Tokopedia Indonesia memiliki layanan khusus terkait pemberian reputasi yaitu Reputasi Toko. Apabila toko online Anda mendapatkan reputasi yang semakin tinggi, tandanya toko Anda dipercaya betul oleh konsumen, sekaligus Tokopedia pun akan menyediakan berbagai akses fitur yang dapat mempercepat proses penjualan Anda. Mau tahu tentang badge Tokopedia dan layanan Reputasi Toko?

Apa yang Dimaksud dengan Reputasi Toko?

Apabila Anda termasuk pemula dalam hal berjualan di Tokopedia, mungkin Anda masih asing dengan layanan resmi dari Tokopedia, yaitu Reputasi Toko. Anda bisa memperoleh Reputasi Toko dalam bentuk badge. Jadi, arti badge Tokopedia adalah sebuah bentuk penghargaan yang ditentukan berdasarkan penilaian pembeli, sistem Tokopedia, dan lainnya.

Nah, ketika pembeli memberikan ulasan terhadap produk atau toko Anda, maka Anda sebagai seller juga bisa membalasnya dan memberikan ulasan balik atas reputasi dari pembeli. Nantinya, pembeli dapat melihat Reputasi Toko Anda sebagai informasi dan tingkat pengukuran seberapa terpercayanya toko Anda, seberapa bagus kualitas produk dan pelayanan yang Anda berikan. Jadi, penting bagi Anda untuk memikirkan cara meningkatkan reputasi toko di Tokopedia.

Semakin tinggi badge yang Anda dapatkan, maka semakin besar juga kesempatan toko Anda dikenal oleh konsumen yang lebih luas sekaligus mempercepat penjualan karena tentu pembeli pun telah percaya dengan pelayanan Anda.

Berikut ini urutan badge Tokopedia:

Faktor yang Menentukan Reputasi Toko

Jadi, bagaimana cara mendapatkan badge pro Tokopedia atau power badge Tokopedia? Apa saja faktor yang menentukan? Simak penjelasannya berikut!

Penilaian dari Pembeli

Faktor yang pertama yaitu penilaian atau reputasi dari pembeli. Apabila proses pembelian telah selesai, maka pembeli dapat memberikan penilaian terhadap kualitas produk serta pelayanan toko Anda dengan menggunakan simbol smiley.

Simbol smiley tersebut punya tiga jenis penilaian yaitu Puas, Netral, dan Kecewa. Penilaian puas akan menambahkan 2 poin untuk badge Anda, Netral berarti tambah 1 poin, sedangkan Kecewa berarti berkurang 1 poin. Berikut tampilannya:

Perlu Anda ingat, apabila seller atau pembeli telah memberikan penilaian melalui simbol smiley, tapi pihak lainnya belum memberikan penilaian hingga jangka waktu menilai berakhir, maka nilai yang sama akan diberikan kepada pihak yang tidak melakukan penilaian itu.

New ID ERP CTA Reusable Block 01

Contohnya, Anda sebagai seller telah memberikan penilaian Puas kepada pembeli, tapi pembeli itu belum memberikan penilaian terhadap pelayanan toko Anda. Hasilnya, penilaian dari pembeli akan disamakan dengan penilaian Anda terhadap pembeli, yaitu Puas.

Penilaian dari Sistem Tokopedia

Tokopedia akan memberikan penilaian dengan dua metode, yaitu order berturut-turut, dan kenaikan badge Reputasi Toko dalam kurun waktu tertentu. Berikut penjelasannya:

Order berturut-turut

Tandanya, Anda sebagai penjual akan mendapatkan tambahan poin jika mampu menyelesaikan order berturut-turut tanpa adanya pembatalan dari pihak pembeli maupun Anda sendiri.

Dalam Kurun Waktu Tertentu

Jika badge Anda naik dalam kurun waktu tertentu, maka Anda memiliki hak untuk memperoleh tambahan poin Reputasi Toko berdasarkan level.

Pengurangan Penalti

Penalti juga berdampak pada pengurangan badge Reputasi Toko, terutama seperti pengiriman yang terabaikan (ignore shipping) dan pembatalan pengiriman (reject shipping). Untuk pengurangan poin beserta jenis kesalahan yang menimbulkan penalti yaitu sebagai berikut:

Sedangkan, total pengurangan sesuai badge Reputasi Toko yang sudah dimiliki yaitu:

Tips Menghindari Penalti Reputasi Toko

Yang pertama, untuk menghindari ignore shipping, sebaiknya Anda selalu rutin melakukan pengaturan Tokopedia seperti memeriksa bagian Konfirmasi Pengiriman dan jangan lupa untuk upload resi pengiriman sebelum deadline atau jatuh tempo.

Kedua, untuk menghindari reject shipping, Anda harus memastikan bahwa stok produk toko Anda masih tersedia. Sebab, pembatalan pesanan kerap kali terjadi akibat stok produk yang tertera ternyata tidak sesuai dengan kenyataannya, alhasil, pembeli berpikir bahwa produk Anda itu masih bisa dipesan.

Yang terakhir, ketahui informasi terbaru dari Tokopedia, termasuk hal-hal yang berkaitan dengan batas waktu proses pesanan dan konfirmasi pengiriman, fitur penjualan, sampai sistem penalti Reputasi Toko. Hal ini berguna supaya Anda bisa mengantisipasi kemungkinan yang akan terjadi.

Cara Menemukan Poin Reputasi Toko melalui Aplikasi Tokopedia Seller

Anda bisa melihat poin Reputasi Toko melalui aplikasi Tokopedia Seller, caranya:

Buka aplikasi dan login ke akun toko online Anda. Lalu, masuk ke halaman “Lainnya” dan klik “Ulasan.”

Selanjutnya, klik “Penalti dan Reward.”

Level Toko di Tokopedia Adalah Sebagai Berikut kecuali…

Reputasi Toko yang didapatkan melalui badge itu termasuk level toko Anda di Tokopedia. Namun, layanan reputasi dan penghargaan Tokopedia yang bukan termasuk level toko yaitu Official Store, Power Merchant, dan Power Merchant PRO. Penasaran dengan penjelasannya?

Official Store

Mungkin, sebagian orang beranggapan bahwa Official Store Tokopedia penipu, padahal Tokopedia memberikan penghargaan dan kemudahan dalam berjualan melalui status Official Merchant. Status ini dapat diperoleh apabila toko online Anda terpercaya menjual produk original yang dapat dibuktikan keasliannya.

Bagi Anda yang mendapatkan status ini akan otomatis pula mendapatkan Official Store Tokopedia logo yaitu centang ungu. Jadi, arti centang ungu di Tokopedia itu tandanya sebuah toko online termasuk ke Official Store, alias penghargaan untuk toko yang memiliki brand asli.

Keunggulan Official Store Tokopedia sangatlah beragam. Seperti mendapatkan kepercayaan lebih di mata pembeli, pengaturan toko online yang akan jadi lebih mudah, bebas memilih ekspedisi pengiriman, dan bebas mengatur diskon produk.

Tapi, syarat Official Store Tokopedia haruslah Anda penuhi, yaitu meliputi pendaftaran, konfirmasi syarat dan ketentuan, melengkapi dokumen yang dibutuhkan, mengunggah dokumen tersebut. Nanti, ketika pihak Tokopedia telah menyetujui Anda daftar Official Store Tokopedia, maka tak lama kemudian, toko Anda akan mendapatkan tanda centang ungu. 

Untuk biaya Official Store Tokopedia ataupun deposit Official Store Tokopedia, Tokopedia menggunakan sistem biaya admin. Biaya tersebut terhitung dari pendapatan Anda sebanyak 2% untuk produk yang terjual. Namun, keuntungan yang didapatkan dari menjadi Official Store setara dengan biayanya.

New ID ERP CTA Reusable Block 04

Jadi, apakah Official Store Tokopedia terpercaya? Tentu. Anda bisa coba memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku, lalu siapkan dokumen penting, dan ajukan permintaan menjadi Official Store Tokopedia, deh!

Power Merchant

Apa itu Power Merchant? Dan apakah Power Merchant Tokopedia terpercaya? Bagaimana cara mendapatkannya? Oke, satu-persatu dulu, ya. Pertama, Power Merchant adalah sistem keanggotaan seller yang menawarkan fitur eksklusif guna membantu Anda para seller dalam meningkatkan penjualan sekaligus kepercayaan pembeli.

Dengan menjadi Power Merchant, Anda akan mendapatkan keringanan biaya bebas ongkir, terdapat bebas biaya layanan kartu kredit non cicilan dan kartu debit online bagi pembeli. Dapat upload video di halaman produk, dan akses eksklusif live shopping dengan Tokopedia PLAY.

Namun, Anda harus memiliki minimal 60 poin serta telah verifikasi toko untuk daftar menjadi Power Merchant.

Berikut tampilan keunggulannya:

Selain itu, Tokopedia juga mengeluarkan skema keanggotaan seller yang baru dengan nama Power Merchant PRO. Tetapi, Anda harus memiliki minimal 70 poin dan telah verifikasi toko untuk daftar menjadi Power Merchant PRO.

New ID ERP CTA Reusable Block 05

Keuntungan menjadi Power Merchant PRO tidak jauh berbeda dari Power Merchant meski memang lebih banyak. Yaitu biaya gratis ongkir yang lebih sedikit, peningkatan rank pencarian, mendapat lambang pro di Tokopedia, diprioritaskan untuk akses layanan Tokopedia Care, dan lainnya.

Berikut tampilan keunggulannya:

Jika sewaktu-waktu Anda tutup akun atau ingin mengganti akun lain di Tokopedia, Anda bisa menonaktifkan Power Merchant, kok. Yang penting, kalau selalu berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik pada konsumen dan menjual produk original, Anda masih bisa daftar menjadi Power Merchant, Power Merchant PRO, atau bahkan Official Store Tokopedia.

Ginee Omnichannel

Punya bisnis online di Tokopedia dengan toko lebih dari satu dan merasa kewalahan untuk mengelolanya? Bisa pakai jasa Ginee Omnichannel, lho. Dengan Ginee Omnichannel, pengelolaan toko online di satu marketplace atau berbeda-beda sekalipun dapat dilakukan lebih mudah hanya dalam satu dashboard Ginee saja.

Ginee juga memiliki fitur manajemen produk, stok, pesanan, promosi, laporan penjualan, Ginee Ads, Ginee Chat, dan Ginee Fulfillment. Anda dapat memanfaatkan semua fitur Ginee tersebut dengan cara daftar sekarang dan klaim free trial selama 7 hari full!

Ginee Indonesia, Tool Bisnis Online Paling Kredibel

Punya kesulitan mengelola toko online yang terdaftar di berbagai marketplace? No worries, Ginee Indonesia hadir untuk Anda! Ginee adalah sistem bisnis berbasis Omnichannel Cloud yang menyediakan berbagai fitur andalan lengkap guna mempermudah pengelolaan semua toko online yang Anda miliki hanya dalam satu platform saja!

Fitur dari Ginee beragam, lho! mulai dari manajemen produk, laporan penjualan, Ginee WMS, yang artinya Anda dapat mengelola manajemen pergudangan dengan lebih mudah, Ginee Chat yang memungkinkan Anda mengelola chat pelanggan dari berbagai platform, hingga Ginee Ads untuk kelola semua iklanmu di berbagai platform. Yuk, daftar Ginee Indonesia sekarang FREE!

  1. Mengelola pesanan dan stok untuk semua toko online Anda
    • Update secara otomatis pesanan dan stok
    • Mengelola stok produk yang terjual cepat dengan mudah
    • Memproses pesanan dan pengiriman dalam satu sistem
  2. Mengelola penjualan dengan sistem manajemen digital
    • Membership dan database pelanggan secara menyeluruh
    • Prediksi bisnis dengan Fitur Analisa Bisnis di Ginee
    • Memantau laporan dengan menyesuaikan data, keuntungan, dan laporan pelanggan
New ID ERP CTA Reusable Block 03