bagian kedua dari jenis UKM di Indonesia adalah usaha kecil, dimana usaha ini berbentuk perorangan yang merupakan bisnis berdiri sendiri dan bukan merupakan anak cabang atau anak usaha dari perusahaan menengah atau besar.
Usaha kecil yang ada di Indonesia Memiliki nilai omset penjualan sebesar Rp 300 juta sampai Rp 2.5M per tahunnya dengan nilai aset paling besar sebesar Rp 50.000.000 sampai Rp 500.000.000 yang nilainya tidak termasuk bangunan, lahan, atau tempat usaha.
Baca juga: 35 Contoh Usaha Kecil, Bisa Dicoba Siapa Aja dan Laku!
Usaha Menengah
Bagian ketiga dari jenis UKM di Indonesia adalah usaha menengah, dimana usaha ini berbentuk perseorangan yang memiliki badan usaha yang didirikan sendiri dan kepemilikan berbentuk pribadi. Dan tidak termasuk kedalam kategori bisnis anak cabang atau anak usaha perusahaan lain.
Usaha menengah yang ada di Indonesia memiliki nilai omset penjualan sebesar Rp 2.500.000.000 sampai Rp 50.000.000.000 per tahunnya dengan nilai aset paling besar Rp 500.000.000 sampai Rp 10.000.000.000 yang nilai asetnya tidak termasuk bangunan, lahan atau tempat usaha.
Kesimpulan
Dengan adanya penjabaran dan pembagian jenis UKM yang ada di Indonesia serta tentang apa itu UKM dan contohnya, kiranya dapat digunakan sebaik mungkin informasi ini. Karena dari informasi diatas menginformasikan bisnis UKM memiliki peranan dalam membangun sebuah perekonomian Indonesia untuk berubah menjadi lebih baik atau mampu memajukan pertumbuhan negara dari hasil produk domestik bruto.
Kelola Bisnis UKM Anda dengan Ginee Omnichannel!
Bisnis UKM Anda juga dapat dimulai dari toko online, loh! Memiliki bisnis online di berbagai marketplace memang masih menjadi alternatif mendapatkan uang paling menjanjikan untuk saat ini.
Bisnis online juga bisa dilakukan dengan modal yang relatif kecil. Masih pemula? Jangan takut repot karena sekarang ada Ginee Omnichannel bisa membantu Anda dalam melakukan catatan keuangan.
Ginee Indonesia memiliki beberapa fitur yang tentunya bisa membantu Anda mengelola toko online Anda dengan mudah dan anti ribet. Fitur Ginee diantaranya adalah manajemen pesanan, stok produk, layanan chat pelanggan, hingga laporan penjualan bisa Anda dapatkan hanya dalam satu dashboard saja. Yuk, daftar Ginee sekarang!
Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel
Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!
Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!
- Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
- Update secara otomatis pesanan dan stok
- Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
- Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
- Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
- Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
- Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
- Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan